Wali Kota Jakbar Resmi Tutup Kompetisi Tiga Pilar Cup 2020

- Jurnalis

Minggu, 1 Maret 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ifakta.co Jakarta – Wali Kota Jakarta Barat Rustam Efendi resmi menutup kegiatan turnamen sepakbola Piala Tiga Pilar Cup yang diselenggarakan selama tiga hari dari tanggal 27-29 yang diikuti 28 tim kesebelasan dari jajaran TNI, POLRI dan ASN Jakarta Barat di Gor Cendrawasih, Cengkareng, Jakarta Barat.

Rustam mengucapkan, terimakasih kepada panitia penyelenggara dan jajaran yang mendukung Turnamen Tiga Pilar ini sehingga terlaksana dengan baik, walaupun dengan waktu yang singkat namun bisa berhasil.

“Ini kerja luar biasa selama tiga hari membuat kegiatan yang diikuti 28 tim kesebelasan dan berhasil dengan baik serta meriah sekali,” kata Rustam, Minggu 29 Februari 2020.

Walikota juga menjelaskan, dengan kegiatan seperti ini jelas terlihat ke kompakan antara jajaran Pemkot, TNI dan Polri ini sangat luar biasa.

“Kalau kita bisa kompak saya yakin dari masyarakat bawah juga akan mengikutinya. Dengan kekompakan ini, maka semua akan merasa nyaman, masyarakat dan merasa terayomi,” ujarnya.

Ia juga berharap, kompetisi ini terus berjalan setiap tahun dan waktunya nanti akan di perpanjang agar semua bisa berjalan dengan baik.

“Kalau waktunya terlalu mepet kasian pemainnya karena sehari bisa main dua kali, nanti diatur lagi agar lebih bagus lagi,” harapnya.

Sementara Kapolres Jakarta Barat Kombes Pol Audie S Latuheru mengatakan, pihaknya sangat mengapresiasi kepada para panitia penyelenggara dan para peserta yang begitu antusiasnya.

“Turnamen ini sukses terimakasih untuk para panitia penyelenggara,” kata Kapolres.

Audie juga menjelaskan, kegiatan ini untuk motivasi untuk generasi muda mengembangkan prestasinya untuk memicu masyarakat Jakarta Barat untuk ber olahraga. Kompetisi ini tidak dilihat menang atau kalahnya tapi lebih dilihat kebersamaanya.

“Disini bukan masalah menang atau kalahnya, namun kebersamaanya yang penting,” ucapnya.

Ia berharap Kompetisi Tiga Pilar ini semakin besar lagi, dan bertambah pesertanya agar lebih meriah.

Sementara Dandim 05/03 Jakarta Barat Kolonel Valian Wicaksono berharap dengan kegiatan ini bisa lebih solid lebih bersinergi lebih guyup di antara Tiga Pilar di kota Administrasi Jakarta Barat

“Jadi bukan hanya kegiatan pas banjir saja atau pemilu namun dengan kegiatan-kegiatan seperti bisa lebih kompak,” ungkapnya.

Dirinya mengucapkan terimakasih dan selamat kepada teman-teman Kalideres yang sudah mencapai prestasinya di kompetisi Tiga Pilar ini.

“Terimakasih untuk kawan-kawan Kalideres yang sudah mendukung kegiatan ini,” pungkasnya. (amr)

Baca juga :  Pemprov DKI Jakarta Pastikan Stok Gas LPG 3 Kg Masih Aman

Berita Terkait

Majubuthi DKI Gelar Pelatihan Pemanfaatan Media Teknologi Bagi Pandita
Bhabinkamtibmas Polsek Pademangan Bersama Mahasiswa Mengajar Bahaya Tawuran dan Narkoba di SMKN 23 Jakarta
Wakapolsek Koja bersama Panit Binmas Polsek Koja Bagikan Nasi Kotak Gratis ke Yayasan di Wilayah Koja
ketua Pembina Posyandu Jakarta Utara Hadiri Launching Pilot Project Posyandu Penerapan 6 Bidang SPM
Walikota dan Ketua TP PKK Jakbar Ikuti Peluncuran Posyandu 6 SPM di Kapuk
Helmi AR Ketua Pokja PWI Walikota Jakpus Jalin Sinergi dengan Kasudin PPKUKM
Diana Permatasari Raih Juara Tiga Lomba Pemuda Pelopor Tingkat Nasional
Tingkatkan Keselamatan Pejalan Kaki, Bina Marga Jakut Lakukan Penataan Kabel UdaraTingkatkan

Berita Terkait

Senin, 14 Oktober 2024 - 07:21 WIB

Majubuthi DKI Gelar Pelatihan Pemanfaatan Media Teknologi Bagi Pandita

Jumat, 11 Oktober 2024 - 21:12 WIB

Bhabinkamtibmas Polsek Pademangan Bersama Mahasiswa Mengajar Bahaya Tawuran dan Narkoba di SMKN 23 Jakarta

Jumat, 11 Oktober 2024 - 19:25 WIB

Wakapolsek Koja bersama Panit Binmas Polsek Koja Bagikan Nasi Kotak Gratis ke Yayasan di Wilayah Koja

Jumat, 11 Oktober 2024 - 11:57 WIB

ketua Pembina Posyandu Jakarta Utara Hadiri Launching Pilot Project Posyandu Penerapan 6 Bidang SPM

Jumat, 11 Oktober 2024 - 11:11 WIB

Walikota dan Ketua TP PKK Jakbar Ikuti Peluncuran Posyandu 6 SPM di Kapuk

Berita Terbaru

Salah satu toko kosmetik yang dengan sengaja menjual bebas Pil Koplo. (Foto: Ifakta.co)

Kesehatan

Gawat! Pil Koplo Di Jual Bebas Dekat Polsek Bantar Gebang

Minggu, 13 Okt 2024 - 16:22 WIB

Eksplorasi konten lain dari ifakta.co

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca