TANGERANG ifakta.co – Majelis Taklim Al Istiqomah, Perum Griya Islam Kresek, Kabupaten Tangerang, menggelar peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW dengan khidmat, Sabtu (24/1/2026). Kegiatan tersebut menjadi momentum refleksi keagamaan bagi masyarakat untuk memperkuat keimanan sekaligus mempererat silaturahmi dan kebersamaan umat.
Peringatan Isra Mi’raj ini dihadiri Wakil Bupati Tangerang Intan Nurul Hikmah, unsur Forkopimcam Kresek, jajaran pemerintah desa, tokoh agama, serta para jamaah yang memadati lokasi kegiatan.
Dalam sambutannya, Wakil Bupati Intan menegaskan bahwa peristiwa Isra Mi’raj bukan hanya dimaknai sebagai perjalanan agung Rasulullah SAW, tetapi juga sebagai pengingat pentingnya kedudukan salat dalam kehidupan umat Islam. Salat, kata dia, merupakan perintah yang diterima langsung Rasulullah SAW dari Allah SWT.
Iklan
“Hal ini menunjukkan betapa salat memiliki kedudukan yang sangat istimewa. Salat yang dijalankan dengan baik akan melahirkan akhlak yang baik, serta membentuk pribadi yang jujur, disiplin, dan bertanggung jawab,” ujar Intan.
Ia mengajak seluruh jamaah untuk menjadikan nilai-nilai salat sebagai fondasi dalam menghadapi tantangan kehidupan modern yang semakin dinamis, sekaligus sebagai pedoman dalam menjaga perilaku dan etika sosial di tengah masyarakat.
Selain penguatan spiritual individu, Wabup Intan juga menyoroti peran strategis Majelis Taklim Al Istiqomah sebagai pusat pembinaan umat, wadah menimba ilmu agama, serta sarana mempererat ukhuwah Islamiyah dan membangun keharmonisan sosial di lingkungan masyarakat.
“Majelis taklim memiliki peran penting dan strategis dalam pembinaan umat, serta menjadi garda terdepan dalam memperkuat keharmonisan sosial dan kehidupan bermasyarakat,” tegasnya.
Lebih lanjut, Pemerintah Kabupaten Tangerang berkomitmen untuk terus mendukung kegiatan keagamaan sebagai bagian dari pembangunan nonfisik daerah.
“Kami meyakini pembangunan tidak hanya diukur dari infrastruktur dan pertumbuhan ekonomi, tetapi juga dari kualitas iman, akhlak, dan karakter masyarakat,” pungkasnya, seraya menyampaikan apresiasi kepada panitia dan pengurus Majelis Taklim Al Istiqomah.
Rangkaian kegiatan peringatan Isra Mi’raj tersebut ditutup dengan doa bersama untuk keselamatan bangsa serta keberkahan bagi seluruh masyarakat Kabupaten Tangerang, khususnya warga Kecamatan Kresek, agar senantiasa hidup rukun, religius, dan sejahtera.
(Sb-Alex)



