Dandim 0506 Tangerang Resmi Buka “Dandim Cup U-19 & U-11”

- Jurnalis

Minggu, 13 Oktober 2019 - 11:15 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

iFAKTA.CO, TANGERANG – Dalam rangka HUT TNI Ke-74, Dandim 0506 Tangerang, Kolonel Inf Wisnu Kurniawan, resmi membuka kejuaraan Sepak Bola ‘Dandim Cup’ U-9 dan U-11. Pembukaan ini ditandai dengan tendangan pertama secara simbolis di Lapangan Sepak Bola Palapa, Jalan Suasa Raya IV Perumnas II, Rt.02/12, Cibodas Baru, Kecamatan Cibodas, Kota Tangerang, Minggu, 13 Oktober 2019 pagi.

Dalam sambutannya Kolonel Inf Wisnu Kurniawan mengutarakan, turnament Dandim Cup 2019 ini merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati hari HUT TNI ke -74 tahun 2019.

“Atas nama keluarga besar Kodim 0506 Tangerang, kami mengucapkan terima kasih kepada Pemkot Kota Tangerang yang telah mendukung penuh event ini serta Asosiasi PSSI Kota Tangerang dan semua pihak yang telah mendukung terselenggaranya event ini,” paparnya.

Menurut alumnus Akademi Militer (Akmil) tahun 1998 itu, event tersebut merupakan bukti kepedulian Kodim 0506 Tangerang kepada pecinta dan pemain cabang olah raga sepak bola yang ada di wilayah teritorialnya.

Wisnu menjelaskan, pihaknya mempunyai tekad dalam keikut sertaannya dalam membina para pemuda dan insan sepak bola agar senantiasa mengasah kemampuan dan prestasi persepak bolaan di Kota Tangerang.

Ia menambahkan, dengan turnament ini selain mampu memberikan wadah meningkatkan prestasiz juga memperkokoh kemanunggalan TNI dan rakyat dalam rangka meningkatkan pembinaan komunikasi sosial kesejahteraan wilayah dan menciptakan kondisi yang kondusif di Kota Tangerang.

“Termasuk menanamkan semangat patriotisme serta nasional nasionalisme khususnya kepada para pemain muda untuk memiliki jiwa kompetitif secara sportif. Selain itu, untuk mempererat tali persaudaraan khususnya di antara para pemain,” paparnya.

Di samping itu kata dia, juga sebagai sarana untuk turut serta dalam menjaga persatuan dan kesatuan bangsa di tengah-tengah situasi saat ini menjelang pelantikan Presiden dan Presiden terpilih.

Sementara itu, ketua pelaksana kejuaraan Dandim Cup U-9 dan U-11 Pasi Ter Kodim 0506 Tangerang, Kapten Inf Saryoto dalam laporannya menyampaikan bahwa kejuaraan Dandim Cup ini dilaksanakan 13 Oktober 2019 dengan peserta dari U-9 berjumlah 10 tim, sedangkan U-11 berjumlah 16 tim yang satu timnya berasal dari Kota Tangerang dan Kabupaten Tangerang

“Tujuan dari kejuaraan ini selain sebagai wadah pembinaan dan penjaringan pemain sepak bola yang juga merupakan tempat pendidikan jasmani generasi bangsa,” katanya.

Ia berpesan kepada peserta agar menjunjung tinggi sportifitas dan kejujuran dalam bermain sepak bola.

Hadir dalam kegiatan, Kompol Aditya SP Sembiring S.IK (Kapolsek Jatiuwung). Decky Priambodo( Kadis PU Kota Tangerang). H. Agus (Kabid Pemeliharaan PUPR Kota Tangerang). H. Engkos Zarkasyi (Kadis Pora Kota Tangerang). Mahdiar.S.STP (Camat Cibodas), para Danramil dan perwira staf jajaran Kodim 0506 Tangerang. Tokoh Masyarakat dan Ormas Kecamatan Cibodas. (ham/amy)

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Berita Terkait

Proses Eksekusi Pasar Kutabumi Berjalan Lancar
Siap-siap, Pemkot Tangsel Mulai Rapihkan 5 Ruas Jalan dari Kabel Menjuntai
Pasca Idul Fitri Danramil 12/Rajeg Adakan Halal Bi Halal
Spesialis Curanmor di Tangerang, Berhasil Diamankan Unit Reskrim Polsek Teluknaga
Tongkat Kepemimpinan Danrem 052/Wijayakrama Diserahterimakan
Pemkot Tangsel Angkut Ratusan Ton Sampah Selama Libur Lebaran
Pj Bupati Tangerang Harap Adanya Inovasi Bisa Tingkatkan Literasi dan Minat Baca Masyarakat
Babinsa Desa Kadu Komsos Bersama Ketua RW di Lingkungan

Berita Terkait

Kamis, 18 April 2024 - 23:23 WIB

Proses Eksekusi Pasar Kutabumi Berjalan Lancar

Kamis, 18 April 2024 - 21:53 WIB

Siap-siap, Pemkot Tangsel Mulai Rapihkan 5 Ruas Jalan dari Kabel Menjuntai

Kamis, 18 April 2024 - 13:16 WIB

Pasca Idul Fitri Danramil 12/Rajeg Adakan Halal Bi Halal

Rabu, 17 April 2024 - 20:58 WIB

Tongkat Kepemimpinan Danrem 052/Wijayakrama Diserahterimakan

Rabu, 17 April 2024 - 19:50 WIB

Pemkot Tangsel Angkut Ratusan Ton Sampah Selama Libur Lebaran

Rabu, 17 April 2024 - 18:36 WIB

Pj Bupati Tangerang Harap Adanya Inovasi Bisa Tingkatkan Literasi dan Minat Baca Masyarakat

Rabu, 17 April 2024 - 16:51 WIB

Babinsa Desa Kadu Komsos Bersama Ketua RW di Lingkungan

Rabu, 17 April 2024 - 16:45 WIB

Peltu Yusuf Wakili Danramil 03/Legok, Hadiri Apel Gabungan HKN Dan Halal Bi Halal Kecamatan

Berita Terbaru

Regional

Proses Eksekusi Pasar Kutabumi Berjalan Lancar

Kamis, 18 Apr 2024 - 23:23 WIB

dr. Cindya Klarisa Simanjuntak, Sp.PD dokter di RSUD Tamansari Jakarta, lulusan Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI)

Kesehatan

Diabetes: Kenali dan Kendali Segera!

Kamis, 18 Apr 2024 - 17:34 WIB

Regional

Pasca Idul Fitri Danramil 12/Rajeg Adakan Halal Bi Halal

Kamis, 18 Apr 2024 - 13:16 WIB

Eksplorasi konten lain dari ifakta.co

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca