BPAD DKI Meninjau Sebuah Bangunan di Rawa Buaya, untuk Kantor PCNU Jakarta Barat

- Jurnalis

Selasa, 4 Januari 2022 - 12:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA – Sebuah gedung milik pemerintah provinsi DKI Jakarta, tepatnya di jalan Bojong Raya, kelurahan Rawa Buaya, rencananya akan dijadikan kantor PCNU Jakarta Barat. Terlihat hadir di lokasi, Ratu Fifi Sophia, S.Hut, ME selaku kasudin perencanaan dan penggunaan aset di BPAD propinsi DKI Jakarta, Lurah Rawa Buaya Syafwan Busti SAP, ketua PCNU jakarta barat H. Agus Salim, dan H. Sarmilih SH selaku ketua LWPNU Jakarta Barat beserta para pengurus NU Jakarta Barat, pada selasa (4/1/22).

Ratu Fifi Sophia, S.Hut, ME kasudin perencanaan dan penggunaan aset di BPAD propinsi DKI Jakarta, menyambut baik permohonan dari PCNU Jakarta Barat ini. Ia berharap gedung ini, mudah-mudahan bisa digunakan dengan baik dan bisa dipelihara dengan baik pula.

Baca juga :  Warga Kapuk Sawah Cengkareng Keluhkan PT LGT Chrome Buang Limbah B3 di Selokan Air

“Ada beberapa hal yang harus diselesaikan terlebih dahulu sebelum penyerahan terkait administrasi. Seperti surat pernyataan dari PCNU Jakarta Barat akan mengembalikan gedung ini kembali ke BPAD DKI apabila sudah tidak digunakan,” kata Fifi.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Saat ini ada beberapa SKPD menjadikan gedung ini menjdi tempat menyimpan barang, seperti dinas Penerangan Jalan umum, dan Satpol PP. Rencananya semua barang yang ada dilokasi dipindahkan dahulu ke tempat lain, sebelum di serah terimakan ke PCNU Jakarta Barat.

Baca juga :  Inspektorat DKI Jakarta dan KPK Gelar Forum Group Discussion

Lurah rawa buaya menyambut baik kantor PCNU di wilayahnya dia berharap semoga proses pemindahan administrasi dari dinas sosial ke PCNU bisa cepat selesai. Agar PCNU bisa segera menggunakan gedung ini menjadi kantor sekertariat.

“Mudah-mudahan dengan adanya kantor PCNU jakarta barat di wilayah kelurahan Rawa Buaya menjadi aman, tertib dan mendapat ridho dari Allah SWT,” kata Syafwan Busti pula.

H. Agus salim selaku ketua PCNU Jakarta Barat mengatakan, ini adalah acara survey kantor PCNU Jakarta Barat, sekaligus pemantapan dan penyerahan.

Baca juga :  Jelang HUT RI Ke-78, RT 008/001 Pegadungan Kalideres Gelar Pertandingan Antar Warga

“Kami atas nama warga NU Jakarta Barat sangat bersyukur, dan mengucapkan terima kasih kepada Pemprov DKI Jakarta khususnya Gubernur, Sekda, Walikota, teman-teman dari aset daerah DKI dan dinas sosial, atas kepercayaan memberikan fasilitas kantor kepada kami,” kata Agus salim selaku ketua PCNU Jakarta Barat.

Rencananya gedung ini akan menjadi pusat organisasi NU di Jakarta Barat, seperti rapat dan Pengkaderan. Nanti semua warga NU berkumpul disini agar bisa membuat program yang baik, untuk masyarakat banyak.

(Rinto)

Berita Terkait

Pedagang Pil Koplo di Jl. K.S Tubun Akui Setor ke Oknum Polisi
AMKI Gelar Syukuran Kantor Baru dan Rapat Konsolidasi Perdana
Lalu-lintas di Semanan Kusut, Macet Parah, Angkot Ngetem Sembarangan, dan tidak ada petugas
Resmi Ditutup, Berikut Ini Nilai Transaksi dan Capaian Pengunjung di Gelaran Event Jakarta Lebaran Fair
Bahagianya Ety Merasakan Rumahnya Kembali Layak Huni
Berbagi Kebahagiaan, Dewan Kota Jakarta Utara Santuni Ratusan Yatim Piatu
Peduli Sesama, PT KCN Gelar Bukber dan Santuni Anak Yatim
Mudik Lebaran 2025, Polres Pelabuhan Tanjung Priok Siagakan 502 Personel dan Buka 5 Pos Pengamanan-Pelayanan

Berita Terkait

Selasa, 22 April 2025 - 17:33 WIB

Pedagang Pil Koplo di Jl. K.S Tubun Akui Setor ke Oknum Polisi

Kamis, 17 April 2025 - 19:48 WIB

AMKI Gelar Syukuran Kantor Baru dan Rapat Konsolidasi Perdana

Sabtu, 12 April 2025 - 20:27 WIB

Lalu-lintas di Semanan Kusut, Macet Parah, Angkot Ngetem Sembarangan, dan tidak ada petugas

Senin, 7 April 2025 - 15:11 WIB

Resmi Ditutup, Berikut Ini Nilai Transaksi dan Capaian Pengunjung di Gelaran Event Jakarta Lebaran Fair

Kamis, 27 Maret 2025 - 19:17 WIB

Bahagianya Ety Merasakan Rumahnya Kembali Layak Huni

Berita Terbaru

Oplus_131072

Pendidikan

Konfirmasi dan Klarifikasi Lembaga MB-PKRI, MTsN 1 Prabumulih

Kamis, 24 Apr 2025 - 14:17 WIB