Rapat Paripurna DPRD Nganjuk bersama Pemda Nganjuk fokuskan Raperda PDAM Tirta Wilis

- Jurnalis

Senin, 29 April 2024 - 10:26 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

NGANJUK ifakta.co – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Nganjuk menggelar rapat paripurna bersama Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Nganjuk pada Jumat (26/04/24).

Nampak hadir PJ Bupati Nganjuk Sri Handoko Taruna, Ketua DPRD Nganjuk Tatit Heru Tjahjono, jajaran Forkopimda dan seluruh anggota DPRD Nganjuk, Sementara itu jalannya rapat dipimpin oleh Wakil Ketua DPRD Nganjuk Ulum Basthomi.

Adapun pokok bahasan dalam rapat paripurna kali ini yakni terkait tentang pencapaian perkembangan pemerintah daerah di berbagai bidang dan juga membahas berbagai hal penting lainnya.

Target utama yang masuk dalam pembahasan paripurna tersebut adalah Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Perusahaan Umum Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Wilis Kabupaten Nganjuk dan penanggulangan bencana alam.

Sedangkan agenda lain dalam rapat tersebut adalah mendengarkan penyampaian Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Bupati Nganjuk Tahun Anggaran 2024.

Dalam penyampaian LKPJ- nya, PJ Bupati Nganjuk Sri Handoko Taruna mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada DPRD Kabupaten Nganjuk atas rekomendasi yang telah diberikan selama ini.

Baca juga :  Moment Halalbihalal Srikandi GM Serukan Deklarasi Dukung Pencalonan Marhaen Djumadi pada Pemilukada 2024-2029

“Rekomendasi tersebut merupakan masukan yang konstruktif untuk pembangunan Kabupaten Nganjuk yang lebih baik, serta meningkatkan dan menunjang perekonomian di Kabupaten Nganjuk,” ujar Sri Handoko Taruna.

Sri Handoko Taruna berharap dengan adanya rekomendasi dari DPRD Nganjuk, akan memudahkan kinerja pemerintah daerah sehingga pencapaiannya akan semakin ditingkatkan untuk mewujudkan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat.

Sementara itu, Ketua DPRD Nganjuk Tatit Heru Tjahjono menyampaikan bahwa rapat paripurna ini merupakan forum penting untuk memperkuat sinergi antara DPRD dan Pemkab Nganjuk dalam membangun daerah.

Baca juga :  Wushu Indonesia Cabang Nganjuk Gelar Halalbihalal dan Sarasehan, Abdul Wakid:Tingkatkan Prestasi Jaga Silaturahmi

“Melalui rapat ini, kita dapat berdiskusi dan sharing, bersama-sama membahas berbagai isu dan permasalahan yang dihadapi oleh Kabupaten Nganjuk, dan mencari solusi terbaik untuk kemajuan daerah,” terang Tatit Heru Tjahjono pada ifakta.co usai rapat Jumat (26/04).

“Melalui forum ini kami harapkan bisa menghasilkan rekomendasi yang konkret dan konstruktif untuk meningkatkan kinerja pemerintah Kabupaten Nganjuk dalam mewujudkan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat,” pungkasnya.

(MAY).

Berita Terkait

Imigrasi Lakukan Implementasi Makkah Route Pemberangkatan JCH di 3 Bandara
Pasca Penangkapan Oknum Kades, Kapolres Mojokerto Beri Kunci 3 Pilar Cegah Korupsi Dana Desa
Wartawan di Sumsel Tewas Usai Ditusuk Orang Tak Dikenal
Jamin Kenyamanan Umat Nasrani dalam Kenaikan Isa Al Masih, Polres Nganjuk Sterilkan Gereja
Kabar Duka! Pengasuh Ponpes Nurul Haromain Kulon Progo Yogyakarta Tutup Usia
Update Penanganan Dugaan Kasus Korupsi di PUPR Sampang, Polda Jatim Periksa Tiga Broker
Personel Gabungan Polres Malang bersama Yonzipur dan Kodim 0818 Malang Bongkar Lokasi Judi Sabung Ayam di Kepanjen
Kapolda Jatim Apresiasi Yayasan Kemala Bhayangkari Atas Kepeduliannya Cerdaskan Anak Bangsa

Berita Terkait

Jumat, 17 Mei 2024 - 00:18 WIB

Sinergi, Jaga Kerukunan Dandim 0506/Tgr Silaturahmi Dengan Pengurus FKUB

Kamis, 16 Mei 2024 - 18:44 WIB

Toleransi Beragama di Tangerang Selatan: Mengatasi Tantangan dengan Peran Generasi Muda dan Media Sosial

Kamis, 16 Mei 2024 - 16:42 WIB

PT Intiland Development Tbk Resmikan Masjid Jami’ Al-Kautsar

Rabu, 15 Mei 2024 - 19:29 WIB

Lewat Program Kelurahan Cinta Statistik, Benyamin Ingin Kebijakan Semakin Tepat Sasaran

Rabu, 15 Mei 2024 - 17:04 WIB

Sosialisasi Perda & Perwal, Sekda : Tegakkan dengan Konsisten dan Humanis

Rabu, 15 Mei 2024 - 01:02 WIB

Pastikan Tidak Ada Intoleran di Tangsel, Wali Kota Benyamin Ajak Warga Babakan dan Tokoh Duduk Bareng

Selasa, 14 Mei 2024 - 22:40 WIB

Kejari Kota Tangerang Larang Kuasa Hukum Dampingi Kliennya Saat Diperiksa

Selasa, 14 Mei 2024 - 14:09 WIB

Dandim 0510/Tigaraksa Hadiri Pemberangkatan Calhaj Kab Tangerang

Berita Terbaru

Eksplorasi konten lain dari ifakta.co

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca