Kapolres Nganjuk Kembali Perintahkan Razia Aplikasi Judi Online di HP Anggota

- Jurnalis

Selasa, 16 Juli 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

NGANJUK ifakta.co – Kapolres Nganjuk AKBP Muhammad kembali memerintahkan razia aplikasi judi online di hp anggotanya dari golongan perwira, anggota, maupun ASN. Razia aplikasi judi online dilakukan setelah pelaksanaan apel pagi di lapangan Apel Polres Nganjuk, Selasa(16/7/2024).

Muhammad mengatakan, upaya pencegahan terhadap keterlibatan anggotanya terkait judi online yang dilakukan Polres Nganjuk merupakan bagian dari komitmen untuk menjaga disiplin dan integritas anggota Polri yang ia pimpin.

Baca juga :  Sipropam Polres Nganjuk Gelar Pemeriksaan Berkala Senjata Api Laras Pendek Organik dan Amunisi

“Kami tidak mentoleransi praktik perjudian online di kalangan anggota Polri. Tindakan ini sebagai bentuk upaya keras untuk memastikan bahwa anggota kami tidak terlibat dalam aktivitas yang melanggar hukum dan etika,” ujarnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Beliau menambahkan bahwa razia ini dilakukan secara berkala untuk menegakkan aturan internal Polri yang melarang anggotanya terlibat dalam segala bentuk perjudian, baik konvensional maupun online.

Baca juga :  Gelar Silaturahmi dengan Kades Se- Kabupaten Nganjuk, Kapolres Ajak Pelihara Kamtibmas

Sementara itu, Kasipropam Polres Nganjuk AKP Imam Susanto mengatakan, langkah ini juga sebagai bagian dari upaya Polri dalam membangun citra positif dan kepercayaan masyarakat terhadap institusi kepolisian.

Imam menjelaskan razia ini akan dilakukan secara berkesinambungan, namun waktunya tidak akan diberitahukan terlebih dahulu kepada anggota dari semua golongan kepangkatan serta ASN.

Baca juga :  Dirlantas Polda Jatim Raih Penghargaan Level Asia sebagai "Best Innovator"

Hal ini dilakukan sebagai antisipasi agar anggota tidak memiliki kesempatan untuk menghapus aplikasi atau data terkait perjudian sebelum pemeriksaan.

“Dengan razia mendadak ini, kami berharap bisa menangkap pelanggaran secara langsung dan memberikan efek jera bagi anggota yang masih nekat terlibat dalam perjudian online,” jelasnya.

(MAY).

Berita Terkait

Polres Nganjuk Gelar Latihan Penyegaran Kompi Pengendalian Massa (Dalmas)
Kapolres Nganjuk Beri Penghargaan 3 Anggota Polsek yang Sigap Membantu Ungkap Kasus
Polres Jember Gelar KYRD di Terminal dan Stasiun Imbangi Pengamanan KTT IAF di Bali
Berkas Pendaftaran Tiga Kandidat Pasangan Cabup dan Cawabup Kabupaten Nganjuk Dinyatakan Sah Diterima oleh KPU
Unik..!!! Pasangan Bacabup dan Bacawabup Muhibbin – Aushaf Fajr Daftar ke KPU Dengan Parade 9 Mobil Alphard
Dikawal Ratusan Massa, Pasangan Ita – Zuli Daftar ke KPU Naik Becak sebagai Bacalon Bupati dan Wakil Bupati Nganjuk 2024
KPU Nganjuk Nyatakan Kesiapannya Membuka Pendaftaran Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Nganjuk Besok
Owner Dunia Optical Thomas Kuswanto Hadiri Sertijab Pangdam IX/Udayana

Berita Terkait

Selasa, 3 September 2024 - 22:15 WIB

Polres Nganjuk Gelar Latihan Penyegaran Kompi Pengendalian Massa (Dalmas)

Senin, 2 September 2024 - 15:57 WIB

Kapolres Nganjuk Beri Penghargaan 3 Anggota Polsek yang Sigap Membantu Ungkap Kasus

Sabtu, 31 Agustus 2024 - 16:33 WIB

Polres Jember Gelar KYRD di Terminal dan Stasiun Imbangi Pengamanan KTT IAF di Bali

Sabtu, 31 Agustus 2024 - 08:53 WIB

Berkas Pendaftaran Tiga Kandidat Pasangan Cabup dan Cawabup Kabupaten Nganjuk Dinyatakan Sah Diterima oleh KPU

Kamis, 29 Agustus 2024 - 16:05 WIB

Unik..!!! Pasangan Bacabup dan Bacawabup Muhibbin – Aushaf Fajr Daftar ke KPU Dengan Parade 9 Mobil Alphard

Berita Terbaru

Olahraga

Persikota Launching Para Pemain dan Jersey

Sabtu, 7 Sep 2024 - 19:32 WIB

Ekonomi & Bisnis

Nekat, Industri Rumahan Diduga Palsukan Merek Sepatu Ternama

Jumat, 6 Sep 2024 - 20:05 WIB

Eksplorasi konten lain dari ifakta.co

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca