Polres Nganjuk Apresiasi Sinergi dalam Penanganan PMK di Desa Senggowar, Kecamatan Gondang

- Jurnalis

Rabu, 15 Januari 2025 - 07:57 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sinergitas Polsek Gondang bersama tiga pilar Desa Senggowar dan petugas Puskeswan dalam penanganan penyakit PMK yang sedang mewabah di Nganjuk.(Poto: istimewa).

NGANJUK ifakta.co – Kapolres Nganjuk AKBP Siswantoro memberikan apresiasi atas sinergi Bhabinkamtibmas Desa Senggowar, Babinsa, dan petugas Puskeswan Kecamatan Gondang dalam upaya penanganan penyakit mulut dan kuku (PMK) pada hewan ternak. Kegiatan berlangsung pada Selasa (14/1/2025) di rumah Sdr. Wagiso, Blok Pereng, Desa Senggowar.

“Sinergi ini membuktikan bahwa kerja sama antar instansi memiliki peran besar dalam menjaga kesehatan ternak warga. Langkah ini juga merupakan bentuk kepedulian terhadap kesejahteraan masyarakat,” ujar AKBP Siswantoro.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kapolsek Gondang Roni Andrias Suharto, menjelaskan, pengecekan dilakukan terhadap sapi yang diduga terkena PMK.

“Kami bersama petugas Puskeswan memberikan obat kepada ternak yang sakit guna mencegah penyebaran PMK lebih luas,” katanya.

Kegiatan ini berjalan aman dan terkendali. Petugas mengedukasi pemilik ternak mengenai tanda-tanda PMK dan langkah-langkah pencegahan yang perlu dilakukan.

“Kami terus mengimbau masyarakat untuk melapor jika menemukan gejala PMK pada hewan ternaknya,” tambah Roni.

Sinergi ini diharapkan menjadi contoh bagi desa lain dalam penanganan penyakit hewan ternak, demi mendukung ketahanan pangan dan kesejahteraan peternak.

(MAY).

Berita Terkait

Dukung Program Presiden RI, Polres Nganjuk Bagikan 100 Paket Makanan Bergizi Gratis di SDN 1 Sukomoro
Istri Tito Karnavian Lakukan Survei Persiapan Operasi Katarak di RSUD Kalideres Jakbar
Penyuluhan Narkoba oleh Polres Mappi Kepada SMKN 2 Obba
Gawat! Penjual Pil Koplo Akui Setor Upeti Dengan Aparat
Gawat! Pil Koplo Dijual Bebas Dekat Polsek Bantar Gebang
ketua Pembina Posyandu Jakarta Utara Hadiri Launching Pilot Project Posyandu Penerapan 6 Bidang SPM
PMI Jakut Terima Penghargaan dalam Kegiatan LATGAB SIBAT tingkat Nasional
Dorong Industri Kosmetik, BPOM Gelar Cosmetic Toll Manufacturer Expo 2024

Berita Terkait

Jumat, 24 Januari 2025 - 14:54 WIB

Dukung Program Presiden RI, Polres Nganjuk Bagikan 100 Paket Makanan Bergizi Gratis di SDN 1 Sukomoro

Rabu, 15 Januari 2025 - 07:57 WIB

Polres Nganjuk Apresiasi Sinergi dalam Penanganan PMK di Desa Senggowar, Kecamatan Gondang

Sabtu, 23 November 2024 - 18:49 WIB

Istri Tito Karnavian Lakukan Survei Persiapan Operasi Katarak di RSUD Kalideres Jakbar

Jumat, 25 Oktober 2024 - 23:52 WIB

Penyuluhan Narkoba oleh Polres Mappi Kepada SMKN 2 Obba

Selasa, 22 Oktober 2024 - 10:34 WIB

Gawat! Penjual Pil Koplo Akui Setor Upeti Dengan Aparat

Berita Terbaru

Hukum & Kriminal

Pengendara Motor Terpeleset Masuk Sawah di Ganungkidul, Nganjuk

Senin, 14 Apr 2025 - 11:37 WIB

Oplus_131072

Hukum & Kriminal

Seorang Pemuda Tewas Ditusuk di Depan RM Lombok Ijo

Minggu, 13 Apr 2025 - 20:07 WIB