Satpol PP Jakut Terima Bongkar Gerbang Gratis, Akibatkan Tak Mampu Tertibkan Bangli di Sunter Agung Utara yang Diduga Jadi Lahan Basah

- Jurnalis

Rabu, 18 September 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Satpol PP saat eksekusi pembongkaran Portal Warga yang dibangun secara swadaya. (Foto: Ifakta.co)

Satpol PP saat eksekusi pembongkaran Portal Warga yang dibangun secara swadaya. (Foto: Ifakta.co)

JAKARTA, ifakta.co – Pintu Gerbang yang dibangun warga RT. 002 RW.018 Kelurahan Sunter Agung, Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara, di bongkar oleh Satpol PP gabungan dari tingkat kota, kecamatan hingga kelurahan setelah turun SP3 Kasatpol PP Jakarta Utara dan himbauan Lurah Sunter Agung, pada Selasa (17/9) kemarin.

Adapun, pintu gerbang yang di bangun secara swadaya oleh warga ini tanpa alasan jelas di bongkar oleh Satpol PP, dan sangat jelas fungsinya untuk keamanan dan kenyamanan warga setempat.

Baca juga :  Bantu dan Bela Wartawan Demi Tegakkan Kemerdekaan Pers, PWI Pusat Resmi Kukuhkan LKBPH

“Adanya portal itu juga karna warga saya yang inginkan keamanan, ketentraman, supaya malam-malam tidak ada perampokan, banyak orang mabok juga di sini,” ungkap Ketua RW 18, Fajar.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Diketahui, Plt. Lurah Sunter Agung pun selanjutnya menerbitkan surat himbauan dengan Nomor : 985/AT.04.01 tertanggal 9/8/2024 yang ditujukan kepada Ketua RW.018. Sehingga pihaknya menyampaikan di antaranya dilarang menutup jalan dan membuat atau memasang Portal kecuali atas izin Gubernur atau pejabat yang ditunjuk sesuai Perda No.8 Tahun 2007.

Baca juga :  Genjot Ekonomi Hijau, DLH Jakarta Gelar Festival Ekonomi Sirkular Terbesar di Indonesia

Menurut Fajar Budiman, bahwa eksekusi pembongkaran tersebut cacat prosedur.

“Ada cacat prosedur yang kami alami, kami minta keadilan. Kami minta hukum ditegakkanlah. Sehingga, kami meminta hak warga, dan warga meminta kasus ini diteruskan ke PTUN. Selain itu, kami mengadu ke teman-teman di DPRD Jakarta Utara,” jelasnya.

“Kami kecewa dengan dibongkarnya pager ini. Jadi pembongkaran pager ini, berdasarkan laporan, tapi kami tidak tahu siapa yang melapor,” imbuhnya.

Sebelumnya, Satpol PP Jakarta Utara tak mampu menertibkan bangunan atau pedagang yang berdiri di atas lahan hijau di Sunter Agung Utara, dengan dalih area tersebut belum jadi fasum alias pengembang belum menyerahkannya kepada Pemda.

Baca juga :  Debut Perdana, Baim Wong Sutradarai Film Thread Horor Berjudul Lembayung

Namun, di sinyalir adanya pungutan liar yang dilakukan oknum Satpol PP Jakarta Utara terhadap bangunan warung tersebut.

Bahkan, kuat dugaan lahan tersebut dijadikan lahan basah untuk meraup keuntungan bagi oknum tidak bertanggung jawab.

Hingga berita ini diterbitkan, ifakta.co tengah mencoba melakukan konfirmasi kepada sumber yang terkait.

Berita Terkait

Dukung Program Swasembada Pangan, Kapolri-Panglima TNI Luncurkan Gugus Tugas Polri
Kapolri-Panglima TNI Tinjau Kesiapan Program Ketahanan Pangan Di Jawa Tengah
Dalam FKP RSUD Cengkareng Terus Berupaya Berikan Yang Terbaik Bagi Warga Masyarakat
Irbanko Jakarta Pusat Gelar Festival Pelajar Berintegritas
Ratusan Peserta OPD Pemkot Jakbar Ikuti Sosialisasi Pengadaan Barang dan Jasa
Parkir Liar di Jakut Jadi Lahan Basah, Dishub Bagai Macan Tanpa Taring, Siapa Bermain?
Kapolsek Duren Sawit hadiri sosialisasi Pilkada 2024
Pengamanan Logistik Pilkada DKI Jakarta 2024 Di Kantor PPK Kecamatan Menteng

Berita Terkait

Kamis, 21 November 2024 - 14:09 WIB

Dukung Program Swasembada Pangan, Kapolri-Panglima TNI Luncurkan Gugus Tugas Polri

Kamis, 21 November 2024 - 12:48 WIB

Kapolri-Panglima TNI Tinjau Kesiapan Program Ketahanan Pangan Di Jawa Tengah

Rabu, 20 November 2024 - 22:23 WIB

Irbanko Jakarta Pusat Gelar Festival Pelajar Berintegritas

Rabu, 20 November 2024 - 20:44 WIB

Ratusan Peserta OPD Pemkot Jakbar Ikuti Sosialisasi Pengadaan Barang dan Jasa

Selasa, 19 November 2024 - 16:35 WIB

Parkir Liar di Jakut Jadi Lahan Basah, Dishub Bagai Macan Tanpa Taring, Siapa Bermain?

Berita Terbaru

Nasional

Sosialisasi Persiapan Pilkada 2024 Di Kelurahan Jatiasih

Kamis, 21 Nov 2024 - 14:20 WIB

Nasional

Pemkab Tangerang Gelar Rakor Persiapan Teknis Pilkada

Kamis, 21 Nov 2024 - 14:10 WIB

Eksplorasi konten lain dari ifakta.co

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca