KABUPATEN TANGERANG, ifakta.co – Dalam rangka Jum’at Berkah, Kodim 0510/Tigaraksa kembali menggelar kegiatan sosial dengan membagikan 60 kotak nasi bok kepada warga kurang mampu di Kampung Kutruk RT 01/02 Desa Kutruk, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang.
Kegiatan yang dilaksanakan pada Jumat (21/06/2024) ini dipimpin langsung oleh Serda Isnak dan melibatkan sejumlah personil Kodim 0510/Tigaraksa.
Pembagian nasi kotak ini merupakan bagian dari upaya Kodim 0510/Tigaraksa untuk membantu meringankan beban hidup masyarakat yang membutuhkan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Serda Isnak menyatakan bahwa kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk memberikan bantuan pangan, tetapi juga sebagai bentuk kepedulian dan kebersamaan antara TNI dengan masyarakat.
Warga yang menerima bantuan tampak sangat bersyukur atas kehadiran Kodim 0510/Tigaraksa dalam membantu memenuhi kebutuhan sehari-hari mereka. Mereka berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan secara berkala untuk membantu meringankan beban hidup mereka.
Pasi Pers Kodim 0510/Tigaraksa Kapten Inf Triyadi menyampaikan apresiasi atas partisipasi dan dukungan dari seluruh elemen masyarakat dalam kegiatan ini. Ia berharap agar kegiatan sosial semacam ini dapat terus dilakukan dengan lebih baik lagi guna mendukung kesejahteraan masyarakat di sekitar wilayah Kodim 0510/Tigaraksa.
“Dengan adanya kegiatan Jum’at Berkah seperti ini, diharapkan semangat gotong royong dan kepedulian sosial akan terus terjaga dan berkembang di tengah masyarakat, sehingga dapat menciptakan lingkungan yang lebih baik dan berdaya.” pungkasnya.