Silaturahmi IPSI Nganjuk Kapolres Ajak Perguruan Silat Jaga Ketertiban dan Soliditas Menjelang Pemilu 2024

- Jurnalis

Kamis, 1 Februari 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

NGANJUK ifakta.co – Kapolres Nganjuk, AKBP Muhammad menghadiri Silaturahmi Antar perguruan silat se-Kabupaten Nganjuk yang dinaungi oleh Ikatan Pencak Silat Indonsia (IPSI) Kabupaten Nganjuk, Selasa(30/01/2024).

Kegiatan silaturahmi tersebut dilaksanakan di aula Kodim 0810/Nganjuk, Jalan Panglima Sudirman, Kelurahan Mangundikaran, Nganjuk dihadiri oleh Letkol Inf. Andi Sasmito (Dandim 0810/Nganjuk)./ Ketua Umum IPSI Kabupaten Nganjuk, Ketua Pengadilan Negeri Nganjuk, Kepala Kejaksaan Negeri Nganjuk yang diwakili Kasi Intel, Kesbangpol Kabupaten Nganjuk, pengurus dan para ketua perguruan silat se Kabupaten Nganjuk.

Baca juga :  Caleg Daenk Jamal Teken Pakta Integritas Komitmen Berikan Hak Warga Selama 5 Tahun

Dalam sambutannya, Muhammad mengajak semua perguruan silat yang berada di wilayah Kabupaten Nganjuk untuk bersama-sama menjaga ketertiban dalam penerimaan calon anggota dan selama melakukan kegiatan, tidak melakukan konvoi juga mematuhi hukum yang berlaku.

“Kami mengajak kepada kita untuk patuh kepada aturan yang ada demi terciptanya situasi dan kondisi yang aman dan tertib, jangan sampai kegiatan yang kita lakukan menimbulkan keresahan di masyarakat,” ujar Muhammad.

Kapolres juga mengingatkan, selama pelaksanaan pentahapan pemilu 2024 ini untuk menjaga soliditas antar perguruan silat dan tidak mudah terprovokasi dengan berita-berita hoaxs yang belum tentu dapat dipertanggungjawabkan.

Baca juga :  Polres Nganjuk Ajak Jamaah Al- Muttaqin Ciptakan Pemilu 2024,Aman dan Sejuk

Beliau berharap agar semua perguruan silat dapat menjalin kerjasama erat dalam menjaga ketertiban selama proses Pemilu 2024. Bekerja sama untuk menciptakan suasana yang damai dan aman, menjadikan Pemilu 2024 sebagai peristiwa demokrasi yang berjalan dengan lancar dan tertib.

(MAY).

Berita Terkait

Dipecat PDIP, Prabowo Subianto Pastikan Gerindra Terbuka bagi Jokowi Ingin Bergabung
Lampaui Target, KPU Nganjuk Berhasil Tingkatkan Animo Masyarakat dalam Pilkada Serentak Tahun 2024
Rekapitulasi Suara KPU Nganjuk: Sah !!! Paslon Marhaen-Handy Menang di Pilkada 2024 Peroleh 259.179 Suara
Kubu Paslon 01 Klaim Kemenangan, Marhaen – Handy : Boleh Saja Kita Hargai yang Penting Data Valid Sumber Akurat, Nganjuk Aman dan Kondusif
Real Count Internal Paslon 03 Marhaen – Handy Klaim Kemenangan 40,69 % Suara, Tatit: Mari Kawal Bersama Rekapitulasi di KPU !
PAN Raih Capaian Tertinggi dan Terbaik pada Pilkada 2024
Geger! Tim Pemenangan Rido Ungkap Temuan Dugaan Kecurangan Pilkada DKI, Mulai Politik Uang dan Surat Suara Tercoblos
Proses Pemungutan Suara Pilgub DKI Jakarta di Jakbar Berjalan Kondusif

Berita Terkait

Sabtu, 7 Desember 2024 - 09:08 WIB

Dipecat PDIP, Prabowo Subianto Pastikan Gerindra Terbuka bagi Jokowi Ingin Bergabung

Jumat, 6 Desember 2024 - 10:17 WIB

Lampaui Target, KPU Nganjuk Berhasil Tingkatkan Animo Masyarakat dalam Pilkada Serentak Tahun 2024

Kamis, 5 Desember 2024 - 23:06 WIB

Rekapitulasi Suara KPU Nganjuk: Sah !!! Paslon Marhaen-Handy Menang di Pilkada 2024 Peroleh 259.179 Suara

Sabtu, 30 November 2024 - 13:00 WIB

Kubu Paslon 01 Klaim Kemenangan, Marhaen – Handy : Boleh Saja Kita Hargai yang Penting Data Valid Sumber Akurat, Nganjuk Aman dan Kondusif

Sabtu, 30 November 2024 - 08:30 WIB

Real Count Internal Paslon 03 Marhaen – Handy Klaim Kemenangan 40,69 % Suara, Tatit: Mari Kawal Bersama Rekapitulasi di KPU !

Berita Terbaru

Putusan kasasi PT Sri Rejeki Isman yang emiten berkode SRIL atau Sritex ditolak Mahkamah Agung. (Foto: Dok.Sritex)

Ekonomi & Bisnis

MA Tolak Permohonan Kasasi, Sritex Tetap Pailit

Minggu, 22 Des 2024 - 08:54 WIB