TANGERANG, ifakta.co – Pemerintah Desa (Pemdes) Kedung, Kecamatan Gunung Kaler berhasil meraih juara umum dalam karnaval 17 Agustusan yang digelar di Stadion Mini Gunung Kaler dalam rangka memeriahkan HUT ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia.

Kepala Desa Kedung, H. Saadullah, menyampaikan rasa bangga sekaligus ucapan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang telah berpartisipasi dengan penuh semangat dan kekompakan.

“Dirgahayu Republik Indonesia ke-80 dengan tema Bersatu Berdaulat, Rakyat Sejahtera, Indonesia Maju. Terima kasih kepada warga Desa Kedung yang sudah bersama-sama menunjukkan semangat gotong royong sehingga desa kita meraih juara. Ini adalah buah kerja keras dan kekompakan kita semua untuk membawa Desa Kedung menjadi lebih baik lagi,” ujar H. Saadullah.


Lebih lanjut, ia juga memberikan apresiasi kepada Camat Gunung Kaler, Udin, atas semangat juangnya dalam memajukan wilayah dan menjadikan Kecamatan Gunung Kaler semakin dikenal luas.

Iklan

Pantauan ifakta.co, karnaval Desa Kedung tampil semarak dengan beragam penampilan yang menggambarkan simbol perjuangan dan kemerdekaan. Aneka kreativitas tersebut ditampilkan melalui peragaan petani, adat Banten, seni budaya, kreativitas pemuda, sayap Garuda, pahlawan, anak sekolah, pengajian qasidah, hingga olahraga yang dikemas penuh warna dan semangat kebersamaan.

Peragaan kontingen ini semakin meriah dengan kolaborasi seluruh 17 RT di Desa Kedung yang kompak menyemarakkan HUT RI ke-80. Tak heran jika penampilan Desa Kedung mendapat apresiasi luas dari masyarakat serta dewan juri hingga berhasil menyabet juara pertama.

(Sb-Alex)