Cuaca Buruk Hambat Pencabutan Pagar Bambu di Perairan Tanjung Pasir

- Jurnalis

Rabu, 29 Januari 2025 - 07:59 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Operasi melibatkan dua regu dengan total 46 personel yang dipimpin oleh IPDA Dian J., S.H., sebagai komandan lapangan.

Operasi melibatkan dua regu dengan total 46 personel yang dipimpin oleh IPDA Dian J., S.H., sebagai komandan lapangan.

TANGERANG, Ifakta.co – Operasi pencabutan pagar bambu di perairan Tanjung Pasir, Kabupaten Tangerang, Banten, yang digelar pada Selasa (28/1/2025), terpaksa ditunda akibat cuaca buruk. Angin kencang dan ombak besar membuat tim dari Ditpolairud Polda Metro Jaya harus menunda pergerakan ke lokasi dan bersiaga di tepi pantai.

Dirpolairud Polda Metro Jaya, Kombes Pol Joko Sadono, S.H., S.I.K., M.H., M.Han., menjelaskan bahwa kondisi cuaca menjadi tantangan utama dalam operasi ini. “Kami memutuskan untuk menunda pergerakan karena keselamatan personel menjadi prioritas utama. Anggota tetap standby di tepi pantai sambil menunggu kondisi cuaca membaik,” ujarnya.

Baca juga :  Polsek Ciputat Timur Tegaskan Pentingnya Kolaborasi Keamanan Untuk Lingkungan Aman Dan Kondusif

Operasi ini melibatkan dua regu dengan total 46 personel yang dipimpin oleh IPDA Dian J., S.H., sebagai komandan lapangan. Namun, dua anggota tidak dapat hadir karena alasan kesehatan, yaitu Brigadir Oga yang menjalani terapi saraf kejepit dan Bharada Sadam yang sakit.

Empat kapal telah mencoba menuju lokasi operasi, termasuk KP 108 Tanjung Pasir, namun harus berlindung di sekitar Pulau Bidadari akibat ombak besar. Tiga kapal lainnya, yakni KP 1009, KP 1023, dan KP 1017, juga belum dapat melanjutkan perjalanan.

Pagar bambu di laut ini sebelumnya dianggap mengganggu aktivitas pelayaran dan ekosistem laut di kawasan Teluk Jakarta. Operasi ini diharapkan dapat mengembalikan fungsi perairan dan menjaga kelestarian lingkungan
Meski demikian, Kombes Pol Joko memastikan bahwa tim akan terus memantau kondisi cuaca untuk melanjutkan operasi. “Kami siap bergerak kapan saja jika kondisi memungkinkan. Keselamatan dan keberhasilan operasi tetap menjadi fokus utama,” tambahnya.

Baca juga :  Dukung Sektor MICE dan Industri Pariwisata Yogyakarta

(FA)

Berita Terkait

Ketua PT Surabaya: Junjung Tinggi Wibawa dan Martabat Pengadilan !
Menteri Pariwisata Resmi Buka Pertemuan “The 37th UN Tourism Joint Commission for CAP-CSA”, Fokus pada Kolaborasi Pariwisata Asia-Pasifik
BSKDN Kemendagri Dorong Daerah Percepat Capaian Universal Coverage Jaminan Sosial Ketenagakerjaan
Walikota H, Arlan Sebut ‘Ketua DPRD Prabumulh Pakai Dana Pribadi Bantu Pelebaran Jalan Sp 3 Sukaraja
Banten Siap Kawal Perjuangan Honorer R2-R3 dalam Aksi Nasional PPPK 2024
Petani Desa Manunggal Makmur Muara Enim, Resah Maraknya Pencurian Tandan Buah Sawit, Belum Juga Terungkap
PT. SIS Bersiap Luncurkan Suzuki Fronx, Ada Pilihan Mesin Turbo
Polsek Rambang Dangku Ringkus Tiga Koboy Jalanan Di Jalan Lintas Prabumulih -Muara Enim

Berita Terkait

Selasa, 15 April 2025 - 21:41 WIB

Ketua PT Surabaya: Junjung Tinggi Wibawa dan Martabat Pengadilan !

Selasa, 15 April 2025 - 20:40 WIB

Menteri Pariwisata Resmi Buka Pertemuan “The 37th UN Tourism Joint Commission for CAP-CSA”, Fokus pada Kolaborasi Pariwisata Asia-Pasifik

Selasa, 15 April 2025 - 20:13 WIB

BSKDN Kemendagri Dorong Daerah Percepat Capaian Universal Coverage Jaminan Sosial Ketenagakerjaan

Selasa, 15 April 2025 - 14:34 WIB

Walikota H, Arlan Sebut ‘Ketua DPRD Prabumulh Pakai Dana Pribadi Bantu Pelebaran Jalan Sp 3 Sukaraja

Minggu, 13 April 2025 - 10:22 WIB

Banten Siap Kawal Perjuangan Honorer R2-R3 dalam Aksi Nasional PPPK 2024

Berita Terbaru