Singkirkan Pesaingnya, Murid SDN Pasar Baru 1 Kota Tangerang Raih Juara 1 LCC Dokcil dan KKR

- Jurnalis

Rabu, 27 Desember 2023 - 20:04 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

3 siswi peraih Juara 1 LCC Dokcil dan KKR Tingkat SD Sederajat yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan Provinsi Banten. (Foto: Ifakta.co/Ist)

3 siswi peraih Juara 1 LCC Dokcil dan KKR Tingkat SD Sederajat yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan Provinsi Banten. (Foto: Ifakta.co/Ist)

TANGERANG, IFAKTA.co – Kesehatan itu sangatlah penting, hal ini dibuktikan tiga siswa Sekolah Dasar Negeri (SDN) Pasar Baru 1 Kota Tangerang.

Berkutat dengan tingkah laku dalam menjaga kesehatan justru mengganjar mereka penghargaan sebagai Juara I Lomba Cerdas Cermat (LCC) Dokter Cilik (Dokcil) dan Kader Kesehatan Remaja (KKR).

Mereka adalah Azwa Putri Humaira Supriandi, Davina Asendra Permana, dan Syadney Livina Hafizi, peraih Juara 1 LCC Dokcil dan KKR Tingkat SD Sederajat yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan Provinsi Banten.

Ketiga siswa-siswi tersebut merupakan murid kelas 4 SD SDN Pasar Baru 1 Kota Tangerang.

Keberhasilan tersebut juga menjadi kebahagiaan tersendiri bagi para guru pendamping yang telah mendampingi mereka selama mempersiapkan diri sebelum bertanding.

Kepala Sekolah SDN Pasar Baru 1 Kota Tangerang, Yanti Suryanti mengatakan begitu senang atas prestasi muridnya yang menjadi juara 1 pada tahun ini.

“Tentu kami merasa senang dan bangga melihat anak-anak mendapat juara 1 untuk tahun ini,“ kata Yuni.

Dari penuturan Yuni, pembinaan terhadap anak-anak muridnya memang sudah terbiasa dalam kegiatan-kegiatan Dokcil dan ada timnya masing-masing.

Baca juga :  Konsisten Blusukan Temui Warga, Caleg Nasdem Daenk Jamal: Warga Tidak Memilih Kucing Dalam Karung

Pembinaannya pun dibawah naungan puskesmas dan guru pembimbingnya.

Sementara, perlombaan tersebut digelar pada Selasa, 26 Desember 2023, kemarin.

Meski waktu pertandingan terlalu mepet, namun siswa sudah terbiasa melakukannya.

“Jadi sudah tidak grogi lagi saat perlombaan berlangsung,” sebutnya.

Selain itu, Yuni pun mengaku bahwa sarana dan prasarana yang tersedia di sekolah juga sudah memadai, sehingga mendukung perkembangan siswa untuk maju.

“Saya akan meningkatkan lagi sarana maupun sumber daya anak agar bisa mempertahankan prestasi yang telah diraih,” imbuhnya.

Baca juga :  Keren! Kajari Tampil Eksklusif dalam Podcast PWI Jakbar, Edisi Peran Pers dan Penyuluhan Hukum

Kendati demikian, salah seorang orang tua dari Azwa Putri Humaira Supriandi, Indra Supriandi turut menyampaikan rasa syukurnya.

“Saya bangga sekali anak saya sebagai anak yang semangat dan berani mengikuti kegiatan lomba, berani action dihadapan umum dan meraih prestasi,” ujar Indra kepada Ifakta.co, Rabu (27/12).

Lantas, Indra mendoakan agar kelak ilmu dan pengalaman yang didapat akan bermanfaat.

Dia pun berharap agar mereka terus belajar dan berjuang untuk mengukir prestasi dan kebaikan di masa depan.

Berita Terkait

Dugaan MTsN Prabumulih Lakukan Pungutan Untuk Pembangun WC Terus Berkembang di Masyarakat
Pungutan Liar (Pungli) Di MtsN Prabumulh Kembali Mencuat
Diduga Akibat Korsleting Listrik Gudang Sekolah SDN 1 Drenges Terbakar, Kerugian Capai Puluhan Juta Rupiah
Bupati Nganjuk Segera Terbitkan SE Terkait Larangan Kegiatan Wisuda dan Study Tour Untuk Siswa TK, SD dan SMP
Keren! 9 Peserta Didik SMKN 5 Kabupaten Tangerang Berhasil Lolos SNBP 2O25
Polres Metro Bekasi Kota Gencar Edukasi Bahaya Narkoba di Kalangan Pelajar
Adanya Dugaan Pungli Di Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) Prabumulih
LAKRI Sebagai Pemateri LDKO TAN-16 SMAN 7 Prabumulih.

Berita Terkait

Kamis, 10 April 2025 - 14:42 WIB

Dugaan MTsN Prabumulih Lakukan Pungutan Untuk Pembangun WC Terus Berkembang di Masyarakat

Minggu, 23 Maret 2025 - 10:29 WIB

Pungutan Liar (Pungli) Di MtsN Prabumulh Kembali Mencuat

Jumat, 21 Maret 2025 - 06:02 WIB

Diduga Akibat Korsleting Listrik Gudang Sekolah SDN 1 Drenges Terbakar, Kerugian Capai Puluhan Juta Rupiah

Jumat, 21 Maret 2025 - 00:28 WIB

Bupati Nganjuk Segera Terbitkan SE Terkait Larangan Kegiatan Wisuda dan Study Tour Untuk Siswa TK, SD dan SMP

Kamis, 20 Maret 2025 - 21:01 WIB

Keren! 9 Peserta Didik SMKN 5 Kabupaten Tangerang Berhasil Lolos SNBP 2O25

Berita Terbaru

Oplus_16908288

Berita Daerah

Karang Taruna Pinang Kota Tangerang Gelar Kegiatan Temu Karya

Kamis, 17 Apr 2025 - 20:49 WIB

Ketua Umum Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat Hendry Ch Bangun yang hadir dalam acara tersebut, mengapresiasi dan mengucapkan selamat atas terbentuknya AMKI.(foto:istimewa)

Megapolitan

AMKI Gelar Syukuran Kantor Baru dan Rapat Konsolidasi Perdana

Kamis, 17 Apr 2025 - 19:48 WIB