Rayakan Tahun Baru dengan Party DJ, MUI Kecam Sejumlah Hotel di Kota Tangerang

- Jurnalis

Rabu, 18 Desember 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Rayakan Tahun Baru dengan Party DJ, MUI Kecam Sejumlah Hotel di Kota Tangerang

Rayakan Tahun Baru dengan Party DJ, MUI Kecam Sejumlah Hotel di Kota Tangerang

‎KOTA TANGERANG, ifakta.co – Sebentar lagi momentum peringatan tahun baru masehi 2025 akan berselang. Para masyarakat merayakan dengan suka cita, tak terkecuali penyedia jasa hiburan dan Hotel di kota Tangerang

‎Padahal, dalam slogan Akhlaqul Karimah, kota Tangerang menerapkan konsep dasar membangun karakter dan tingkah laku baik disusun dengan norma dan aturan.

‎Ironisnya slogan tersebut hanya cuma sekedar omong kosong belaka, rupanya ada hotel yang menyediakan berbagai acara party Disk Jookey (DJ) dengan berbagai macam genre, bahkan, terkesan tutup mata dengan keberadaan hidangan minuman beralkohol (Minol)

‎Hal ini menyita banyak pernyataan publik, tak terkecuali Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) kota Tangerang, KH. Baijuri mengecam hotel tersebut dengan langkah konkret lantaran sudah menabrak citra kota Tangerang,

‎” Harus di antisipasi walaupun kita tidak melarang masyarakat menyambut tahun baru, tapi tentunya kalo hiburannya sudah kaya begitu (party dj-red) sudah tidak sesuai dengan motto slogan kita akhlakul karimah, ” ujarnya saat dimintai keterangan melalui sambungan telepon, Sabtu (14/12/2024) kemarin

‎Lanjutnya dia berharap, pemerintah kota Tangerang segera menindaklanjuti bilamana melanggar peraturan dan regulasi yang berlaku,

‎” Maka MUI minta kepada pemerintah agar meninjau kembali perizinan mereka, ” pungkasnya

‎Diketahui, sejumlah penyedia jasa hiburan bernuasna musik DJ pada malam tahun baru dan diduga meloloskan minuman beralkohol yaitu Hotel Grand Tulip Essential di Jalan Jendral Sudirman Kav. 9 Cikokol, RT.006/RW.013, Sukasari, kota Tangerang yang bertajuk ” Wild West New Years Eve Party dan Grand Hotel Soll Marina di Jalan Gatot Subroto RT.001/RW.003, Gandasari, Kec. Jatiuwung, Kota Tangerang, yang bertajuk ” New Year Eve A Night at Grand Soll Marina “

‎Sesuai peraturan daerah (perda), nomor 7 tahun 2005 tentang pelarangan pengedaran dan penjualan minuman beralkohol yang berbunyi ” Siapapun dilarang menjadi Pengecer minuman beralkohol golongan A, B dan C kecuali Toko Bebas Bea (Duty Free Shop) dan tempat-tempat sebagaimana dikecualikan Peraturan Daerah

‎Barang siapa melanggar Pasal 3 ayat (1), Pasal 4 dan Pasal 7 Peraturan Daerah ini, diancam pidana kurungan paling lama 3 (tiga) bulan atau denda paling tinggi sebesar Rp.50.000.000,- (lima puluh juta rupiah)

Baca juga :  RSUD Balaraja Raih Prestasi Penganugerahan Zona Integritas dari Kementerian PANRB

Berita Terkait

DPPPA Gelar Pemilihan Perempuan Inspiratif Kabupaten Tangerang
Jelang Konferprovlub PWI Banten di Kota Tangerang, Panitia Keluarkan Daftar Nama Pemilih Sementara
Dewan Pengupahan Kota Tangerang Hasilkan UMK Tahun 2025 Naik 6,5 Persen
Pastikan Keamanan Nataru, Wakapolresta Tangerang Hadiri Rakor Operasi Lilin Maung
Kajari Kota Tangerang Memerintahkan Jajaran, Tegas Dalam Perkara Yang Mengorbankan Anak Dibawah Umur
Pj Bupati Resmikan Klinik Hewan Pemkab Tangerang
Hasil Dari Pemanfaatan Lahan Sempit Anggota Kodim Tigaraksa Panen Cabai,Terong dan Tomat
Pemkot Tangerang Launcing Layanan PBG 10 Jam Selesai untuk Rumah Tinggal Sederhana

Berita Terkait

Rabu, 18 Desember 2024 - 15:40 WIB

DPPPA Gelar Pemilihan Perempuan Inspiratif Kabupaten Tangerang

Rabu, 18 Desember 2024 - 15:10 WIB

Rayakan Tahun Baru dengan Party DJ, MUI Kecam Sejumlah Hotel di Kota Tangerang

Selasa, 17 Desember 2024 - 23:16 WIB

Jelang Konferprovlub PWI Banten di Kota Tangerang, Panitia Keluarkan Daftar Nama Pemilih Sementara

Selasa, 17 Desember 2024 - 22:53 WIB

Dewan Pengupahan Kota Tangerang Hasilkan UMK Tahun 2025 Naik 6,5 Persen

Selasa, 17 Desember 2024 - 20:44 WIB

Pastikan Keamanan Nataru, Wakapolresta Tangerang Hadiri Rakor Operasi Lilin Maung

Berita Terbaru