Sukses Digelar, Pilar Ingin Kejuaraan Pencak Silat C-More Championship Kembali Diadakan

- Jurnalis

Senin, 27 Mei 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KOTA TANGSEL, ifakta.co – Kejuaraan Pencak Silat C-More Championship yang memperebutkan Piala Bergilir Wali Kota Tangerang Selatan secara resmi ditutup oleh Wakil Wali Kota Pilar Saga Ichsan, di Plaza Puspemkot Tangsel, pada Minggu (26/05/2024).

Kejuaraan yang digelar selama 3 hari, dan diikuti hampir 600 peserta ini menyita perhatian publik, termasuk Wakil Wali Kota Pilar Saga Ichsan. Bahkan ia menegaskan komitmen dukungannya terhadap pencak silat dengan mengatakan akan kembali menggelar kejuaraan tersebut.

“Supaya lebih banyak lagi, meriah lagi. Tahun depan harus digelar lagi, biar masyarakat Tangsel semakin mencintai pencak silat, itu tujuan kita semua,” ucap Pilar.

Dukungan Pemerintah Kota (Pemkot) Tangsel terhadap pencak silat tidaklah main-main. Kota ini menjadikan pencak silat sebagai muatan lokal pembelajaran di sekolah.

“Saat ini bapak ibu, untuk tahun ajaran baru, kita akan memulai muatan lokal wajib silat. Jadi akan diajarkan di SD, SMP. Ini wajib, jadi bukan hanya ekstrakurikuler atau hobi saja, silat ini menjadi pelajaran wajib. Jadi kalo ada sekolah SD atau SMP negeri yang tidak ada muatan lokal silatnya, kasih tahu ke saya,” tegas Pilar.

Baca juga :  Laporan Jalan Ditempat,Wanita Korban Penganiayaan di Ciledug Minta Kapolres Tindak Lanjuti

Apresiasi diberikan oleh Pilar kepada seluruh orang tua yang telah mendukung putra-putrinya untuk menekuni dan mempelajari pencak silat. Ia meyakini, bahwa dalam pencak silat tidak hanya unsur olahraga, melainkan ada peran dalam melestarikan kebudayaan.

“Saya ucapkan terima kasih ke bapak-bapak, ibu-ibu yang sudah mempercayakan anak-anaknya belajar silat. Karena ini merupakan mempertahankan seni budaya, kalau bukan kita siapa lagi yang mempertahankan budaya Tangerang Selatan,” kata Pilar.

Baca juga :  Aksi Bela Palestina di Stadion Benteng Sedot Ratusan Massa Hingga Bakal Calon Gubernur Banten

Sementara itu, Ketua Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kota Tangsel, Delima Bungsu Andy menerangkan kejuaraan ini melengkapi komitmen Pemkot Tangsel terhadap pencak silat. Setelah, menjadikannya sebagai muatan lokal pembelajaran.

Bahkan terkait nama kejuaraan yang menggunakan kata C-More, Delima menyebut sebagai sosialisasi dan edukasi terkait motto Kota Tangerang Selatan.

“Jadi Pak Wakil dengan nama C-More, mereka yang belum jadi sudah mulai tahu dengan motto Tangerang Selatan. Apa C-More itu? Cerdas, Modern dan Religius. Gak boleh, gak tahu ya,” katanya.

Berita Terkait

Persikota Launching Para Pemain dan Jersey
Soal Galian Tanah di Desa Kandawati, Camat Gunung Kaler Tak Pernah Beri Rekom Izin Apapun
Nekat, Industri Rumahan Diduga Palsukan Merek Sepatu Ternama
Babinsa Koramil 14/Panongan Dampingi Pompanisasi Lahan Pertanian
Dandim 0510/Tigaraksa Berikan Penghargaan Kepada 7 Babinsa Berprestasi
Dr. Nurdin Resmikan Program Renovasi Sekolah Kolaborasi Indonesia – Korsel
Apel Gelar Pasukan PAM Pilkada, Dandim Tegaskan : Tetap Jaga Netralitas TNI
Staff Desa Pasir Kronjo Tidur Saat Jam Pelayanan Masih Berlangsung

Berita Terkait

Sabtu, 7 September 2024 - 19:32 WIB

Persikota Launching Para Pemain dan Jersey

Sabtu, 7 September 2024 - 13:49 WIB

Soal Galian Tanah di Desa Kandawati, Camat Gunung Kaler Tak Pernah Beri Rekom Izin Apapun

Jumat, 6 September 2024 - 20:05 WIB

Nekat, Industri Rumahan Diduga Palsukan Merek Sepatu Ternama

Jumat, 6 September 2024 - 13:43 WIB

Babinsa Koramil 14/Panongan Dampingi Pompanisasi Lahan Pertanian

Jumat, 6 September 2024 - 10:27 WIB

Dandim 0510/Tigaraksa Berikan Penghargaan Kepada 7 Babinsa Berprestasi

Berita Terbaru

Olahraga

Persikota Launching Para Pemain dan Jersey

Sabtu, 7 Sep 2024 - 19:32 WIB

Ekonomi & Bisnis

Nekat, Industri Rumahan Diduga Palsukan Merek Sepatu Ternama

Jumat, 6 Sep 2024 - 20:05 WIB

Eksplorasi konten lain dari ifakta.co

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca