TANGERANG, ifakta.co – Kapolsek Kresek Polresta Tangerang, AKP Sitta Mardongan Sagala, S.H., melakukan pemantauan langsung terhadap kondisi banjir yang merendam lingkungan SMAN 7 Kabupaten Tangerang, pada Jumat pagi, 23 Januari 2026.

Banjir terjadi akibat guyuran hujan lebat yang mengguyur wilayah Kecamatan Kresek sejak Kamis malam. Sekolah yang berlokasi di Desa Patrasana, Kecamatan Kresek, terendam air dengan ketinggian mencapai 50 hingga 70 sentimeter.

“Kedalaman air di lingkungan sekolah mencapai sekitar 50 sampai 70 sentimeter,” ujar AKP Sitta di lokasi.

Iklan

Akibat genangan air tersebut, pihak sekolah terpaksa meliburkan sementara kegiatan belajar mengajar demi keselamatan siswa. Meski demikian, sejumlah dewan guru tampak hadir di sekolah untuk memantau kondisi dan melakukan koordinasi.

“Untuk sementara proses belajar mengajar kita liburkan terlebih dahulu. Kita doakan bersama semoga banjir segera surut dan aktivitas sekolah dapat kembali berjalan normal,” tambahnya.

Kapolsek Kresek menyampaikan bahwa jajarannya terus melakukan pemantauan di wilayah terdampak banjir serta berkoordinasi dengan pihak terkait guna memastikan keamanan dan keselamatan masyarakat, khususnya di area fasilitas pendidikan.

(Sb-Alex)