Jalan Petojo Enclek XIV Ditata Konsep Alam dan Global City

- Jurnalis

Rabu, 5 Juni 2024 - 17:17 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kelurahan Petojo Selatan Kembali melakukan penataan kawasan di Jalan Petojo Enclek XIV, Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat.

Kelurahan Petojo Selatan Kembali melakukan penataan kawasan di Jalan Petojo Enclek XIV, Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat.

JAKARTA, IFAKTA.CO- Kelurahan Petojo Selatan Kembali melakukan penataan kawasan di Jalan Petojo Enclek XIV, Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat.

Kepala Seksi (Kasie) Perekonomian dan Pembangunan (Ekbang) Kelurahan Petojo Selatan Dimpu Simanulang mengatakan, ini merupakan penataan kawasan triwulan kedua tahun 2024 yang berkonsep alam dan global city.

“Kita akan menata kawasan ini menjadi lebih bagus dan estetik, tembok-tembok yang kotor akan kita mural, dan tidak ada lagi parkir liar di lokasi ini, serta drainase ini kita perbaiki dan kita taruh di atasnya tanaman-tanaman hias. Lokasi ini akan kita hias seindah mungkin, semenarik mungkin dan ramah lingkungan,” katanya.

Dimpu menerangkan, wilayah ini dipilih karena merupakan jalan alternatif bagi masyarakat yang bekerja di wilayah ring satu atau wilayah Kecamatan Gambir.

Baca juga :  Tonil Kampung Ikan Menambah Tontonan Bernuansa Komedi

“Wilayah Ini menjadi sudut pandang karena banyak kantor-kantor pemerintahan di wilayah ini dan akses ke Istana Presiden juga bisa melintasi wilayah ini,” terangnya.

“Penataan di Jalan Petojo Enclek XIV ini memiliki panjang 300 meter meneruskan penataan kawasan sebelumnya di triwulan pertama tahun 2024, kita akan rapikan semuanya termasuk saluran dan pedestriannya,” imbuhnya.

Menurut Dimpu, sesuai ketentuan penataan kawasan triwulan kedua tahun 2024 ini akan rampung pada akhir Juni mendatang dengan bantuan SKPD, UKPD lainnya serta tokoh masyarakat.

Baca juga :  Tertulis di Jaki, Nama Bandi Disebut pada Bangunan 4 Lantai Menyalahi Izin

“Kita perkirakan akan selesai dalam 3 minggu atau akhir Juni ini sesuai estimasi waktu, setelah penataan kawasan ini diharapkan semua masyarakat bisa menjaga kawasan ini agar tetap rapi dan indah serta terbebas dari pedagang kaki lima ataupun parkir liar,” tandasnya.

Kominfotik JP/Maulana

Berita Terkait

Kongres PARFI Akan Segera di Gelar, Caretaker Harapkan Pimpinan Baru Jalankan Roda Organisasi Lebih Baik
Bareskrim Ungkap 4 Kasus Penyelundupan Ilegal Selama Bulan Terakhir
Kadiv Humas Polri Silaturahmi Bersama Wartawan, Perkuat Sinergi dalam Penyampaian Informasi
Polres Metro Jakarta Timur Dan Polsek Pasar Rebo Bagikan 250 Makanan Gratis Ke Warga
Foxy Spa & Bar Diduga Tempat Prostitusi Terselubung, Sudin Pariwisata Jakut Diminta Bertindak Tegas
Diduga Foxy Spa & Bar Jadi Lokasi Prostitusi Terselubung
Sudin Sosial Jakbar Distribusikan 1500 Makanan ke Warga Terdampak Banjir
Diduga Cemari Lingkungan, KLHK Wajib Kaji Izin Pengeboran

Berita Terkait

Jumat, 7 Februari 2025 - 12:48 WIB

Kongres PARFI Akan Segera di Gelar, Caretaker Harapkan Pimpinan Baru Jalankan Roda Organisasi Lebih Baik

Selasa, 4 Februari 2025 - 16:40 WIB

Bareskrim Ungkap 4 Kasus Penyelundupan Ilegal Selama Bulan Terakhir

Senin, 3 Februari 2025 - 18:51 WIB

Kadiv Humas Polri Silaturahmi Bersama Wartawan, Perkuat Sinergi dalam Penyampaian Informasi

Jumat, 31 Januari 2025 - 14:47 WIB

Polres Metro Jakarta Timur Dan Polsek Pasar Rebo Bagikan 250 Makanan Gratis Ke Warga

Kamis, 30 Januari 2025 - 15:09 WIB

Foxy Spa & Bar Diduga Tempat Prostitusi Terselubung, Sudin Pariwisata Jakut Diminta Bertindak Tegas

Berita Terbaru