PWI Nganjuk Gelar Diklat Jurnalistik Bersama Himpunan Mahasiswa Islam

- Jurnalis

Selasa, 26 Desember 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PWI Nganjuk Gelar Diklat Jurnalistik Bersama Himpunan Mahasiswa Islamn (Poto: ifakta.co)

PWI Nganjuk Gelar Diklat Jurnalistik Bersama Himpunan Mahasiswa Islamn (Poto: ifakta.co)

NGANJUK ifakta.co – Guna mensosialisasikan ilmu jurnalistik kepada kaum milenial, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Nganjuk, bekerja sama dengan Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Komisariat (P) Anjuk Ladang, menggelar pelatihan jurnalistik.

Kegiatan tersebut diadakan di Sekretariat PWI Nganjuk Jalan Dermojoyo Kelurahan Payaman, Kecamatan/Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur, Minggu (24/12/2023) pagi, yang diisi oleh 3 pemateri yang notabene merupakan senior dari PWI Kabupaten Nganjuk.

Tiga pemateri kegiatan pelatihan jurnalistik yang dimaksud adalah Muji Hartono wartawan senior Harian Koran Memo, Bagus Jatikusumo pendiri media televisi digital SRTV, dan Asty Hanifa yang saat ini aktif menjadi pembawa acara di Radio Suara Anjuk Ladang (RSAL) Nganjuk.

Pelatihan dimulai sekitar pukul 08.00 WIB dan dibuka oleh Ketua Umum HMI Komisariat (P) Anjuk Ladang, Wina Aprilia dan Ketua PWI Nganjuk Andik Sukaca.

Sesi pertama disampaikan oleh wartawan senior Harian Koran Memo yakni Muji Hartono.

Dalam sesi tersebut Muji Hartono menyampaikan tentang dasar-dasar jurnalistik, mulai bagaimana mencari, menulis dan menerbitkan sebuah berita, hingga layak menjadi konsumsi publik.

“Secara praktis, dasar jurnalistik yang wajib dimiliki wartawan adalah keahlian meliput peristiwa, menulis berita, melakukan wawancara, dan tak kalah pentingnya tetap menaati kode etik jurnalistik,” kata Muji Hartono.

Sesi kedua disampaikan oleh Bagus Jatikusumo pendiri media televisi digital SRTV.

Baca juga :  Masa Kampanye Pemilu Berakhir Pada 10 Pebruari 2024, KPU Nganjuk Sosialisasikan Ketentuan Kampanye Pada Media Massa

Pada sesi ini Bagus Jatikusumo memperkenalkan kepada semua mahasiswa tentang pengambilan foto dan videografi, agar foto tersebut dapat menyampaikan informasi kepada pembaca.

“Ada caranya dalam mengambil gambar untuk membuat sebuah produk berita sesuai dengan kaidah jurnalistik, dan harus sesuai dengan pakem pengambilan gambar. Ini juga dilakukan oleh seluruh wartawan di dunia. Karena aturannya memang begini,” beber Bagus.

Sesi ketiga atau terakhir disampaikan oleh Asty Hanifa yang saat ini aktif menjadi pembawa acara di RSAL.

Asty Hanifa menyampaikan materi khusus wartawan media elektronik (Radio), harus piawai dalam menyajikan berita (news presenting) secara langsung (live report) ataupun menjadi presenter berita di studio.

Baca juga :  Ribuan Personel Polda Jatim Disiagakan di Malam Pergantian Tahun Baru 2024

“Berita radio itu menggunakan kalimat yang pendek, singkat, padat, dan jelas serta tidak rumit agar mudah dipahami dan dipahami oleh pendengar. Selain itu, sebisa mungkin menggunakan sedikit kata sifat dan kalimat anak,” tandas Asti Hanifa.

Perlu diketahui pada acara yang berlangsung kurang lebih 5 jam itu sebanyak 30 siswa yang hadir cukup aktif dalam bertanya kepada narasumber. Begitu pula sebaliknya, tiga narasumber sangat baik dalam menjawab setiap pertanyaan.

Diperkirakan dari pelatihan jurnalistik ini, akan muncul wartawan-wartawan handal dari kalangan pelajar, yang taat akan kode etik jurnalistik.

Berita Terkait

Polres Nganjuk Gelar Latihan Penyegaran Kompi Pengendalian Massa (Dalmas)
Kapolres Nganjuk Beri Penghargaan 3 Anggota Polsek yang Sigap Membantu Ungkap Kasus
Polres Jember Gelar KYRD di Terminal dan Stasiun Imbangi Pengamanan KTT IAF di Bali
Berkas Pendaftaran Tiga Kandidat Pasangan Cabup dan Cawabup Kabupaten Nganjuk Dinyatakan Sah Diterima oleh KPU
Unik..!!! Pasangan Bacabup dan Bacawabup Muhibbin – Aushaf Fajr Daftar ke KPU Dengan Parade 9 Mobil Alphard
Dikawal Ratusan Massa, Pasangan Ita – Zuli Daftar ke KPU Naik Becak sebagai Bacalon Bupati dan Wakil Bupati Nganjuk 2024
KPU Nganjuk Nyatakan Kesiapannya Membuka Pendaftaran Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Nganjuk Besok
Owner Dunia Optical Thomas Kuswanto Hadiri Sertijab Pangdam IX/Udayana

Berita Terkait

Selasa, 3 September 2024 - 22:15 WIB

Polres Nganjuk Gelar Latihan Penyegaran Kompi Pengendalian Massa (Dalmas)

Senin, 2 September 2024 - 15:57 WIB

Kapolres Nganjuk Beri Penghargaan 3 Anggota Polsek yang Sigap Membantu Ungkap Kasus

Sabtu, 31 Agustus 2024 - 16:33 WIB

Polres Jember Gelar KYRD di Terminal dan Stasiun Imbangi Pengamanan KTT IAF di Bali

Sabtu, 31 Agustus 2024 - 08:53 WIB

Berkas Pendaftaran Tiga Kandidat Pasangan Cabup dan Cawabup Kabupaten Nganjuk Dinyatakan Sah Diterima oleh KPU

Kamis, 29 Agustus 2024 - 16:05 WIB

Unik..!!! Pasangan Bacabup dan Bacawabup Muhibbin – Aushaf Fajr Daftar ke KPU Dengan Parade 9 Mobil Alphard

Berita Terbaru

Olahraga

Persikota Launching Para Pemain dan Jersey

Sabtu, 7 Sep 2024 - 19:32 WIB

Ekonomi & Bisnis

Nekat, Industri Rumahan Diduga Palsukan Merek Sepatu Ternama

Jumat, 6 Sep 2024 - 20:05 WIB

Eksplorasi konten lain dari ifakta.co

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca