Tetap Buka, Satpol PP Diminta Tertibkan THM Barack dan Vote

- Jurnalis

Sabtu, 30 Maret 2024 - 23:19 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Salah satu tempat hiburan malam yang tetap buka selama bulan Ramadhan. (Foto: Ifakta.co/Acl)

Salah satu tempat hiburan malam yang tetap buka selama bulan Ramadhan. (Foto: Ifakta.co/Acl)

KABUPATEN TANGERANG, ifakta.co – Memasuki Minggu kedua bulan Ramadhan 1445 Hijriah, Tempat Hiburan Malam (THM) kembali beroperasi. Salah satunya Barack KTV, Bar and Kitchen dan Vote Brasserie & Lounge.

THM yang terletak di Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang itu mengabaikan surat edaran (SE) Pj Bupati Tangerang, Andi Ony.

Diketahui, berdasarkan surat nomor 2 Tahun 2024, adalah mengatur tentang Jam Operasional Hiburan Umum pada Bulan Ramadhan 1445 Hijriah/2024 Masehi dan telah disosialisasikan oleh Pemkab Tangerang.

Menurut salah seorang pengunjung yang disamarkan namanya mengatakan, selain tetap beroperasi seperti biasa, THM Barack dan Vote juga masih menawarkan minuman beralkohol yang diduga belum mengantongi izin dari Bea Cukai.

“Itu Barack buka seperti biasa, ada cewek pemandu lagunya Kita juga ditawarkan minuman alkoholnya, Vote juga buka kok,” ujar pria yang mengaku sempat datang kedua tempat tersebut, Sabtu (30/3/2024).

Baca juga :  Sudah Dibuka! Intip Kejutan dan Keseruan Jakarta Lebaran Fair 2025 di JIExpo Kemayoran

Bukan cuma itu saja, THM tersebut juga diduga beroperasi melewati jam operasional dan seolah biasa saja.

“Bisa buka sampai jam tiga pagi, mereka seolah biasa saja dan sepertinya sudah ada koordinasi dengan pihak berwenang,” katanya menduga.

Sementara dalam SE PJ Bupati Tangerang nomor 2, diketahui dalam poin 2 menyatakan bahwa selama bulan Ramadhan, Jasa Usaha Hiburan Umum berupa Karaoke dan Bar ditutup sementara dimulai 2 hari sebelum Ramadhan sampai dengan 2 hari setelah Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah/2024 Masehi.

Baca juga :  Sudah Dibuka! Intip Kejutan dan Keseruan Jakarta Lebaran Fair 2025 di JIExpo Kemayoran

Namun jika masih membandel dan tetap buka, maka Pemkab Tangerang akan memberikan sanksi sesuai aturan yang berlaku.

Terkait informasi tersebut, pihak manajemen THM Barack dan Vote belum bisa dimintain keterangan.*(Acl)

Berita Terkait

American Pilo Bali Sukses Bawa Pengalaman Sensasi Berlayar dan Wahana Air Terbaik di Atas Kapal Pesiar Bounty Cruise
Libur Lebaran Idul Fitri 1446 Hijriah, Ancol Menjadi Destinasi Paling Diminati Masyarakat
Sudah Dibuka! Intip Kejutan dan Keseruan Jakarta Lebaran Fair 2025 di JIExpo Kemayoran
Gelar Event Dugem Sehat, Mixify Entertainment Berhasil Rubah Paradigma Negatif Lanskap Dunia Malam
PT Pembangunan Jaya Ancol Raih Padmamitra Award DKI Jakarta 2024 untuk Program Sekolah Rakyat Ancol
Kemenpar Terus Sosialisasikan Imbauan Wisata Aman dan Nyaman Saat Libur Nataru di Bali
Diskotik di Tambora Diduga Tak Penuhin Perizinan, Warga Minta Sudin Pariwisata dan Satpol PP Lakukan Sidak
Ulang Tahun ke-2 Jakarta Bird Land Ancol, Rekreasi Bersama 100 Anak Yatim

Berita Terkait

Senin, 14 April 2025 - 19:29 WIB

American Pilo Bali Sukses Bawa Pengalaman Sensasi Berlayar dan Wahana Air Terbaik di Atas Kapal Pesiar Bounty Cruise

Senin, 7 April 2025 - 06:53 WIB

Libur Lebaran Idul Fitri 1446 Hijriah, Ancol Menjadi Destinasi Paling Diminati Masyarakat

Rabu, 19 Maret 2025 - 19:13 WIB

Sudah Dibuka! Intip Kejutan dan Keseruan Jakarta Lebaran Fair 2025 di JIExpo Kemayoran

Sabtu, 15 Maret 2025 - 23:13 WIB

Gelar Event Dugem Sehat, Mixify Entertainment Berhasil Rubah Paradigma Negatif Lanskap Dunia Malam

Kamis, 16 Januari 2025 - 17:07 WIB

PT Pembangunan Jaya Ancol Raih Padmamitra Award DKI Jakarta 2024 untuk Program Sekolah Rakyat Ancol

Berita Terbaru