Tahanan Curat Tewas Gantung Diri di Polsek Teluknaga Tangerang

- Jurnalis

Kamis, 16 November 2023 - 17:35 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Satu Tahanan meninggal dunia diduga gantung diri di Polsek Teluknaga.(Foto: Ifakta.co/Ilustrasi)

Satu Tahanan meninggal dunia diduga gantung diri di Polsek Teluknaga.(Foto: Ifakta.co/Ilustrasi)

TANGERANG, IFAKTA.co – Satu tahanan pencurian dengan pemberatan (curat) berinisial G (20) ditemukan dalam kondisi telah meninggal dunia di kamar mandi Polsek Teluknaga, Polres Metro Tangerang Kota.

Tahanan itu ditemukan meninggal dunia oleh sejumlah tahanan lain yang mengetahui korban tak kunjung keluar dari kamar mandi, dengan posisi tubuh tergantung seutas tali, pada Selasa, 14 November 2023, sekira pukul 20.30 WIB.

Setelah mendapatkan laporan tersebut, petugas segera mengevakuasi korban dari sel tahanan ke Rumah Sakit untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

Saat dihubungi via telepon WhatsApp, Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol Zain Dwi Nugroho membenarkan adanya peristiwa tersebut dan berikut penjelasannya.

“Benar, tahanan tersebut merupakan pelaku curat meninggal dunia diduga karena gantung diri. Hal itu telah sesuai dengan hasil olah TKP serta keterangan beberapa saksi-saksi kejadian,” ujar Zain.

Baca juga :  Diduga Memeras, Direktur Pelayanan Publik KPK Diperiksa Bareskrim Polri

Zain mengungkapkan, Polisi sudah  memberikan penjelasan terkait penyebab meninggalnya tahanan tersebut kepada pihak keluarga terutama kepada orangtua.

Menurutnya, bahwa kejadian itu murni karena gantung diri dan keluarga sudah memahami. Korban pun telah dimakamkan secara layak oleh keluarga.

“Setelah kita jelaskan, berdasarkan olah TKP maupun keterangan saksi termasuk kondisi korban saat ditemukan, keluarga sudah memahami, menerima dan mengikhlaskan kematian korban dengan membuat pernyataan untuk tidak melakukan autopsi jenazah,” tuturnya.

Baca juga :  Tiga Pegawai Bondowoso Diangkut ke Jakarta Usai Terjaring OTT KPK

Kendati demikian, hingga saat ini, kata Zain, Bid Propam Polda Metro Jaya masih melakukan pemeriksaan terhadap anggota Polsek Teluknaga guna mengecek dan memastikan apakah terdapat unsur kelalaian.

“Masih dalam pemeriksaan Propam Polda Metro Jaya, hasilnya akan kita sampaikan lebih lanjut,” pungkasnya.

Penulis : Bar

Editor : Za

Berita Terkait

Bongkar Jaringan Narkoba Internasional, Polri Diapresiasi DPR: Jangan Hanya Kurir Kejar Aktor Besarnya!
Warga Prambon Geger !!! Pria Paruh Baya Ditemukan Meninggal Dunia Didalam Rumah
Kejari Muara Enim Sita Barang Bukti Kasus Dugaan Korupsi Penggunaan Dana Hibah Dan BPPD PMI
Pengendara Motor Terpeleset Masuk Sawah di Ganungkidul, Nganjuk
Seorang Pemuda Tewas Ditusuk di Depan RM Lombok Ijo
Terduga Pelaku Pencurian Alat Elektronik Sekolah di Berbek, Kini Bertambah Jadi Tiga Orang
Terekam CCTV, Terduga Pelaku Curanmor di Baron Diamankan Polisi
Dua Terduga Pelaku Pencurian Alat Elektronik di SDN Bendungrejo Diamankan Polisi

Berita Terkait

Selasa, 15 April 2025 - 14:38 WIB

Bongkar Jaringan Narkoba Internasional, Polri Diapresiasi DPR: Jangan Hanya Kurir Kejar Aktor Besarnya!

Senin, 14 April 2025 - 19:28 WIB

Warga Prambon Geger !!! Pria Paruh Baya Ditemukan Meninggal Dunia Didalam Rumah

Senin, 14 April 2025 - 18:58 WIB

Kejari Muara Enim Sita Barang Bukti Kasus Dugaan Korupsi Penggunaan Dana Hibah Dan BPPD PMI

Senin, 14 April 2025 - 11:37 WIB

Pengendara Motor Terpeleset Masuk Sawah di Ganungkidul, Nganjuk

Minggu, 13 April 2025 - 20:07 WIB

Seorang Pemuda Tewas Ditusuk di Depan RM Lombok Ijo

Berita Terbaru

Oplus_16908288

Berita Daerah

Karang Taruna Pinang Kota Tangerang Gelar Kegiatan Temu Karya

Kamis, 17 Apr 2025 - 20:49 WIB

Ketua Umum Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat Hendry Ch Bangun yang hadir dalam acara tersebut, mengapresiasi dan mengucapkan selamat atas terbentuknya AMKI.(foto:istimewa)

Megapolitan

AMKI Gelar Syukuran Kantor Baru dan Rapat Konsolidasi Perdana

Kamis, 17 Apr 2025 - 19:48 WIB