Dua Mobil Hybrid Toyota Melantai Di IIMS 2025

- Jurnalis

Jumat, 14 Februari 2025 - 19:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA, ifakta.co – PT Toyota Astra Motor (TAM) membuka selubung dua mobil hybrid baru di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025.

Kedua mobil hybrid tersebut adalah Toyota Camry Hybrid Electric Vehicle (HEV) dan Corolla Cross HEV.

Kehadrian dua mobil hybrid baru Toyota di ajang IIMS 2025 ini sekaligus menandai tumbuhnya produk elektrifikasi Toyota yang sedang digaungkan dalam beberapa tahun terakhir.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Camry sendiri merupakan sedan mewah yang memiliki status sebagai sedan flagship Toyota di Tanah Air.

Mobil tersebut menggendong sistem hybrid terbaru yang disebut sebagai Toyota Hybrid System (THS) generasi kelima.

Baca juga :  Mobil Listrik Jetour X50e Dipamerkan di IIMS 2025

Penggunaan sistem tersebut membuat efisiensi bahan bakar menjadi lebih baik dan juga mendongkrak tenaga yang dihasilkan oleh mesin.

Selain itu, Camry HEV juga dilengkapi dengan paket fitur keselamatan dan keamanan berkendara, yakni Toyota Safety Sense (TSS).

Teknologi TSS yang tertanam pada Camry HEV ini sudah memperoleh peningkatan pada beberapa fitur.

Salah satunya adalah Pre-Collison System (PCS) yang dapat mendeteksi sepeda motor dan kendaraan dari samping serta mengurangi akselerasi di kecepatan rendah.

Lalu ada juga Dynamic Radar Cruise Control (DRCC) yang bisa mengurangi kecepatan di jalan menikung dan mendeteksi mobil yang memotong tiba-tiba serta dua kendaraan di depan.

Baca juga :  Menperin dan Menteri UMKM Buka IIMS 2025, Apresiasi Kebijakan TKDN di Industri Otomotif

Sementara Corolla Cross HEV kini hadir dengan ubahan baru pada wajah dan varian GR Sport HEV disematkan improvement yang sama pada bagian interior.

Corolla Cross HEV juga mendapatkan penyegaran berupa tambahan fitur Toyota Safety Sense (TSS) yang sama dengan varian GR Sport HEV.

Dari kolong dek kabin, kini Corolla Cross HEV telah menggunakan baterai Lithium Ion dengan kemampuan sama, namun lebih ringan sehingga membantu efisiensi.

Terdapat tambahan dua opsi warna, yakni Cement Grey pada New Corolla Cross HEV dan Two-tone Red pada New Corolla Cross GR Sport HEV.

Soal harga, Camry HEV dijual mulai Rp973 jutaan sedangkan Corolla Cross HEV mulai Rp600 jutaan.

Baca juga :  Menperin dan Menteri UMKM Buka IIMS 2025, Apresiasi Kebijakan TKDN di Industri Otomotif

Selain menghadirkan dua model hybrid tersebut, Toyota juga memberikan penyegaran pada New Agya yang hadir dengan nama Stylix with GR Aeropackage.

New Agya Stylix difokuskan untuk memperkuat basic value pada segmen Entry Hatcback bermodalkan total package yang lebih baik dan menawarkan perfect value for money sebuah exciting city car.

Sejumlah perubahan diimbuhkan, seperti Front GR Aero Mudguard, Rear GR Aero Mudguard, dan GR Side Skirt.

Lalu pembaruan lainnya pada New Agya Stylix adalah penyematan fitur Follow Me Home dan juga Power Mode.

(Akbar)

Berita Terkait

Adora dan KOSMIK Indonesia Dorong Adopsi Kendaraan Listrik Lewat Talk Show di IIMS 2025
Mobil Konsep Suzuki eWX Hadir di IIMS 2025
Mobil Listrik Jetour X50e Dipamerkan di IIMS 2025
Menperin dan Menteri UMKM Buka IIMS 2025, Apresiasi Kebijakan TKDN di Industri Otomotif
Puluhan Bikers Hadiri Munas FOB Indonesia, Pilih Ketum dan Waketum Baru
TOYOTA GAZOO Racing Indonesia Menutup Musim Balap Slalom 2024 Bersama All New Agya GR Sport
Sertifikat Teknik Castrol Honda LCR MotoGP™ Diberikan Untuk Pelajar SMK Terbaik Di MotoGP Mandalika
Produk Cungko Bombardir Pasar Otomotif. Volks Wagen Terancam Gulung Tikar.

Berita Terkait

Selasa, 18 Februari 2025 - 12:12 WIB

Adora dan KOSMIK Indonesia Dorong Adopsi Kendaraan Listrik Lewat Talk Show di IIMS 2025

Minggu, 16 Februari 2025 - 09:38 WIB

Mobil Konsep Suzuki eWX Hadir di IIMS 2025

Jumat, 14 Februari 2025 - 19:10 WIB

Mobil Listrik Jetour X50e Dipamerkan di IIMS 2025

Jumat, 14 Februari 2025 - 19:00 WIB

Dua Mobil Hybrid Toyota Melantai Di IIMS 2025

Jumat, 14 Februari 2025 - 09:16 WIB

Menperin dan Menteri UMKM Buka IIMS 2025, Apresiasi Kebijakan TKDN di Industri Otomotif

Berita Terbaru

PT KCN santuni anak yatim (Foto: Humas KCN/ifakta.co)

Megapolitan

Peduli Sesama, PT KCN Gelar Bukber dan Santuni Anak Yatim

Sabtu, 22 Mar 2025 - 14:38 WIB

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Tangerang, Soma Atmaja meninjau pelaksanaan Gerakan Pangan Murah (GPM) Bazar Murah jelang hari raya Idul Fitri 1446H di Kecamatan Jayanti,(foto:ifakta.co/Lx)

Regional

Sekda Tinjau Bazar Murah di Kecamatan Jayanti

Jumat, 21 Mar 2025 - 23:36 WIB