ACEH BARAT DAYA, ifakta.co – Kabar duka datang dari Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya). Heriawati, istri Wakil Bupati Abdya Zaman Akli, meninggal dunia pada Selasa (23/12/2025).

Almarhumah menghembuskan napas terakhir saat menjalani perawatan medis di Rumah Sakit Umum Daerah dr. Zainoel Abidin (RSUDZA), Banda Aceh, sekitar pukul 18.20 WIB.

Informasi wafatnya Heriawati dibenarkan oleh pihak keluarga. Salah seorang kerabat, Santry, menyampaikan bahwa almarhumah berpulang pada Selasa sore.

Iklan

“Almarhumah meninggal dunia sekitar pukul enam sore di RSUDZA Banda Aceh,” ujar Santry saat dikonfirmasi.

Saat ini, jenazah almarhumah tengah dipersiapkan untuk dipulangkan ke Aceh Barat Daya. Pihak keluarga masih mengurus proses transportasi untuk membawa jenazah ke kampung halaman.

Kepergian Heriawati meninggalkan duka mendalam bagi keluarga besar Wakil Bupati Abdya serta masyarakat setempat.

(Amin)