Jukir Hari-Hari Swalayan Masuk Ke Parit Sedalam 1,5 Meter Selamatkan Kunci Mobil Demi Kepuasan Pelanggan

- Jurnalis

Selasa, 17 September 2024 - 16:44 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA, IFAKTA.CO –Juru parkir Hari Hari Swalayan selamatkan kunci pengendara mobil yang terjatuh ke selokan. Seorang wanita muda bernama Anis (30) warga Semanan Kalideres memgalami kejadian kunci mobil terjatuh dan masuk ke parit saat memarkir mobil Honda Brio putih di depan Hari Hari Swalayan di Jalan raya Peta Selatan, Kalideres, Jakarta Barat pada Senin (16/9/2024) sore. Usai berbelanja di Swalayan tersebut.

Saat Anis menuju ke kendaraan miliknya, tiba-tiba kunci beserta dompet berisi STNK di tangannya terjatuh ke dalam lubang di selokan. Ia berusaha mengambil kunci dan dompet STNK mobilnya dari dalam gorong-gorong, tapi gagal.

Baca juga :  Wiwik Satriani Kasudin Parekraf Jakpus Apresiasi Pokja PWI Walikota Jakarta-Pusat

Sontak aja Anis seketika cemas, dan meminta bantuan juru parkir (Jukir) Hari Hari Swalayan.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Tanpa pikir panjang, empat petugas jukir ini yaitu Royani, Udin, Rio dan Andri langsung bergegas membuka beton setebal 15 sentimeter dengan panjang diperkirakan 1 meter persegi. mereka pun berhasil membuka dengan mengunakan linggis dan balok. Sehingga petugas jukir dapat masuk kedalam parit yang warna hitam dan berbau.

Kesulitan muncul, ternyata parit tersebut penuh dengan lumpur setebal 1 meter lebih sehingga Royani harus meraba secara berlahan-lahan. Hampir 1 jam berjuang mencari kunci, akhirnya kunci beserta dompet yang berisi STNK mobil milik Anis dapat ditemukan.

Baca juga :  Debut Perdana, Baim Wong Sutradarai Film Thread Horor Berjudul Lembayung

Wajah Anis yang tadinya cemas kini tersenyum lebar, ia merasa senang karena bisa pulang dengan mobil kesayangan.

Usai dirapikan, posisi beton kembali normal para jukir langsung membersihkan diri karena aroma badannya bau menyengat.

Anis pun sangat berterima kasih karena kuncinya telah berhasil ditemukan oleh keempat Jukir yang tanpa lelah dan tanpa ragu masuk kedalam parit yang kotor dan dalam.

Royani Jukir yang masuk kedalam Parit menuturkan bahwa apa yang ia lakukan dengan teman-temannya memang menjadi keharusan.

Baca juga :  Kemenhan Sosialisasi dan Deseminasi Bina Sadar Bela Negara Kabupaten Sidrap

“Ya, mba-nya (maksudnya Anis) datang ke kami dan minta tolong, jadi ya kami harus bantu,” kata Royani.

“Kalau harus turun ke parit, ya harus mau, karena kuncinya ada didalam lumpur, namun kesulitannya saya harus meraba-raba didalam lumpur tebal dan akhirnya dapat ketemu kunci mobilnya,” tambahnya.

“Kalau ngga ketemu kasihan, mba-nya nanti ngga bisa pulang,” canda Royani.

Setelah menyerahkan kunci Anis mengucapkan terima kasih kepada Royani dan petugas jukir lainnya

Berita Terkait

AMKI Gelar Syukuran Kantor Baru dan Rapat Konsolidasi Perdana
Lalu-lintas di Semanan Kusut, Macet Parah, Angkot Ngetem Sembarangan, dan tidak ada petugas
Resmi Ditutup, Berikut Ini Nilai Transaksi dan Capaian Pengunjung di Gelaran Event Jakarta Lebaran Fair
Bahagianya Ety Merasakan Rumahnya Kembali Layak Huni
Berbagi Kebahagiaan, Dewan Kota Jakarta Utara Santuni Ratusan Yatim Piatu
Peduli Sesama, PT KCN Gelar Bukber dan Santuni Anak Yatim
Mudik Lebaran 2025, Polres Pelabuhan Tanjung Priok Siagakan 502 Personel dan Buka 5 Pos Pengamanan-Pelayanan
Gunting Pita dan Bubuhkan Tanda Tangan Prasasti Jadi Penanda Posko Terpadu Pelabuhan Tanjung Priok Dibuka

Berita Terkait

Kamis, 17 April 2025 - 19:48 WIB

AMKI Gelar Syukuran Kantor Baru dan Rapat Konsolidasi Perdana

Sabtu, 12 April 2025 - 20:27 WIB

Lalu-lintas di Semanan Kusut, Macet Parah, Angkot Ngetem Sembarangan, dan tidak ada petugas

Senin, 7 April 2025 - 15:11 WIB

Resmi Ditutup, Berikut Ini Nilai Transaksi dan Capaian Pengunjung di Gelaran Event Jakarta Lebaran Fair

Kamis, 27 Maret 2025 - 19:17 WIB

Bahagianya Ety Merasakan Rumahnya Kembali Layak Huni

Kamis, 27 Maret 2025 - 18:25 WIB

Berbagi Kebahagiaan, Dewan Kota Jakarta Utara Santuni Ratusan Yatim Piatu

Berita Terbaru

Oplus_16908288

Berita Daerah

Karang Taruna Pinang Kota Tangerang Gelar Kegiatan Temu Karya

Kamis, 17 Apr 2025 - 20:49 WIB

Ketua Umum Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat Hendry Ch Bangun yang hadir dalam acara tersebut, mengapresiasi dan mengucapkan selamat atas terbentuknya AMKI.(foto:istimewa)

Megapolitan

AMKI Gelar Syukuran Kantor Baru dan Rapat Konsolidasi Perdana

Kamis, 17 Apr 2025 - 19:48 WIB