Dandim 0507/Bekasi Berpartisipasi Dalam Campaign Stop Kekerasan pada Anak dan Perempuan di Kota Bekasi

- Jurnalis

Minggu, 3 November 2024 - 12:55 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BEKASI, ifakta.co — Dandim 0507/Bekasi berpartisipasi dalam kegiatan kampanye “Stop Kekerasan pada Anak dan Perempuan” yang diselenggarakan di area Car Free Day (CFD) Kota Bekasi. Acara ini turut dihadiri oleh Penjabat (Pj) Wali Kota Bekasi, unsur Forkopimda, anggota DPRD, perwakilan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), para rektor dari universitas-universitas di Kota Bekasi, serta pelajar SMP, mahasiswa, dan masyarakat Kota Bekasi.

Baca juga :  Bazar Ramadan, Pemkab Tangerang Bantu Masyarakat Penuhi Kebutuhan Lebaran

Rangkaian kegiatan diawali dengan konvoi dan jalan bersama, diikuti dengan laporan dari panitia, sambutan Pj Wali Kota, dan deklarasi serta penandatanganan komitmen bersama untuk menghentikan kekerasan terhadap anak dan perempuan. Sebagai simbol pembebasan dari kekerasan, dilakukan pelepasan burung ke udara. Acara juga dimeriahkan dengan fashion show yang mengusung tema “Bebas dari Kekerasan”.

Kepada media Pendim, Dandim 0507/Bekasi Kolonel Arm Rico Ricardo Sirait, B S., M.MDS., menyatakan harapannya agar kegiatan ini dapat memberikan kesadaran lebih luas kepada masyarakat mengenai pentingnya melindungi anak-anak dan perempuan dari segala bentuk kekerasan. Dandim menegaskan bahwa peran serta seluruh elemen masyarakat dan pemerintah sangat penting untuk menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman, khususnya bagi anak-anak dan perempuan.

Baca juga :  Polri Tetapkan Satu Tersangka TPPO dari 699 WNI yang Dipulangkan dari Myanmar

“Semoga dengan adanya kegiatan ini, kita semua semakin peduli dan berkomitmen untuk menciptakan lingkungan yang bebas dari kekerasan, terutama terhadap kelompok rentan seperti anak-anak dan perempuan,” ujar Dandim.

Kegiatan kampanye ini diharapkan dapat menjadi langkah awal yang baik untuk memperkuat kesadaran dan kepedulian masyarakat Kota Bekasi terhadap pentingnya perlindungan dan kesejahteraan bagi anak-anak dan perempuan.

(FA)

Berita Terkait

Persatuan Pegawai Non ASN Banten Minta Kepala Daerah untuk Percepatan pengisian DRH bagi Paruh Waktu
Ketua PT Surabaya: Junjung Tinggi Wibawa dan Martabat Pengadilan !
Menteri Pariwisata Resmi Buka Pertemuan “The 37th UN Tourism Joint Commission for CAP-CSA”, Fokus pada Kolaborasi Pariwisata Asia-Pasifik
BSKDN Kemendagri Dorong Daerah Percepat Capaian Universal Coverage Jaminan Sosial Ketenagakerjaan
Walikota H, Arlan Sebut ‘Ketua DPRD Prabumulh Pakai Dana Pribadi Bantu Pelebaran Jalan Sp 3 Sukaraja
Banten Siap Kawal Perjuangan Honorer R2-R3 dalam Aksi Nasional PPPK 2024
Petani Desa Manunggal Makmur Muara Enim, Resah Maraknya Pencurian Tandan Buah Sawit, Belum Juga Terungkap
PT. SIS Bersiap Luncurkan Suzuki Fronx, Ada Pilihan Mesin Turbo

Berita Terkait

Rabu, 16 April 2025 - 12:03 WIB

Persatuan Pegawai Non ASN Banten Minta Kepala Daerah untuk Percepatan pengisian DRH bagi Paruh Waktu

Selasa, 15 April 2025 - 21:41 WIB

Ketua PT Surabaya: Junjung Tinggi Wibawa dan Martabat Pengadilan !

Selasa, 15 April 2025 - 20:40 WIB

Menteri Pariwisata Resmi Buka Pertemuan “The 37th UN Tourism Joint Commission for CAP-CSA”, Fokus pada Kolaborasi Pariwisata Asia-Pasifik

Selasa, 15 April 2025 - 20:13 WIB

BSKDN Kemendagri Dorong Daerah Percepat Capaian Universal Coverage Jaminan Sosial Ketenagakerjaan

Selasa, 15 April 2025 - 14:34 WIB

Walikota H, Arlan Sebut ‘Ketua DPRD Prabumulh Pakai Dana Pribadi Bantu Pelebaran Jalan Sp 3 Sukaraja

Berita Terbaru