Caleg H. Rustam Effendi Dikabarkan Dipolisikan Lantaran Diduga Korupsi Uang Yayasan

- Jurnalis

Sabtu, 24 Februari 2024 - 12:56 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caleg DPRD DKI Jakarta partai NasDem Dapil 9 H. Rustam Effendi dikabarkan dilaporlan ke polisi oleh Yayasan Al Huda Cengkareng (Poto: Istimewa/ifakta.co)

Caleg DPRD DKI Jakarta partai NasDem Dapil 9 H. Rustam Effendi dikabarkan dilaporlan ke polisi oleh Yayasan Al Huda Cengkareng (Poto: Istimewa/ifakta.co)

JAKARTA, ifakta.co – Calon legislatif (Caleg) DPRD DKI Jakarta dari partai NasDem H. Rustam Effendi (RE) dilaporkan ke Polda Metro Jaya lantaran diduga telah menggelapkan uang kas di sebuah yayasan sekolah di Cengkareng Jakarta Barat.

Kabar itu disampaikan oleh sumber dari pihak yayasan saat berbincang-bincang dengan wartawan.

Dikatakan bahwa Rustam Effendi pernah menjabat sebagai bendahara yayasan sekolah AHIECM dari tahun 2008-2023, sebelum akhirnya ikut kontestasi Pemilu 2024 sebagai caleg DPRD DKI Jakarta partai NasDem dari daerah pemilihan (dapil) 9 (Kecamatan Kalideres, Cengkareng dan Tambora).

“Dia (RE) pernah jadi bendahara yayasan di sekolahan ini dari tahun 2008 sampai 2023 kemarin,” ujar pengurus yayasan yang namanya tidak bersedia ditulis, Jumat (23/2).

Sumber menjelaskan, pihak yayasan telah mengaudit keuangan yayasan tiga tahun ke belakang yakni dari awal Januari 2021 hingga akhir Desember 2023. Hasilnya ada ketidakcocokan antara pengeluaran dan pemasukan yang jumlahnya sangat fantastis yakni hingga 10 miliar rupiah.

Melihat hal itu, pihak yayasan pun telah memanggil RE sebagai bendahara untuk mempertanggungjawabkan keuangan tersebut.

Baca juga :  Kostrad Peringati Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1445 Hijriah dan Santunan Yatim Piatu

“Sudah dipanggil dan dia (RE) katanya mau ganti uang yang hilang tidak jelas dengan harta yang ia punya saat ini,” ujar sumber.

Namun lanjutnya, RE tidak konsekuen dengan apa yang sudah dijanjikan dalam musyawarah dengan pihak yayasan. RE malah menggunakan jasa pengacara untuk mensomasi pihak yayasan.

Karena dirasa tidak ada itikad baik, kata sumber, akhirnya pihak yayasan melaporkannya ke Polda Metro Jaya.

“Sudah kami laporkan dan kasusnya sedang dalam proses peyelidikan dan penyidikan,” pungkasnya.

Sementara itu, Caleg H. Rustam Effendi saat dikonfirmasi ifakta.co dengan singkat mengatakan bahwa mereka (yayasan) hanya mau mencari kesalahan, dikarenakan dirinya akan menjadi anggota legislatif. Ia juga menunggu pihak kepolisian jika dirinya dipanggil.

Baca juga :  Terminal Kalideres Gelar Tes Narkoba Awak Bus Demi Keselamatan Narkoba

“Iya bang digoreng terus sama mereka (yayasan), saya tunggu dari pihak kepolisian. Mungkin karena saya caleg dicari kesalahan,” ujarnya

Sampai berita ini diterbitkan, ifakta.co tengah berusaha untuk meminta konfirmasi secara mendalam terkait dengan hal itu kepada ketua yayasan AHIECM yang berlokasi di Jl. Utama Cengkareng, Jakarta Barat.

Berita Terkait

Perkuat GKSTTB, Kader PKK Harus Siap Jadi Agen Perubahan Bagi Lingkungan
Cemari Lingkungan, Aktivis Minta LH Tertibkan Penampungan Limbah Olie Bekas di Pangkalan Pasir 3 Cilincing
Cegah Paparan Terorisme, Eks Napiter Ken Setiawan Jadi Pembicara Diskusi Kewaspadaan Dini di Kesbangpol Jakbar
PWI Jaya Telah Resmi Melangsungkan OKK Angkatan 17 di Majalah Hidup
Tingkatan Minat Baca Anak Pemkot Jakpus Roadshow Bunda PAUD dan Bunda Literasi
Soal Wahana Hiburan di Lapangan Citra 5 Pegadungan, RW Kiki Pastikan Jaga Kondusifitas Wilayah
Menyambut HUT RI Ke- 79 RW 03 Palmerah Gelar Kompetisi Futsal Antar RT
Kasus Dugaan Penyerobotan dan Pemanfaatan Lahan City Park Masuk Tahap Penyidikan

Berita Terkait

Kamis, 25 Juli 2024 - 20:12 WIB

Kasdim 0510/Tigaraksa Hadiri Pemusnahan BB Kejari Kabupaten Tangerang

Kamis, 25 Juli 2024 - 15:52 WIB

Kejari Kabupaten Tangerang, Musnahkan Barang Bukti 86 Perkara Pidana Yang Telah Inkracht

Rabu, 24 Juli 2024 - 13:48 WIB

Dandim 0510/Tigaraksa Pantau Langsung Donor Darah: Jaga Stock Darah Untuk Masyarakat

Selasa, 23 Juli 2024 - 18:18 WIB

Gelar Pelatihan Video Kreatif, Benyamin: Wujudkan SDM Tangsel yang Unggul di Era Digital

Selasa, 23 Juli 2024 - 17:22 WIB

PT Karya Muda Indochem Group Gelar Santunan Anak Yatim Piatu

Selasa, 23 Juli 2024 - 17:02 WIB

Pj Bupati Apresiasi Kolaborasi Bapenda dengan IPPAT, Tingkatkan Perolehan PAD

Senin, 22 Juli 2024 - 00:21 WIB

Ulang Tahun Bisma, Cucu Pertama Sekjen Apdesi Kabupaten Tangerang Diisi Acara Tasyakuran

Senin, 22 Juli 2024 - 00:12 WIB

Proyek Siluman SPAL Diduga Dikerjakan Amburadul Tanpa Memikirkan Mutu dan Kualitasnya

Berita Terbaru

Kegiatan santunan anak yatim di SDN 01 Sidoko Gunung Kaler (Poto: ifakta.co/sibti)

Pendidikan

Peduli Sesama, SDN 01 Sidoko Gunung Kaler Santuni Yatim

Jumat, 26 Jul 2024 - 13:13 WIB

Eksplorasi konten lain dari ifakta.co

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca