[Covid-19 Nganjuk], 5 Warga Positif, Tertular Perantau dari Zona Merah

- Jurnalis

Kamis, 14 Mei 2020 - 09:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi

ifakta.co, Nganjuk – Berdasarkan hasil tes Swab, sampai pada hari Rabu (13/5/2010), lima orang warga Kabupaten Nganjuk positif corona.

Hal ini diduga terjadi masih membanjirmya warga perantau yang nekad pulang kampung dari berbagai daerah zona merah.

Berdasarkan informasi yang diperoleh dari Juru Bicara Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Nganjuk, dr Hendriyanto kelima warga terkonfirmasi positif corona di antaranya :

1. Warga Kecamatan Bagor, wanita usia 38 dengan riwayat berkontak teman anaknya dari Krian-Sidoarjo.

2. Warga Kecamatan Gondang, wanita usia 55 tahun dengan riwayat berkontak anak dari Surabaya.

3. Warga Kecamatan Gondang wanita usia 34 dengan riwayat berkontak suami dari Surabaya.

4. Warga Kecamatan Pace dengan wanita usia 45 tahun, riwayat pekerja pabrik rokok di Surabaya.

5. Warga Kecamatan Nganjuk laki-laki usia 45 tahun dengan riwayat pekerja bengkel di Surabaya.

“Ini bisa menjadi bukti kalau mudik atau pulang kampung memiliki potensi penularan yang tinggi,” kata Hendriyanto, Rabu (13/5/2020).

Menurut Hendri riwayat warga yang positif Covid-19 semuanya dari zona merah Kota Surabaya.

Dengan demikian menurut Hendriyanto, total jumlah warga terkonfirmasi positif virus corona menjadi 20 orang.

Dan dari jumlah tersebut yang telah dinyatakan sembuh setelah melalui dua kali test Swab hasil negatif virus corona sebanyak 5 orang.

Hendriyanto menjelaskan, dari data terakhir jumlah ODP (Orang Dalam Pemantauan) sebanyak 74 orang, jumlah Pasien Dalam Pengawasan (PDP) sebanyak 47 orang, dan jumlah Orang Tanpa Gejala (OTG) sebanyak 551 orang.

“Tentunya data Covid-19 itu masih akan bertambah jumlahnya dengan kondisi perkembangan yang terjadi saat ini,” ucap Hendriyanto.

Ia beharap khususnya kepada warga Kabupaten Nganjuk untuk tetap tenang dan tidak perlu panik dengan Pandemi virus corona.

“Kami memghimbau agar masyarakat untuk tetap dan mengikuti protokol kesehatan pencegahan penyebaran virus corona,” ujarnya.

Gunakanlah masker kata dia, cuci tangan, jaga jarak, tidak bersentuhan tangan, tidak keluar rumah, jaga kesehatan dan kebersihan.

Hendriyanto juga berharap agar masyarakat tidak perlu khawatir karena Covid-19 bisa disembuhkan.

“Tim gugus tugas Covid-19 serius dalam penanganan virus corona,” tutur Hendriyanto mendampingi Ketua Tim Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Nganjuk yang juga Bupati Nganjuk, Novi Rahman Hidhayat.

(may)

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Berita Terkait

Diguyur Hujan Relawan Srikandi Gerak Maju Bagikan Ratusan Takjil di Perempatan Tugu Jayastamba
500 Paket Takjil Dibagikan PC GP Ansor, Satlantas, PWI, STANG dan Berbagai Komunitas Pemuda di Nganjuk
Cegah Laka Lantas, Polres Nganjuk Tandai Jalan Berlubang dengan Cat Putih
Warga Prabumulih Keluhkan Kebocoran Gas Pertamina Lantaran Ganggu Aktivitas Petani Karet
Polres Nganjuk Intensifkan Patroli Sahur Serentak Wilayah Perbatasan Terluar
Tekan Laka Lantas, Kapolres Nganjuk Ajak Pengguna Jalan Patuhi Batas Kecepatan
Dibuka !!! Pendaftaran Bakal Calon Anggota KPU Kabupaten/ Kota Zona V Jawa Timur, Ini Persyaratannya !
PLN Suport Festival Joyland di Nusa Dua dengan Hadirkan Listrik Andal Tanpa Kedip

Berita Terkait

Kamis, 28 Maret 2024 - 19:54 WIB

Wasekjen Walubi Romo Asun Disalami Presiden Jokowi di Kongres Hipmabudhi ke -XII

Kamis, 28 Maret 2024 - 19:13 WIB

Chandra Aditiya Nugraha siap Maju Menjadi Ketua Umum Hikmahbudhi Periode 2024-2026

Rabu, 27 Maret 2024 - 23:14 WIB

Kodim 0505/Jakarta Timur Peringati Nuzulul Qur’an Bersama Warga Utan Kayu

Rabu, 27 Maret 2024 - 17:57 WIB

Majalah Eksekutip Komunitas Todays Berbagi 150 Nasi Kotak pada Warga yang Melintas Didepan Sedayu Mall

Rabu, 27 Maret 2024 - 17:30 WIB

Bimbel Koguredu Kembali Bagikan 150 Nasi Kotak untuk Berbuka Puasa

Rabu, 27 Maret 2024 - 17:02 WIB

Bapas Kelas 1 Jakbar Santuni Puluhan Klien Anak Pemasyarakatan dan Yatim Piatu

Rabu, 27 Maret 2024 - 15:05 WIB

Mampukah Indonesia Mencapai Zero Diskriminasi HIV pada 2030

Senin, 25 Maret 2024 - 17:16 WIB

PT KCN Ikut Partisipasi Berikan Santunan di Acara FKPPI Cilincing

Berita Terbaru

Eksplorasi konten lain dari ifakta.co

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca