Bawaslu Jakbar Berhasil Ungkap 3 Dugaan Pelanggaran Tahapan Kampanye Pemilu 2024

- Jurnalis

Jumat, 22 Desember 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bawaslu Jakarta Barat mengungkapkan 3 dugaan pelanggaran saat tahapan kampanye pemilu 2024. (Foto: Ifakta.co)

Bawaslu Jakarta Barat mengungkapkan 3 dugaan pelanggaran saat tahapan kampanye pemilu 2024. (Foto: Ifakta.co)

JAKARTA, IFAKTA.co – Dalam menghadapi tahapan pemilu dan pemilihan 2024, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Administrasi Jakarta Barat menyelenggarakan Rapat Conpress Publikasi dan Dokumentasi bersama perwakilan media se-Jakbar.

Rapat tersebut diselenggarakan dalam rangka meningkatkan kemampuan pengawas pemilu tentang pencegahan, partisipasi masyarakat, dan hubungan masyarakat di lingkup Jakarta Barat.

Selama sosialisasi berlangsung di wilayahnya hingga saat ini, Bawaslu Jakarta Barat mengungkap bahwa telah menangani 3 dugaan pelanggaran pemilihan umum (Pemilu) 2024 yang ditindaklanjuti dengan melakukan penelusuran.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Satu berkaitan dengan iklan di televisi maupun media sosial oleh salah satu partai politik. Kedua pada masa saat kampanye sosialisasi salah satu caleg dari partai yang sama yang telah kita sudah telusuri dan klarifikasi, dan ketiga dugaan pelanggaran kegiatan reses anggota dewan yang digabung dengan kampanye,” kata Akhi Riannoko, Kordiv Penanganan Pelanggaran dan Datin Bawaslu Jakarta Barat, di Kantor Bawaslu Jakbar, Jumat (22/12) sore.

Baca juga :  Perkuat Sinergitas, Kajari Sambangi Sudin Pendidikan Jakbar

Akhi mengingatkan agar kegiatan reses anggota dewan yang menggunakan anggaran negara tidak menggunakan atribut-atribut partai politik maupun calon anggota dewan yang kebetulan masih aktif menjadi wakil rakyat.

Ketiga dugaan pelanggaran ini merupakan temuan petugas Bawaslu di lapangan, dan bukan informasi yang berasal dari masyarakat.

Akhi menjelaskan hingga saat ini informasi dugaan pelanggaran dari masyarakat di Jakarta Barat tidak ada dikarenakan Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan atau Panwascam dan Panwaslu Kelurahan/Desa (PKD) di lapangan telah melakukan tindakan preventif dan arahan kepada peserta pemilu 2024.

Baca juga :  Capai 103 Persen, PMI Jakbar Laksanakan Musker di Cengkareng

Laporan yang ia terima di lapangan, petugas kerap melihat ada beberapa peserta yang mengikuti arahan dan ada juga yang sudah terlanjur melakukan pelanggaran.

“Bagi peserta pemilu yang terlanjur kita berikan arahan untuk tidak melakukan pelanggaran meskipun laporan tersebut tetap kita proses untuk ditelurusi dan diklarifikasi karena berasal dari temuan petugas di lapangan,” ujarnya.

Sejauh ini, Akhi katakan, beberapa calon anggota legislatif di Jakarta Barat masih kooperatif dan memahami, serta tetap patuh akan undang-undang pemilu 2024.

“Jadi untuk laporan dari masyarakat sampai detik ini kita belum temukan, yang ada baru temuan yang dilaporkan petugas di lapangan,” kata Akhi.

Baca juga :  Puluhan Peserta Antusias Ikuti Sosialisasi P4GN di Kelurahan Angke

Masalah dan Kendala Tahapan Kampanye

Selama proses pengawasan tahapan kampanye di Jakarta Barat, Ketua Bawaslu Jakarta Barat, Wanda Gunawan Humala Daulay mengungkapkan, bahwa terdapat 4 permasalahan dan kendala.

Pertama, kurangnya pemahaman regulasi tentang kampanye khususnya pada tim-tim pelaksana kampanye peserta pemilu.

Kedua, surat pemberitahuan terkadang tidak ditembuskan kepada Bawaslu Jakarta Barat.

Ketiga, masih sulitnya pengawas dalam melakukan lokalisir peserta kampanye yang tidak memiliki hak pilih (anak di bawah umur).

Terakhir keempat, banyaknya peserta pemilu yang melakukan kampanye tidak sesuai dengan jadwal dan lokasi yang diberikan kepada Bawaslu Jakarta Barat sehingga pengawas merasa kesulitan secara jadwal dan lokasi giat kampanye.

Berita Terkait

Sosialisasi Persiapan Pilkada 2024 Di Kelurahan Jatiasih
Waka Polsek Bekasi Barat Mengikuti Rapat Koordinasi Persiapan dan Pengamanan Pilkada 2024 Tingkat Kelurahan Bintara Jaya
PPS Desa Semare Fasilitasi Warga untuk Nobar Debat Publik ke-3 Cabup dan Cawabup Nganjuk 2024 di Balai Desa
Sinergi Polres Nganjuk dan Kecamatan Bagor, Jaga Keamanan Jelang Pilkada Serentak
Menjelang Pilkada DKI Jakarta 2024 Patroli Tiga Pilar Menteng Kontrol Kantor KPU Pusat RI
Tabrani Imbau Masyarakat Aktif dan Jaga Kualitas Penyelenggaraan Pilkada di Tangsel
Kapolsek Duren Sawit hadiri sosialisasi Pilkada 2024
Pengamanan Logistik Pilkada DKI Jakarta 2024 Di Kantor PPK Kecamatan Menteng

Berita Terkait

Kamis, 21 November 2024 - 14:20 WIB

Sosialisasi Persiapan Pilkada 2024 Di Kelurahan Jatiasih

Kamis, 21 November 2024 - 13:22 WIB

Waka Polsek Bekasi Barat Mengikuti Rapat Koordinasi Persiapan dan Pengamanan Pilkada 2024 Tingkat Kelurahan Bintara Jaya

Rabu, 20 November 2024 - 23:06 WIB

PPS Desa Semare Fasilitasi Warga untuk Nobar Debat Publik ke-3 Cabup dan Cawabup Nganjuk 2024 di Balai Desa

Rabu, 20 November 2024 - 18:15 WIB

Sinergi Polres Nganjuk dan Kecamatan Bagor, Jaga Keamanan Jelang Pilkada Serentak

Minggu, 17 November 2024 - 22:23 WIB

Menjelang Pilkada DKI Jakarta 2024 Patroli Tiga Pilar Menteng Kontrol Kantor KPU Pusat RI

Berita Terbaru

Nasional

Sosialisasi Persiapan Pilkada 2024 Di Kelurahan Jatiasih

Kamis, 21 Nov 2024 - 14:20 WIB

Nasional

Pemkab Tangerang Gelar Rakor Persiapan Teknis Pilkada

Kamis, 21 Nov 2024 - 14:10 WIB

Eksplorasi konten lain dari ifakta.co

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca