Kapolri Laporkan Direktorat PPA PPO Hingga Sinergitas TNI-Polri Kepada Presiden

- Jurnalis

Jumat, 31 Januari 2025 - 07:18 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kapolri Laporkan Direktorat PPA PPO Hingga Sinergitas TNI-Polri Kepada Presiden(foto:istimewa/Lx)

Kapolri Laporkan Direktorat PPA PPO Hingga Sinergitas TNI-Polri Kepada Presiden(foto:istimewa/Lx)

JAKARTA, ifakta.co – Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo menyampaikan bahwa Polri akan bekerja lebih baik lagi dari tahun lalu dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Hal itu disampaikan Jenderal Sigit dalam sambutan pembukaan Rapim TNI-Polri yang dihadiri Presiden Prabowo Subianto, dan Panglima TNI Jenderal Agus Subianto.

Jenderal Sigit menerangkan, pada 2024 telah dilakukan berbagai upaya untuk mewujudkan Astacita, seperti gerakan swasembada pangan yang akan mendukung program Makan Bergizi Gratis (MBG). Kemudian, telah dibentuk sejumlah desk, mulai dari pemberantasan judol, Ketenagakerjaan, pemberantasan narkoba, dan perlindungan PMI.

Baca juga :  Gema Ramadan 1446 H, Sinergi Keagamaan dan UMKM Tingkatkan Ekonomi Lokal

“Untuk itu, kami akan terus mempertahankan dan meningkatkan keberhasilan sepanjang tahun 2024 dan menjadikan capaian yang tersebut sebagai standar, yang selanjutnya akan terus kami optimalkan dalam pelaksanaan tugas di tahun 2025,” ungkap Kapolri di The Tribrata Darmawangsa, Jakarta Selatan, Kamis (30/1/25).

Lebih lanjut Kapolri pun menyampaikan perkenalan mengenai Direktorat Tindak Pidana Perlindungan Perempuan dan Anak dan Pemberantasan Perdagangan Orang (Dittipid PPA-PPO) kepada Presiden Prabowo Subianto. Jenderal Sigit mengatakan, Dittipid PPA-PPO dibentuk sebagai komitmen Polri melindungi kaum perempuan dan anak-anak.

“Secara khusus, Polri juga telah membentuk Direktorat Tindak Pidana PPA dan PPO guna memberikan perlindungan rakyat perempuan dan anak,” ujar Kapolri.

Baca juga :  Pemkab Tangerang Keluarkan Penyesuaian Jam Kerja ASN selama Ramadan

Ditekankan Kapolri, TNI dan Polri juga akan semakin memperkokoh sinergitas dan soliditas untuk mewujudkan seluruh Astacita. Hal itu sebagaimana tema Rapim TNI-Polri kali ini, yaitu Sinetrisitas TNI-Polri Guna Mendukung Terwujudnya Asta Cita.

“Kami, TNI-Polri, berdekat untuk selalu memperkokoh sinergisitas dan soliditas dalam mempertahankan kedaualatan serta keamanan negara demi meraih cita2 besar berbangsa menuju Indonesia emas 2045,” jelas Kapolri.

Berita Terkait

Bupati Minta PMI Kabupaten Tangerang Bersinergi Wujudkan Kesehatan Berkualitas
PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk- food division Buka Puasa Bareng Wartawan
Dukung Program Ketahanan Pangan, Bupati Tangerang Serahkan Bantuan Pertanian
Yayasan Kemala Bhayangkari & Polres Metro Bekasi Kota Ulurkan Bantuan untuk Korban Banjir di Bekasi
Kapolda Metro Jaya Tinjau Pengungsian Warga Terdampak Banjir di Pancoran
Polresta Tangerang Lakukan Pengecekan di Lokasi yang Diduga Menyimpan Bahan Bakar Minyak Jenis Solar
Satpol PP Razia Prostitusi di Rumah Kost Pasar Kemis
Bareskrim Polri Ungkap Kasus Penyalahgunaan BBM Bersubsidi di Jawa Timur dan Jawa Barat, Sita 16.400 Liter Solar Ilegal

Berita Terkait

Jumat, 7 Maret 2025 - 05:40 WIB

Bupati Minta PMI Kabupaten Tangerang Bersinergi Wujudkan Kesehatan Berkualitas

Kamis, 6 Maret 2025 - 22:36 WIB

PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk- food division Buka Puasa Bareng Wartawan

Kamis, 6 Maret 2025 - 22:27 WIB

Dukung Program Ketahanan Pangan, Bupati Tangerang Serahkan Bantuan Pertanian

Kamis, 6 Maret 2025 - 20:23 WIB

Yayasan Kemala Bhayangkari & Polres Metro Bekasi Kota Ulurkan Bantuan untuk Korban Banjir di Bekasi

Kamis, 6 Maret 2025 - 20:16 WIB

Kapolda Metro Jaya Tinjau Pengungsian Warga Terdampak Banjir di Pancoran

Berita Terbaru