Sikafi Covid-19, Gubernur Kalbar Minta Perusahaan Salurkan Bantuan CSR ke Masyarakat

- Jurnalis

Jumat, 27 Maret 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ifakta.co, Pontianak – Gubernur Kalimantan Barat Sutarmidji meminta perusahaan-perusahaan yang bergerak di sektor pertambangan, perkebunan, dan kehutanan untuk menyalurkan bantuan Coorperate Social Responsibility (CSR) ke masyarakat, khususnya di sekitar wilayah perusahaan, berupa sembilan bahan kebutuhan pokok (Sembako).

Hal tersebut ditegaskan Gubernur Kalbar melalui Surat Edaran Nomor 500/0925/ Ass.2 tentang Penyaluran Cooperate Social Responsibility (CSR) Perusahaan di Provinsi Kalimantan Barat, sebagai langkah menyikapi meluasnya penyebaran Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) yang telah ditetapkan sebagai pandemi oleh Organisasi Kesehatan Dunia (WHO). Jum’at (27/3/2020).

“Semua perusahaan yang bergerak di sektor pertambangan, perkebunan dan kehutanan agar menyalurkan bantuan CSR dalam bentuk sembako ke masyarakat di sekitar dan di lokasi perusahaan, serta melaporkan per kegiatan penyaluran CSR perusahaan ke Gubernur Kalbar dan ditembuskan ke dinas-dinas yang menanganinya,” ujarnya lewat siaran pers, Jumat (27/3).

Sutarmidji juga meminta perusahaan melakukan langkah-langkah kewaspadaan dan kesiapsiagaan dengan membatasi kegiatan berkumpul dan menerapkan social distancing, termasuk menerapkan jaga jarak tempat duduk di kendaraan angkut karyawan.

Selain itu kata dia, perusahaan diminta membudayakan dan menyediakan sarana yang diperlukan untuk pola hidup bersih dan sehat pada setiap karyawan, sterilisasi dan pembersihan lingkungan kerja secara berkala.

“Yang paling penting adalah menyediakan sarana pelayanan kesehatan, ruang karantina dan isolasi untuk perawatan karyawan yang diduga terpapar Covid-19 atau dalam pemantauan,” pungkasnya. (Led)

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Berita Terkait

Polres Nganjuk Ringkus Cucu yang Tega Rampok Neneknya, Kalung 20 gram Raib dibawa Kabur Pelaku
66 Tersangka Diamankan dalam Ungkap Kasus Narkoba oleh Polres Pelabuhan Tanjung Perak
Polri Tangkap Kembali DPO Kasus Judi Online W88 di Filipina
Sosialisasi Persiapan Pilkada 2024 Di Kelurahan Jatiasih
Dukung Program Swasembada Pangan, Kapolri-Panglima TNI Luncurkan Gugus Tugas Polri
Waka Polsek Bekasi Barat Mengikuti Rapat Koordinasi Persiapan dan Pengamanan Pilkada 2024 Tingkat Kelurahan Bintara Jaya
Kapolri-Panglima TNI Tinjau Kesiapan Program Ketahanan Pangan Di Jawa Tengah
Pasi Intel Kodim 0510/Trs Pimpin  Pencegahan Dan Berantas Narkoba

Berita Terkait

Jumat, 22 November 2024 - 20:16 WIB

Polres Nganjuk Ringkus Cucu yang Tega Rampok Neneknya, Kalung 20 gram Raib dibawa Kabur Pelaku

Jumat, 22 November 2024 - 19:37 WIB

66 Tersangka Diamankan dalam Ungkap Kasus Narkoba oleh Polres Pelabuhan Tanjung Perak

Kamis, 21 November 2024 - 14:20 WIB

Sosialisasi Persiapan Pilkada 2024 Di Kelurahan Jatiasih

Kamis, 21 November 2024 - 14:09 WIB

Dukung Program Swasembada Pangan, Kapolri-Panglima TNI Luncurkan Gugus Tugas Polri

Kamis, 21 November 2024 - 13:22 WIB

Waka Polsek Bekasi Barat Mengikuti Rapat Koordinasi Persiapan dan Pengamanan Pilkada 2024 Tingkat Kelurahan Bintara Jaya

Berita Terbaru

PLN UID Jakarta Raya bagikan tips aman gunakan kelistrikan saat siaga banjir. (Foto: Istimewa)

Megapolitan

PLN Bagikan Tips Aman Gunakan Listrik Jelang Nataru

Jumat, 22 Nov 2024 - 18:56 WIB

Eksplorasi konten lain dari ifakta.co

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca