Temui Pendemo, Habiburokhman Sampaikan RUU Pilkada Batal Disahkan DPR, Tetap Pakai Putusan MK!

- Jurnalis

Jumat, 23 Agustus 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua Badan Legislasi (Baleg) DPR Wihadi Wiyanto, Wakil Ketua Baleg  Achmad Baidowi atau Awiek, dan Wakil Ketua Komisi III DPR Habiburokhman saat hendak menemui para pendemo. (Foto: Liputan Ekslusif.Dok.Ifakta.co/Sir/Za)

Ketua Badan Legislasi (Baleg) DPR Wihadi Wiyanto, Wakil Ketua Baleg Achmad Baidowi atau Awiek, dan Wakil Ketua Komisi III DPR Habiburokhman saat hendak menemui para pendemo. (Foto: Liputan Ekslusif.Dok.Ifakta.co/Sir/Za)

JAKARTA, ifakta.co – Wakil Ketua Komisi III DPR RI dari Fraksi Partai Gerindra, Habiburokhman menemui para demonstran di depan Gedung DPR-MPR, Jalan Gatot Subroto, Jakarta, pada Kamis (22/8/2024) pukul 12.00 WIB.

Berdasarkan pantauan ifakta.co, Habiburokhman berpakaian berwarna putih dan melepaskan jas yang sebelumnya dikenakannnya. Mereka berjalan cepat dengan terus ditanya oleh wartawan.

“Saya belum tahu mau ngomong apa sebetulnya,” kata Habiburokhman kepada insan pers.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selain itu, legislator besutan asal Partai Gerindra ini dikawal ketat oleh Kepolisian dan TNI dengan membuat blokade.

Baca juga :  DPR RI Tunda Rapat Paripurna Pengesahan RUU Pilkada

Bahkan, saat berada di atas mobil komando yang berada di depan Gedung Parlemen, Habiburokhman menyampaikan, bahwa tidak ada pengesahan revisi Undang-Undang Pilkada.

“Hari ini saya menyampaikan informasi bahwa tidak ada pengesahan revisi UU Pilkada,” ujarnya singkat.

Namun amat disayangkan, usai menemui para demonstran, Habiburokhman menerima perlakuan yang kurang mengenakan. Ia dan Ketua Baleg Wahidi Wiyanto, serta Wakil Ketua Achmad Baidowi juga dihujani lemparan botol air mineral dan umpatan sumpah serapah dari massa aksi unjuk rasa.

Baca juga :  EcoNext Ventures Gandeng TK dan SDS Harapan Bunda Kelola Barang Bekas

Perlu diketahui, DPR akan mengesahkan revisi UU Pilkada pada Kamis hari ini. Namun, ditunda karena tidak memenuhi kuorum.

Diberitakan sebelumnya, Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad memastikan bahwa pengesahan revisi UU Pilkada dibatalkan.

“Dengan tidak jadinya disahkan revisi UU Pilkada pada Kamis tanggal 22 Agustus hari ini, maka yang berlaku saat pendaftaran pada tanggal 27 Agustus adalah hasil keputusan JR MK yang diajukan Partai Buruh dan Partai Gelora. Sudah selesai dong,” ujar Dasco seperti dikutip dari Kompas.com, Kamis (22/8).

Baca juga :  Pimpin Upacara di IKN, Jokowi Kenakan Baju Adat Kesultanan Kartanegara

Dasco menegaskan, rapat paripurna hanya bisa diselenggarakan pada hari Kamis dan Selasa.

Sehingga, mustahil DPR bisa mengesahkan RUU Pilkada pada Selasa depan atau hari pendaftaran Pilkada.

“Nggak ada, karena hari paripurna kan Selasa dan Kamis. Selasa sudah pendaftaran. Masa kita paripurnakan pada saat pendaftaran? Malah bikin chaos dong,” sebutnya.

Maka dari itu, dia pun turut memastikan tidak ada lagi rapat paripurna pada malam ini, seperti kecurigaan-kecurigaan yang ada.

“Nggak ada. Gua jamin. Nggak ada,” tutupnya.

Berita Terkait

Indomilk Meluncurkan Kemasan Terbaru Edisi Timnas
TNI-Polri Jaga Kondusivitas Jelang Pilkada 2024, Patroli Sambang di Kelurahan Cimuning
Terlapor Penggelapan Uang Milik PT ARFIA MEGAH Masih Melenggang Bebas, PMJ Diminta Segera Menangkapnya
Acara Pelepasan Kapolsek Kemayoran Berjalan dengan Penuh Rasa Khidmat
5 Anabul Andalan Pengungkap Kejahatan, dari Kasus Narkoba Hingga Lacak DPO
Haru Tangis Kapolsek Warnai Apel Rutin saat Perpisahan Bersama Pokdar Sektor Bantargebang
Kasus Judol di Kementerian Komdigi Jadi Atensi Kapolri
Ungkap Kasus Selama Bulan Oktober 2024, Polres Jakbar Amankan 40 Tersangka Narkoba dalam 30 Kasus

Berita Terkait

Kamis, 7 November 2024 - 17:35 WIB

Indomilk Meluncurkan Kemasan Terbaru Edisi Timnas

Kamis, 7 November 2024 - 16:12 WIB

Terlapor Penggelapan Uang Milik PT ARFIA MEGAH Masih Melenggang Bebas, PMJ Diminta Segera Menangkapnya

Kamis, 7 November 2024 - 15:52 WIB

Acara Pelepasan Kapolsek Kemayoran Berjalan dengan Penuh Rasa Khidmat

Rabu, 6 November 2024 - 16:41 WIB

5 Anabul Andalan Pengungkap Kejahatan, dari Kasus Narkoba Hingga Lacak DPO

Selasa, 5 November 2024 - 15:19 WIB

Haru Tangis Kapolsek Warnai Apel Rutin saat Perpisahan Bersama Pokdar Sektor Bantargebang

Berita Terbaru

Nasional

Indomilk Meluncurkan Kemasan Terbaru Edisi Timnas

Kamis, 7 Nov 2024 - 17:35 WIB

Eksplorasi konten lain dari ifakta.co

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca