KPU Belum Umumkan Kampanye tapi Baliho dan Spanduk Sudah Menjamur di Dapil 9

- Jurnalis

Selasa, 23 Mei 2023 - 20:51 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

baliho dan spanduk anggota dewan dan bakal calon legislatif sudah menjamur di tiap sudut Kota Jakarta Barat

baliho dan spanduk anggota dewan dan bakal calon legislatif sudah menjamur di tiap sudut Kota Jakarta Barat

JAKARTA, IFAKTA.CO – Pesta demokrasi belum dimulai. Namun baliho dan spanduk anggota dewan dan bakal calon legislatif sudah menjamur di tiap sudut Kota Jakarta Barat. Baliho dan spanduk yang ditempatkan di pepohonan maupun badan jalan jelas merusak estetika kota Jakarta Barat.

Suryono, warga Cengkareng Timur, mengatakan, saat ini baliho dan spanduk anggota dewan dan bakal calon legislatif yang bertebaran di fasos-fasum menandakan rendahnya kredibilitas calon wakil rakyat itu.

Baca juga :  Jelang HUT RI Ke-78, RT 008/001 Pegadungan Kalideres Gelar Pertandingan Antar Warga

“KPU belum mengumumkan kampanye dimulai, tapi baliho dan spanduk sudah menjamur di hampir seluruh fasos-fasum di Kota Jakarta Barat, baik di pembatas jalan, taman, pepohonan dan badan jalan,” ujar Suryono.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Suryono mengharapkan KPU dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Jakarta Barat menegur dan menindak anggota dewan maupun bacaleg, baik secara langsung maupun melalui masing-masing partainya, karena hal itu sangat mencoreng kredibilitas partai politik yang mengusungnya maupun pribadi calon wakil rakyat itu.

Baca juga :  Sudin Bina Marga Jakpus akan Revitalisasi Lima Trotoar di Wilayahnya

“Di Cengkareng Timur mungkin paling banyak, ada dari Golkar, PSI, Nasdem, Demokrat, Perindo dan lainnya,” ujar Suryono.

Menyikapi itu, tokoh pemuda Jakarta Barat, Umar Abdul Aziz, menekankan kepada partai politik dan anggota dewan serta bacaleg agar sportif melaksanakan tata tertib pemilu legislatif.

“Jangan curi start, seharusnya malu melakukan perbuatan tidak terpuji itu. Jangan mentang-mentang berstatus incumbent seenaknya pasang spanduk dan baliho di fasos- fasum,” tegasnya.

Baca juga :  Warga Kapuk Sawah Cengkareng Keluhkan PT LGT Chrome Buang Limbah B3 di Selokan Air

Umar menambahkan, mengingat terbatasnya petugas Satpol PP Kota Jakarta Barat, Pemerintah Kota dapat menginstruksikan RT/RW dan Lurah untuk turun langsung mencabut semua atribut parpol maupun anggota dewan serta bacaleg yang isinya terkait kampenye 2024.

“Spanduk Rustam Effendi (Nasdem), H Beceng (Golkar), William Sarana (PSI), Nur Afni Sajim (Demokrat) banyak bertebaran di dapil 9 Jakarta Barat. Ini baru dapil 9, saya yakini dapil lain juga pasti banyak,” ujarnya.

Berita Terkait

Petugas Satpol PP Jakbar Amankan 43 Orang PPKS
Terus Berkembang Kantor Hukum Rinto Hartoyo Agus Gandeng D’satriad Law Firm
LH Kepulauan Seribu Bersama KCN Lakukan Aksi Bersih di Pesisir Pantai
PT KCN Salurkan Bantuan Sembako ke Korban Banjir Bekasi
Legislator DPRD Desak Pemprov DKI Perluas Bantuan untuk Korban Banjir Jakarta
Yayasan Kemala Bhayangkari dan Polres Metro Bekasi Kota Ulurkan Bantuan untuk Korban Banjir
Pengerukan Kali Grogol Jaksel Ditargetkan 1 Bulan Lagi Rampung
Komnas Perempuan Berikan 3 Upaya Konkret untuk Tekan Angka Kekerasan di Jakarta

Berita Terkait

Sabtu, 8 Maret 2025 - 23:29 WIB

Petugas Satpol PP Jakbar Amankan 43 Orang PPKS

Sabtu, 8 Maret 2025 - 12:12 WIB

Terus Berkembang Kantor Hukum Rinto Hartoyo Agus Gandeng D’satriad Law Firm

Sabtu, 8 Maret 2025 - 00:19 WIB

LH Kepulauan Seribu Bersama KCN Lakukan Aksi Bersih di Pesisir Pantai

Jumat, 7 Maret 2025 - 16:57 WIB

PT KCN Salurkan Bantuan Sembako ke Korban Banjir Bekasi

Kamis, 6 Maret 2025 - 20:04 WIB

Legislator DPRD Desak Pemprov DKI Perluas Bantuan untuk Korban Banjir Jakarta

Berita Terbaru

Oplus_131072

Berita Daerah

Pangdam II/Sriwijaya Tinjau Taman Aspirasi Kodam II/Swj

Minggu, 9 Mar 2025 - 20:06 WIB

Oplus_131072

Berita Daerah

Pangdam II/Sriwijaya Safari Ramadhan di OKI

Minggu, 9 Mar 2025 - 17:57 WIB