Peserta JKN, Marsha: Rasakan Kepuasan Terhadap Layanan Tatap Muka di Kantor Cabang

- Jurnalis

Rabu, 31 Agustus 2022 - 13:57 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA – Kemudahan dalam mengakses layanan kepesertaan kini dapat dirasakan seluruh peserta Jaminan Kesehatan Nasional (JKN).

Tidak hanya memberikan layanan langsung di kantor cabang, BPJS Kesehatan juga telah menghadirkan layanan secara non tatap muka seperti Pandawa, CHIKA, VIKA, dan BPJS Kesehatan Care Center 165 guna mempermudah akses layanan kepada seluruh peserta.

Rasa puas pun telah banyak dirasakan peserta, tak terkecuali bagi Marsya (20) yang telah memanfaatkan dan menikmati layanan kepesertaan di kantor cabang.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Marsya yang saat ini masih berstatus aktif sebagai mahasiswi sangat peduli terhadap kesehatannya. Hal ini terbukti dengan apa yang telah ia lakukan pada hari ini dengan memperbarui data kepesertaan.

Dengan membawa surat keterangan kuliah, dirinya bermaksud datang ke Kantor Cabang Jakarta Pusat agar kepesertaanya di Program JKN masih dapat aktif.

Tanpa ada hambatan proses pembaruan data yang dilakukan Marsya pun dapat selesai dengan cepat.

“Sudah dua tahun ini saya selalu taat untuk melakukan pembaruan data kepesertaan. Saya merupakan keluarga dari peserta PPU yang telah berusia diatas 21 tahun. Sehingga jika ingin tetap aktif saya berkewajiban untuk melakukan pembaruan data dengan membawa surat keterangan kuliah. Beruntung pada saat tadi petugas menyarankan untuk selanjutnya bisa menggunakan layanan Pandawa sehingga saya tidak perlu lagi untuk ke kantor cabang,” ungkap Marsya, Rabu (31/8).

Hingga saat ini Marsya masih menimba ilmu di luar kota sehingga menyebakannya harus jauh dari orang tua. Program JKN telah mempermudah Marsya saat membutuhkan layanan kesehatan. Terbukti saat ia sakit dan membutuhkan pengobatan, tanpa ragu dirinya pun datang ke salah satu Puskesmas di daerah Surakarta tanpa dipungut biaya.

“Tidak hanya sekali saya menggunakan Kartu JKN untuk berobat, bersyukur semuanya tanpa dipungut biaya. Kuncinya harus sabar dan ikuti semua alur yang berlaku, karena yang bergantung pada BPJS Kesehatan kan banyak tidak hanya saya saja. Jadi untuk anak kosan seperti saya, ini sangat menguntungkan dan memudahkan sekali,” tambahnya.

Sebagai peserta JKN, Marsya sangat menyadari hak dan kewajibannya sebagai peserta JKN. Menurutnya Program JKN akan terus hadir dan berkesinambungan jika seluruh masyarakat mau bergabung dan turut bergotong-royong.

Meskipun tidak menggunakan dan memanfaatkan program ini, tapi percayalah dengan tergabung didalamya maka turut serta membantu pemerintah dalam menyejahterakan masyarakat Indonesia.

Berita Terkait

Komitmen Pemerintah Menuju Indonesia Ending AIDS 2030
RSUD Tamansari Bersama Bazis dan Perdani Gelar Operasi Katarak Gratis
Dragon Massage Jakbar Hadirkan Pijat Tradisional dan Shiatsu, Cocok untuk Relaksasi!
RSUD Taman Sari Buka Layanan Konsultasi Soal Terindikasi Gangguan Mental Dampak Pemilu 2024
Relawan Srikandi GM Kembali Dampingi Mbah Iksan Jalani Perawatan Luka Pasca Operasi
Bripka Fitra, Gigih dan Setia Dampingi Lansia Terlantar di Nganjuk Hingga Sukses Jalani Operasi di Kaki
Peduli Warga Binaannya, Bhabinkamtibmas Polsek Nganjuk Kota Salurkan Bantuan Sembako pada ODGJ
Gerak Cepat Patroli Sat Samapta Polres Nganjuk Selamatkan Pemotor yang Kejatuhan Cabang Pohon

Berita Terkait

Kamis, 28 Maret 2024 - 19:54 WIB

Wasekjen Walubi Romo Asun Disalami Presiden Jokowi di Kongres Hipmabudhi ke -XII

Kamis, 28 Maret 2024 - 19:13 WIB

Chandra Aditiya Nugraha siap Maju Menjadi Ketua Umum Hikmahbudhi Periode 2024-2026

Rabu, 27 Maret 2024 - 23:14 WIB

Kodim 0505/Jakarta Timur Peringati Nuzulul Qur’an Bersama Warga Utan Kayu

Rabu, 27 Maret 2024 - 17:57 WIB

Majalah Eksekutip Komunitas Todays Berbagi 150 Nasi Kotak pada Warga yang Melintas Didepan Sedayu Mall

Rabu, 27 Maret 2024 - 17:30 WIB

Bimbel Koguredu Kembali Bagikan 150 Nasi Kotak untuk Berbuka Puasa

Rabu, 27 Maret 2024 - 17:02 WIB

Bapas Kelas 1 Jakbar Santuni Puluhan Klien Anak Pemasyarakatan dan Yatim Piatu

Rabu, 27 Maret 2024 - 15:05 WIB

Mampukah Indonesia Mencapai Zero Diskriminasi HIV pada 2030

Senin, 25 Maret 2024 - 17:16 WIB

PT KCN Ikut Partisipasi Berikan Santunan di Acara FKPPI Cilincing

Berita Terbaru

Eksplorasi konten lain dari ifakta.co

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca