JAKARTA, ifakta.co – Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Kostrad) menggelar peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1445 H/2024 M, bertempat di Masjid Asy-Syuhada, Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (21/2/2024).
Peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW yang rutin dilaksanakan setiap tahunnya ini mengambil tema ‘Aktualisasi Nilai-Nilai Isra Mi’raj dan Pengamalan Ibadah di Tengah Terpaan Digitalisasi’.
Tema ini mengisyaratkan pesan dan harapan bahwa pengamalan ibadah di era digitalisasi perlu diarahkan agar tetap konsisten dengan ajaran agama.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Dalam sambutannya, Panglima Kostrad (Pangkostrad) Letjen TNI Muhammad Saleh Mustafa, yang dibacakan Wair Kostrad Brigjen TNI Handoko Nurseta menyampaikan, bahwa sesuai tema yang dipakai pada peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW ini, pemanfaatan teknologi harus dapat mendukung aktivitas keagamaan, seperti aplikasi untuk jadwal shalat, pembelajaran agama online atau kegiatan-kegiatan dakwah islam lainnya.
Hal ini dapat menjadi langkah positif dalam menjaga koneksi umat Islam dengan nilai-nilai keagamaan di tengah arus informasi digital.Pangkostrad juga mengingatkan kepada seluruh Prajurit dan PNS Makostrad, agar menjadikan shalat lima waktu sebagai suatu kebutuhan bagi kita, karena dengan shalat kita bisa berkomunikasi Iangsung dengan Allah Sang Maha Pencipta.
“Dari momentum peringatan ini saya berharap kita dapat mengambil manfaat serta menjadi pendorong semangat agar kita selalu hidup dalam keteraturan, sesuai dengan norma-norma aturan yang berlaku,” kata Pangkostrad, Letjen TNI Muhammad Saleh Mustafa kepada ifakta.co, Rabu.
Usai membacakan sambutan, Wair Kostrad berkesempatan menyantuni anak yatim piatu Yayasan Peduli Bangsa Ciledug, sebagai bentuk wujud nyata kepedulian terhadap sesama.
Sementara itu acara peringatan Isra Mi’raj ini diisi dengan tausiyah oleh KH. Imam Syahroni, M.Pd., (Dewan Pertimbangan MUI Cipondoh).