TANGERANG, ifakta.co – Minimnya pengawasan dari pihak pelaksana dan pemerintahan setempat sering terjadi di Kabupaten Tangerang.
Salah satunya ialah proyek pembangunan Spal yang ada di Kampung Sura, Desa Mekar Baru, terlihat dengan jelas dikerjakan asal terpasang tanpa memikirkan mutu dan kualitas bangunan.
Berdasarkan informasi yang didapat, bahwa kegiatan pembangunan proyek tersebut dari aspirasi Dewan PDI Perjuangan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Namun setelah di cek dan ricek dilokasi oleh ifakta.co, sangat disayangkan pemasangan batu kalinya sangat rapuh sepanjang pemasangan yang tidak diketahui berapa panjang dan lebarnya terkesan asal jadi dan tidak adanya papan informasi kepada masyarakat setempat.
“Begitu sangat jelas amburadul bang, padahal pemasangan batu-batu itu sudah terpasang dari kemarin lho, namun faktanya sangat jelas tidak ada kekuatan, karena kurangnya semen saat pemasangan batu dan kurangnya pengawasan dari pihak terkait,” kata seorang santri yang tidak mau disebutkan namanya, Jumat (19/7/2024).
Menurut Wanda Kabid Investigasi LSM Apkan RI Banten, bahwa sangat disayangkan jika dilihat tata cara pekerjaannya, itu bukan amburadul lagi tetapi sangat parah hanya untuk menguntungkan diri sendiri serta meraup keuntungan yang besar.
“Saya akan layangkan surat ke Dewan DPRD Kabupaten Tangerang, karena kegiatan tersebut aspirasi dewan dengan anggaran yang tidak diketahui karena papan informasi dilokasi saja tidak ditemukan,” terang Wanda kepada ifakta.co, Minggu (21/7).
Hingga berita ini diterbitkan, ifakta.co tengah mencoba melakukan konfirmasi kepada sumber yang terkait.**(Alex)