Bangunan Liar di Depan Kantor BPN Jakbar Diduga Jadi Sarang Preman dan Calo

- Jurnalis

Jumat, 29 September 2023 - 13:04 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bangunan liar berupa kantin di depan Kantor BPN Jakbar diduga jadi sarang preman dan calo (Poto:ifakta.co)

Bangunan liar berupa kantin di depan Kantor BPN Jakbar diduga jadi sarang preman dan calo (Poto:ifakta.co)

JAKARTA, ifakta.co – Keberadaan bangunan kantin yang menempel di lahan Kantor Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kota Administrasi Jakarta Barat menimbulkan beragam tanggapan dari masyarakat.

Bangunan kantin itu disinyalir adalah bangunan liar yang diduga menjadi sarang preman dan praktik percaloan di lingkungan Kantor BPN Jakarta Barat.

“Bener bang, selain menjadi kumuh, kantin tersebut sering dijadikan tempat nongkrong calo yang pengurusan surat di BPN,” ujar Heri pada wartawan, Jumat (29/9) di sekitar lokasi.

Menurutnya, di area kantor BPN Jakarta Barat sudah disediakan kantin resmi yang dikelola UMKM. 

“Kan di dalam sudah ada disediakan kantin, masjid, dan lain-lain. Kenapa itu masih ada bangunan semi permanen yang menempel di kantor BPN, kan tidak elok dilihatnya,” terangnya.

Baca juga :  Lingkungan Kantor BPN Jakbar Diduga Masih Jadi Sarang Preman yang Berkedok Suveyor Berlisensi

Menanggapi hal itu, aktivis dan pengamat lingkungan perkotaan Awy Eziary, S.E, M.M menyayangkan pihak Kantor Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kota Jakarta Barat yang tetap mempertahankan bangunan kantin di lingkungan tersebut sehingga terlihat kumuh.

“Dibongkar saja, itu kan bikin lingkungan kantor terlihat kumuh,” katanya.

Baca juga :  Kecamatan Kebon Jeruk Gelar Bazar Jakprener Diikuti oleh 30 UMKM

Selain itu, jika benar di warung-warung itu menjadi tempat nongkrong preman dan calo, maka Kepala BPN Jakarta Barat harus segera memanggil tindakan tegas dengan membongkarnya.

“Kalau dibuat taman atau ruang terbuka kan lebih asri dilihatnya. Kantor pemerintah (BPN) jangan dijadikan markas preman dan para calo,” tegasnya.

Berita Terkait

Kongres PARFI Akan Segera di Gelar, Caretaker Harapkan Pimpinan Baru Jalankan Roda Organisasi Lebih Baik
Bareskrim Ungkap 4 Kasus Penyelundupan Ilegal Selama Bulan Terakhir
Kadiv Humas Polri Silaturahmi Bersama Wartawan, Perkuat Sinergi dalam Penyampaian Informasi
Polres Metro Jakarta Timur Dan Polsek Pasar Rebo Bagikan 250 Makanan Gratis Ke Warga
Foxy Spa & Bar Diduga Tempat Prostitusi Terselubung, Sudin Pariwisata Jakut Diminta Bertindak Tegas
Diduga Foxy Spa & Bar Jadi Lokasi Prostitusi Terselubung
Sudin Sosial Jakbar Distribusikan 1500 Makanan ke Warga Terdampak Banjir
Diduga Cemari Lingkungan, KLHK Wajib Kaji Izin Pengeboran

Berita Terkait

Jumat, 7 Februari 2025 - 12:48 WIB

Kongres PARFI Akan Segera di Gelar, Caretaker Harapkan Pimpinan Baru Jalankan Roda Organisasi Lebih Baik

Selasa, 4 Februari 2025 - 16:40 WIB

Bareskrim Ungkap 4 Kasus Penyelundupan Ilegal Selama Bulan Terakhir

Senin, 3 Februari 2025 - 18:51 WIB

Kadiv Humas Polri Silaturahmi Bersama Wartawan, Perkuat Sinergi dalam Penyampaian Informasi

Jumat, 31 Januari 2025 - 14:47 WIB

Polres Metro Jakarta Timur Dan Polsek Pasar Rebo Bagikan 250 Makanan Gratis Ke Warga

Kamis, 30 Januari 2025 - 15:09 WIB

Foxy Spa & Bar Diduga Tempat Prostitusi Terselubung, Sudin Pariwisata Jakut Diminta Bertindak Tegas

Berita Terbaru