Dukung Ketahanan Pangan, Bhabinkamtibmas Lengkong Pantau Lahan Jagung

- Jurnalis

Rabu, 23 April 2025 - 22:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

NGANJUK ifakta.co- Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan, Bhabinkamtibmas Desa Sumberkepuh Polsek Lengkong melaksanakan pemantauan lahan pertanian milik warga di Dusun Logawe, Kecamatan Lengkong, Kabupaten Nganjuk, pada Selasa (22/4/2025).

Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk pendampingan terhadap petani agar hasil pertanian tetap stabil dan produktif, sejalan dengan kebijakan pemerintah dalam menjaga ketersediaan pangan di wilayah.

Kapolres Nganjuk AKBP Henri Noveri Santoso menyampaikan bahwa program ketahanan pangan menjadi salah satu prioritas yang didukung penuh oleh jajaran Polres hingga tingkat desa.

“Kami dorong seluruh personel, terutama Bhabinkamtibmas, untuk aktif hadir dalam mendampingi masyarakat dalam bidang pertanian,” tegasnya.

Sementara itu, Kapolsek Lengkong IPTU Sugiono, S.H. menambahkan bahwa kegiatan monitoring lahan merupakan langkah konkret Polsek Lengkong dalam mengawal ketahanan pangan di tingkat desa.

Baca juga :  Warga Desa Muara Sungai Keluhkan Pengelolaan Dana Desa Tidak Transparan

“Dengan turun langsung ke lapangan, kita bisa memahami kondisi petani dan membantu mencarikan solusi atas permasalahan mereka,” ujarnya.

Pemantauan dilakukan oleh Briptu Johan Eko F selaku Bhabinkamtibmas Desa Sumberkepuh di lahan jagung milik Bapak Harianto yang berada di RT 01 RW 01 Dusun Logawe. Kegiatan ini berjalan lancar dengan semangat kebersamaan.

Baca juga :  Dugaan Penyalahgunaan Mobil Desa, Pemerintah Prabumulih Diminta Bertidak Tegas

Selain itu, pemantauan ini juga menjadi ajang komunikasi dua arah antara petani dan Bhabinkamtibmas untuk menyampaikan aspirasi serta perkembangan kondisi pertanian saat ini.

“Harapannya kegiatan ini dapat terus berlanjut agar terjalin sinergi yang baik antara petani dan kepolisian dalam menjaga keberlangsungan ketahanan pangan,” tambah Briptu Johan.

Berita Terkait

Polres Nganjuk Pantau Peternakan di Desa Mabung Dukung Ketahanan Pangan
Dugaan Penyalahgunaan Mobil Desa, Pemerintah Prabumulih Diminta Bertidak Tegas
Warga Desa Muara Sungai Keluhkan Pengelolaan Dana Desa Tidak Transparan
Karang Taruna Pinang Kota Tangerang Gelar Kegiatan Temu Karya
Pemkab Nganjuk Dorong Bulog Libatkan Maklon Lokal, Wabup Trihandy: Ini Solusi Permudah Penyerapan Gabah
Gali Potensi Agribisnis di Semende Raya, Bupati Upayakan Pembangunan Pasar Induk dan Gudang Pertanian
Peduli Kesehatan Warga, Babinsa Dampingi Petugas Periksa Penderita Lumpuh Layu
AKBP Siswantoro Pimpin Sertijab Tiga Pejabat Baru di Lingkungan Polres Nganjuk

Berita Terkait

Rabu, 23 April 2025 - 22:20 WIB

Dukung Ketahanan Pangan, Bhabinkamtibmas Lengkong Pantau Lahan Jagung

Rabu, 23 April 2025 - 21:07 WIB

Polres Nganjuk Pantau Peternakan di Desa Mabung Dukung Ketahanan Pangan

Selasa, 22 April 2025 - 09:31 WIB

Dugaan Penyalahgunaan Mobil Desa, Pemerintah Prabumulih Diminta Bertidak Tegas

Minggu, 20 April 2025 - 21:45 WIB

Warga Desa Muara Sungai Keluhkan Pengelolaan Dana Desa Tidak Transparan

Kamis, 17 April 2025 - 20:49 WIB

Karang Taruna Pinang Kota Tangerang Gelar Kegiatan Temu Karya

Berita Terbaru

Cover Majalah FAKTA edisi 3 (Foto: dok.ifakta)

Kolom

Majalah IFAKTA Edisi-3

Rabu, 23 Apr 2025 - 16:33 WIB