Pelayanan Prima Polsek Kebon Jeruk Bagi Peserta Vaksin Gratis

- Jurnalis

Minggu, 20 Juni 2021 - 00:53 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ifakta.co, JAKARTA – Hingga hari keenam pelayanan program vaksinasi massal Polda Metro Jaya yang diselenggarakan Polsek Kebon Jeruk di Posko Kampung Tangguh Jaya (KTJ) RW 05, Perumahan Sunrise Garden, Jln Surya Timur, Blok III C, Kelurahan Kedoya Utara, Kec. kebon Jeruk terus mendapatkan antusiasme warga masyarakat.

Bahkan masyarakat harus rela antri sejak pukul 05.00 WIB (ba’da shalat subuh) untuk mendapatkan vaksinasi secara gratis, Kamis (17/6/2021) lalu.

Tidak hanya itu, masyarakat yang antri pun banyak yang berasal dari luar wilayah Kecamatan Kebon Jeruk seperti Tangerang Kota, Cileduk, Cijantung Jakarta Timur, Kebayoran Baru, Cipondoh Tangerang, Bintaro, dan lainnya.

Kapolsek Kebon Jeruk kompol R.Manurung menyampaikan giat vaksinasi massal Polda Metro Jaya yang diselenggarakan jajaran Polsek Kebon Jeruk dalam rangka mendukung program pemerintah dalam upaya percepatan vaksinasi nasional.

“Kita berharap dengan program vaksinasi massal secara gratis ini, Pandemi Covid-19 akan segera berakhir. Minimal dapat mengurangi jumlah lonjakan kasus Covid-19 di wilayah Kebon Jeruk,” ujar Manurung saat dikonfirmasi, Jumat, 18/6/2021

Manurung berharap kepada masyarakat untuk tetap mematuhi Protokol Kesehatan dan 5 M,

Baca juga :  Warga Kapuk Sawah Cengkareng Keluhkan PT LGT Chrome Buang Limbah B3 di Selokan Air

Sementara itu, Winda (28 thn) warga Cipondoh, Tangerang yang bekerja di wilayah Kebon Jeruk mengaku puas dan senang mendapatkan vaksin gratis yang dilaksanakan oleh Polsek Kebon Jeruk. Pasalnya, para petugas yang memberikan pelayanan Vaksin gratis, baik aparat dari Polsek Kebon Jeruk maupun tenaga Kesehatan (Nakes) sangat ramah dan humanis.

Disamping itu, penerapan protokol kesehatan pun sangat bagus.

“Terimakasih kepada bapak-bapak Polri, terutama dari Polsek Kebon Jeruk dan juga tenaga medis atas vaksin gratis. Pelayanannya bagus, ramah dan humanis. Sudah mendapatkan vaksin gratis, kita juga mendapatkan air mineral dan snack secara gratis, ” ujarnya.

Baca juga :  Warga Kapuk Sawah Cengkareng Keluhkan PT LGT Chrome Buang Limbah B3 di Selokan Air

Hal senada disampaikan Ibu Diana (55 thn) warga Kedoya Utara yang juga menyampaikan apresiasi kepada Polri yang telah memberikan vaksin astra zeneca secara gratis.

“Program vaksinasi massal gratis ini sangat bermanfaat bagi kami. Terimakasih kepada Polri, khususnya Polsek Kebon Jeruk yang telah peduli kepada masyarakat, ” kata Ibu Diana yang mengaku telah antri sejak pukul 05.00 Wib untuk mendapatkan quota Vaksin bagi anaknya.

(My)

Berita Terkait

Petugas Satpol PP Jakbar Amankan 43 Orang PPKS
Terus Berkembang Kantor Hukum Rinto Hartoyo Agus Gandeng D’satriad Law Firm
LH Kepulauan Seribu Bersama KCN Lakukan Aksi Bersih di Pesisir Pantai
PT KCN Salurkan Bantuan Sembako ke Korban Banjir Bekasi
Legislator DPRD Desak Pemprov DKI Perluas Bantuan untuk Korban Banjir Jakarta
Yayasan Kemala Bhayangkari dan Polres Metro Bekasi Kota Ulurkan Bantuan untuk Korban Banjir
Pengerukan Kali Grogol Jaksel Ditargetkan 1 Bulan Lagi Rampung
Komnas Perempuan Berikan 3 Upaya Konkret untuk Tekan Angka Kekerasan di Jakarta

Berita Terkait

Sabtu, 8 Maret 2025 - 23:29 WIB

Petugas Satpol PP Jakbar Amankan 43 Orang PPKS

Sabtu, 8 Maret 2025 - 12:12 WIB

Terus Berkembang Kantor Hukum Rinto Hartoyo Agus Gandeng D’satriad Law Firm

Sabtu, 8 Maret 2025 - 00:19 WIB

LH Kepulauan Seribu Bersama KCN Lakukan Aksi Bersih di Pesisir Pantai

Jumat, 7 Maret 2025 - 16:57 WIB

PT KCN Salurkan Bantuan Sembako ke Korban Banjir Bekasi

Kamis, 6 Maret 2025 - 20:04 WIB

Legislator DPRD Desak Pemprov DKI Perluas Bantuan untuk Korban Banjir Jakarta

Berita Terbaru

Bersama Kementerian Lingkungan Hidup Dr. Hanif Faisol Nurofiq,
Kementerian Perhubungan (Kemenhub), Anggota DPR RI Nurwayah,S.Pd , Korlantas Polri, Dinas Perhubungan dan Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta.

News

KBN Gelar Uji Emisi Kendaraan Di Marunda Bersama KLH

Kamis, 13 Mar 2025 - 15:54 WIB