Masjid Baitul Faizin Memasuki Peletakan Tahapan Kubah Kedua

- Jurnalis

Minggu, 10 Januari 2021 - 08:19 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ifakta.co, WONOGIRI – Perlahan tapi pasti, pembangunan Masjid Baitul Faizin memasuki tahapan peletakan kubah kedua. Diiringi do’a dan sholawat oleh para jama’ah dan warga sekitar, pemasangan kubah masjid yang digadang-gadang akan menjadi masjid termegah di Desa Watangsono, Kecamatan Jatisrono, Kabupaten Wonogiri ini dilaksanakan pada Sabtu (9/1/2021) sore.

Habib Zaky bin Abdullah Assegaf sebagai inisiator dan koordinator pembangunan masjid tampak mendampingi Agus Utomo selaku Kepala Desa Watangsono saat meletakkan kubah berwarna hijau tersebut. Di tengah cuaca yang cerah namun disertai rintik-rintik hujan semakin memaknai tanda kebaikan dalam menjalankan niat mulia mereka.

“Alhamdulillah berkat doa dan niat baik kita semua, pembangunan Masjid Baitul Faizin ini tidak lepas dari tangan-tangan investor akhirat yang terus memberikan support kepada kami. Sehingga pembanguna ini terus berjalan sampai dengan saat ini,” ujar Habib Zaky kepada wartawan di lokasi acara.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ia menambahkan, ornamen dan arsitektur bangunan Masjid Baitul Faizin mengkolaborasikan antara budaya Jawa, Madura, dan Arab. Sehingga nantinya dapat menjadi icon Kabupaten Wonogiri. “Banyak makna yang tersimpan dalam arsitektur masjid, hal itu diharapkan dapat memperkuat serta bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Wonogiri dalam do’a dan kebaikan,” terangnya.

Sementara itu dalam sambutannya Kades Watangsono, Agus Utomo mengaku bangga dengan perkembangan serta kemajuan pembangunan Masjid Baitul Faizin di Dusun Gomerto tersebut. “Gomerto itu artinya ‘Nggone Mertobat, Mertombo, dan Mertopo’. Semoga keberadaan masjid ini dapat menjadi tempat kita semua untuk bertobat, mengobati hati, dan membersihkan diri kita sesuai dengan maknanya,” kata Agus.

Untuk itu Agus mengajak seluruh ummat muslim Watangsono, khususnya masyarakat Dusun Gomerto, Tugu, Dukuh, Brumbung, dan Mojosari untuk bersama-sama mendukung serta membantu dalam pembangunan Masjid Baitul Faizin. “Kepada muslim Watangsono, terutama yang paling dekat dengan Masjid Baitul Faizin agar dapat mendukung serta bergotong-royong dalam pelaksanaan pembangunan masjid ini. Bantu sebisanya dan semampunya agar pembangunannya cepat selesai,” imbaunya.

Diketahui, pada pertengahan Oktober 2020 lalu pembangunan Masjid Baitul Faizin kembali dilanjutkan. Walaupun sudah dilakukan sejak 4 tahun silam, namun proses pembanggunannya sempat terhenti karena kekurangan dana. Selama proses itu panitia mengandalkan bantuan dari donatur guna melanjutkan pembangunan hingga sekarang.

( Ham)

Berita Terkait

Gunung Awu di Kepulauan Sangihe Sulut Siaga 3
Pawai Alegoris Kirap Pusaka Tak Miliki Historical Basic Terhadap HUT Nganjuk
Jelang Lebaran, Dr. Nurdin Blusukan Pasar Sipon
AKP Ucu Nuryandi SH, Silaturahmi dan Deklarasi Menjaga Kondusifitas Wilayah
Stok Bahan Pokok di Kabupaten Tangerang Dipastikan Aman
Benyamin Lepas Ratusan Peserta Mudik Gratis Pemkot Tangsel
Polres Metro Tangerang Kota Gelar Apel Kesiapan  Ribuan Personel Operasi Ketupat 2024
Vihara Hemadhiro Mettavati Bagikan 255 Paket Sembako di Wilayah KecamaTeluk Naga

Berita Terkait

Kamis, 18 April 2024 - 17:34 WIB

Diabetes: Kenali dan Kendali Segera!

Rabu, 27 Maret 2024 - 16:29 WIB

Komitmen Pemerintah Menuju Indonesia Ending AIDS 2030

Rabu, 28 Februari 2024 - 18:51 WIB

RSUD Tamansari Bersama Bazis dan Perdani Gelar Operasi Katarak Gratis

Selasa, 27 Februari 2024 - 18:33 WIB

Dragon Massage Jakbar Hadirkan Pijat Tradisional dan Shiatsu, Cocok untuk Relaksasi!

Jumat, 16 Februari 2024 - 00:37 WIB

RSUD Taman Sari Buka Layanan Konsultasi Soal Terindikasi Gangguan Mental Dampak Pemilu 2024

Senin, 12 Februari 2024 - 15:37 WIB

Relawan Srikandi GM Kembali Dampingi Mbah Iksan Jalani Perawatan Luka Pasca Operasi

Kamis, 1 Februari 2024 - 05:46 WIB

Bripka Fitra, Gigih dan Setia Dampingi Lansia Terlantar di Nganjuk Hingga Sukses Jalani Operasi di Kaki

Senin, 29 Januari 2024 - 14:03 WIB

Peduli Warga Binaannya, Bhabinkamtibmas Polsek Nganjuk Kota Salurkan Bantuan Sembako pada ODGJ

Berita Terbaru

Eksplorasi konten lain dari ifakta.co

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca