Pemkot Jakbar Resmikan Hasil Penataan Taman Holtikultura Kompas di Kembangan

- Jurnalis

Kamis, 16 Maret 2023 - 13:39 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA – Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Barat meresmikan hasil penataan Taman Holtikultura Kompas (THK) di Kompleks Perumahan Permata Puri Media, RT 07/01, Kelurahan Kembangan Utara, Kecamatan Kembangan, Jakarta Barat, Kamis (16/3).

Peresmian itu dilakukan oleh Sektretaris Kota (Sekko) Iin Mutmainah yang mewakili Wali Kota Jakarta Barat Yani Wahyu Purwoko.

“Kami mengapresiasi dan berterima kasih kepada Kelurahan Kembangan Utara yang telah menata lahan di wilayahnya sesuai dengan arahan Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono,” ujar Iin usai acara.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menurut Iin, penataan kawasan THK ini merupakan gagasan yang baik dari Lurah Kembangan Utara. Sebab, yang dulunya kosong sekarang jadi hijau dengan banyaknya pohon produktif serta tertata rapih.

Baca juga :  Warga Kapuk Sawah Cengkareng Keluhkan PT LGT Chrome Buang Limbah B3 di Selokan Air

Sementara penataan lahan THK ini, lanjut Iin, juga ikut membantu pengamanan aset mengingat lahan tersebut merupakan aset lahan milik Pemprov DKI Jakarta.

“Dalam penataan THK ini, kami menanam pohon produktif, tanaman hias, serta toga. Ke depannya, hasilnya bisa dimanfaatkan warga sekitara. THK juga bisa menjadi sarana edukasi masyarakat sekaligus area bermain anak-anak,” katanya.

Sementara itu, Camat Kembangan Joko Suparno mengatakan bahwa kegiatan pada hari ialah peresmian Taman Holtikultira Kompas, yang mana penataan THK dilakukan di atas lahan aset Pemprov DKI Jakarta seluas 1.839 meter persegi.

Baca juga :  Inspektorat DKI Jakarta dan KPK Gelar Forum Group Discussion

“Penataan kawasan THK merupakan program lanjutan karena penataan sudah dilakukan sejak Oktober hingga Desember 2023 dan dilanjutkan penataan pertama tahun 2023 dan saat ini telah diresmikan,” ujar Joko.

Kendati demikian, Lurah Kembangan Utara Rudi Hariyanto menambahkan, di kawasan penataan THK ini telah ditanam sebanyak 289 tanaman produktif dan tanaman hias seperti jambu air, jambu biji, jambu Jamaika, sirsak, rambutan, mangga dan lainnya.

Selain itu, Rudi pun memperkenalkan fungsi THK tersebut kepada anak-anak paud beserta wali muridnya.

Baca juga :  Jelang HUT RI Ke-78, RT 008/001 Pegadungan Kalideres Gelar Pertandingan Antar Warga

“Taman dilengkapi juga dengan jalan setapak dan tempat duduk untuk bersantai warga. THK merupakan kawasan unggulan di Kelurahan Kembangan Utara dan tadi kita juga memperkenalkan kepada anak-anak paud yang di dampingi orangtuanya bahwasannya taman ini nantinya berfungsi sebagai contoh bentuk penghijauan dan sarana edukasi,” ujarnya.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Anggota DPRD Provinsi DKI Jakarta Komisi A Syarifudin, Ass Ekbang Imron, Kepala Dinas KPKP Provinsi DKI Jakarta yang diwakili oleh Mujiati.

Kemudian Camat Kembangan Joko Suparno, Lurah Kembangan Utara Rudi Hariyanto, Bhabinkamtibmas Polsek Kembangan Aipda Rusmanto, dan Babinsa Koramil 07 Sertu Yulianto, serta RT-RW setempat.

Berita Terkait

Perkuat GKSTTB, Kader PKK Harus Siap Jadi Agen Perubahan Bagi Lingkungan
Cemari Lingkungan, Aktivis Minta LH Tertibkan Penampungan Limbah Olie Bekas di Pangkalan Pasir 3 Cilincing
Cegah Paparan Terorisme, Eks Napiter Ken Setiawan Jadi Pembicara Diskusi Kewaspadaan Dini di Kesbangpol Jakbar
PWI Jaya Telah Resmi Melangsungkan OKK Angkatan 17 di Majalah Hidup
Tingkatan Minat Baca Anak Pemkot Jakpus Roadshow Bunda PAUD dan Bunda Literasi
Soal Wahana Hiburan di Lapangan Citra 5 Pegadungan, RW Kiki Pastikan Jaga Kondusifitas Wilayah
Menyambut HUT RI Ke- 79 RW 03 Palmerah Gelar Kompetisi Futsal Antar RT
Kasus Dugaan Penyerobotan dan Pemanfaatan Lahan City Park Masuk Tahap Penyidikan

Berita Terkait

Kamis, 25 Juli 2024 - 20:12 WIB

Kasdim 0510/Tigaraksa Hadiri Pemusnahan BB Kejari Kabupaten Tangerang

Kamis, 25 Juli 2024 - 15:52 WIB

Kejari Kabupaten Tangerang, Musnahkan Barang Bukti 86 Perkara Pidana Yang Telah Inkracht

Rabu, 24 Juli 2024 - 13:48 WIB

Dandim 0510/Tigaraksa Pantau Langsung Donor Darah: Jaga Stock Darah Untuk Masyarakat

Selasa, 23 Juli 2024 - 18:18 WIB

Gelar Pelatihan Video Kreatif, Benyamin: Wujudkan SDM Tangsel yang Unggul di Era Digital

Selasa, 23 Juli 2024 - 17:22 WIB

PT Karya Muda Indochem Group Gelar Santunan Anak Yatim Piatu

Selasa, 23 Juli 2024 - 17:02 WIB

Pj Bupati Apresiasi Kolaborasi Bapenda dengan IPPAT, Tingkatkan Perolehan PAD

Senin, 22 Juli 2024 - 00:21 WIB

Ulang Tahun Bisma, Cucu Pertama Sekjen Apdesi Kabupaten Tangerang Diisi Acara Tasyakuran

Senin, 22 Juli 2024 - 00:12 WIB

Proyek Siluman SPAL Diduga Dikerjakan Amburadul Tanpa Memikirkan Mutu dan Kualitasnya

Berita Terbaru

Kegiatan santunan anak yatim di SDN 01 Sidoko Gunung Kaler (Poto: ifakta.co/sibti)

Pendidikan

Peduli Sesama, SDN 01 Sidoko Gunung Kaler Santuni Yatim

Jumat, 26 Jul 2024 - 13:13 WIB

Eksplorasi konten lain dari ifakta.co

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca