Ketum IKWI Pusat Resmi Lantik IKWI DKI Jakarta

- Jurnalis

Rabu, 18 Desember 2019 - 11:17 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ifakta.co, Jakarta – Ketua Umum Ikatan Keluarga Wartawan Indoanesia (IKWI) Pusat Indah Kirana resmi melantik pengurus IKWI DKI Jakarta, berlangsung di Sekretariat PWI DKI Jakarta, Gedung Prasada Sasana Karya, Lt 9, Jakarta Pusat, Selasa (17/12/2019).

Dalam pelantikan itu Sekretaris Umum IKWI Pusat Yani Rosdiana, membacakan Surat Keputusan pelantikan, juga dilakukan Penyerahan Surat Keputusan dan Bendera Pataka, dari Ketua Umum IKWI Pusat Indah Kirana kepada Ketua IKWI Jaya Novi Enebelty.

Dalam sambutannya Ketua IKWI Jaya Novi Enebelty, mohon doa agar kepengurusan IKWI yang baru ini, diberi kekuatan dan semangat baru untuk menakodai kepengurusan periode ini, dalam menjalankan tugas organisasi.

“Saya perlu bimbingan dari para pengurus dan senior, juga dapat diberikan masukan dan kritikan yang bersifat positif dan membangun,” ujar Novi.

Ketua IKWI Jaya menyebutkan, baginya di kepengurus baru ini adalah tantangan. IKWI DKI kata dia adalah IKWI yang harus menjadi tolok ukur kesuksesan IKWI secara keseluruan.

“Sehubungan dengan itu, mari kita saling bahu membahu sesama anggota dan pengurus, juga dengan IKWI Pusat untuk membuat kegiatan yang bermanfaat bagi Agama dan Negara Republik Indonesia,” paparnya.

Sementara itu Ketua IKWI Pusat Indah Kirana mengatakan, IKWI ini merupakan organisasi kemasyarakatan yang kelahirannya dapat mempererat hubungan kekeluargaan, khususnya di antara para istri dari satu profesi yang sama, yakni profesi wartawan, istri karyawan dan karyawati perusahaan pers.

Indah juga menyebutkan, banyak hal yang sudah dilakukan IKWI, baik yang terkait dengan bidang pekerjaan suami maupun berbagai kegiatan sosial.

“Alhamdulillah, pada Kongres PWI ke-26 tanggal 12 Juli 1979 di Padang sudah ditetapkan panduan kerja IKWI, sehingga dapat berkiprah lebih luas lagi di masyarakat. IKWI dikukuhkan menjadi satu organisasi yang mandiri,” ungkapnya.

Ia menyebutkan, keberadaan lKWI Provinsi DKI Jakarta tentunya harus menjadi organisasi yang mandiri, bukan hanya sekedar menjadi penunjang PWI. Perubahan status itu, membawa berbagai konsekuensi tersendiri.

Menuntut tata kelola organisasi yang baik dengan menjalankan amanat dari anggota dengan penuh amanah, penguatan pola kerjasama yang lebih baik antar anggota maupun dengan pihak luar, dan yang paling utama adalah kesediaaan mengorbankan waktu untuk organisasi, paparnya.

“Saya yakin, dengan niat baik maka terwujudnya cita-cita organisasi, ibu semua akan mampu menjalani dan mengatasinya. Karena cita-cita organisasi IKWI ini luhur, antara lain adalah ikut berperan aklif dalam pemberdayaan masyarakat.
Untuk itu Indah mengajak untuk membuktikan bahwa kaum ibu pun mampu berkiprah, dalam kehidupan bermasyarakat,”tambahnya.

Dalam pelantikan Ketua IKWI Jaya ini juga dihadiri oleh Ketua PWI Jaya Sayid Iskandarsyah, Wakil Ketua Bidang Kesra TB Adhi, Wakil Ketua Bidang Pembelaan Wartawan Arman Suparman, Wakil Ketua Antar Lembaga Amy Atmanto, Sekretaris I Iqbal Irsyad, Bendahara Kadir. (Ham)

Berita Terkait

PLN Gelar Lomba Mewarnai Anak TK dan SD untuk Kembangkan Minat Anak di Hari Anak Nasional
Ditreskoba Berhasil Ungkap Narkotika Jenis Sabu Seberat 6 KG Didalam Boneka
Tongkat Estafet Pucuk Pimpinan Polres Nganjuk Kini Resmi Dipegang AKBP Siswantoro
Hari Bhakti Adhyaksa ke-64 dan HUT IAD 2024, Kejari Nganjuk Gelar Baksos dan Donor Darah
Polres Jember Beri Pembekalan Psikologi Massa Bagi Anggota untuk Pengamanan Pilkada
Polres Nganjuk Gelar Latihan Dalmas Gabungan Personel Polres dan Polsek, Disiapkan Untuk Pilkada Serentak 2024
Gelar Rakorwas Bareng Kompolnas, Kapolri Ingin Polri Jadi Organisasi Modern
Lurah Tegal Alur : Adalah Hal Tidak Mungkin Dirinya Katakan Proyek Selesai 20 Hari, SPK Saja 3 Bulan
Tag :

Berita Terkait

Kamis, 25 Juli 2024 - 20:12 WIB

Kasdim 0510/Tigaraksa Hadiri Pemusnahan BB Kejari Kabupaten Tangerang

Kamis, 25 Juli 2024 - 15:52 WIB

Kejari Kabupaten Tangerang, Musnahkan Barang Bukti 86 Perkara Pidana Yang Telah Inkracht

Rabu, 24 Juli 2024 - 13:48 WIB

Dandim 0510/Tigaraksa Pantau Langsung Donor Darah: Jaga Stock Darah Untuk Masyarakat

Selasa, 23 Juli 2024 - 18:18 WIB

Gelar Pelatihan Video Kreatif, Benyamin: Wujudkan SDM Tangsel yang Unggul di Era Digital

Selasa, 23 Juli 2024 - 17:22 WIB

PT Karya Muda Indochem Group Gelar Santunan Anak Yatim Piatu

Selasa, 23 Juli 2024 - 17:02 WIB

Pj Bupati Apresiasi Kolaborasi Bapenda dengan IPPAT, Tingkatkan Perolehan PAD

Senin, 22 Juli 2024 - 00:21 WIB

Ulang Tahun Bisma, Cucu Pertama Sekjen Apdesi Kabupaten Tangerang Diisi Acara Tasyakuran

Senin, 22 Juli 2024 - 00:12 WIB

Proyek Siluman SPAL Diduga Dikerjakan Amburadul Tanpa Memikirkan Mutu dan Kualitasnya

Berita Terbaru

Kegiatan santunan anak yatim di SDN 01 Sidoko Gunung Kaler (Poto: ifakta.co/sibti)

Pendidikan

Peduli Sesama, SDN 01 Sidoko Gunung Kaler Santuni Yatim

Jumat, 26 Jul 2024 - 13:13 WIB

Eksplorasi konten lain dari ifakta.co

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca