Jalin Sinergitas, GMBI Sambangi Kantor Pol PP Jakbar

- Jurnalis

Jumat, 5 Maret 2021 - 15:18 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ifakta.co, JAKARTA – Usai peristiwa pembunuhan di RM Cafe kawasan Cengkareng yang menewaskan tiga orang oleh oknum polisi, sejumlah kalangan masyarakat mempertanyakan kinerja satuan polisi pamong praja (Satpol PP) Jakarta Barat dalam melakukan pengawasan.

Untuk mempertanyakan hal itu Lembaga Swadaya Masyarakat Gerakan Masyarakat Bawah Indonesia (LSM GMBI) mendatangi Kantor Walikota Jakarta Barat, pada Kamis (4/3).

Kedatangan LSM GMPI Jakarta Barat disambut lansung oleh Kasatpol PP Tamo S Jabat dan Kepala Kesbangpol Matsanih.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kasatpol PP Jakarta Barat Tamo S Jabat mengatakan, kedatangan LSM GMBI ke wali kota untuk mempertanyakan kinerja satpol PP dalam melakukan pengawasan tempat hiburan malam.

“Intinya kedatangan mereka untuk mempertanyakan kinerja Satpol PP dalam melakukan tempat hiburan malam terutama masalah kasus yang terjadi di RM Cafe waktu itu,” kata Tamo.

Dalam dialog bersama GMBI Tamo mengakui bahwa pasti ada kekurangan dalam menjalankan tugas, karena kata Tamo petugas juga manusia biasa yang punya keterbatasan.

“Terkait peristiwa beberapa waktu lalu itu informasi yang kami terima dari lapangan setelah dua kali kami tindak mereka merubah pola. Jam sembilan kami tindak kemudian jam sebelas mereka buka kembali,” ujarnya.

Jadi memang modus seperti itu juga temukan di tempat lain diantaranya karaoke Diva yang kemudian dilakukan penindakan.

Tamo juga menjelaskan pihaknya sudah selama satu tahun berjuang dengan maksimal untuk melakukan pengawasan dalam menegakan protokol kesehatan,

“Saya tidak membantah dari 1000 anggota saya pasti ada yang nakal saya tidak membantah itu. Kedepannya kalau ada ditemukan anggota saya yang nakal mohon disampaikan kepada lansung ke saya,”ucapnya

Tamo juga berharap semua pihak untuk bersama-sama membantu melakukan pengawasan dan membangun sinergi dalam segala hal. Bahkan Tamo mengajak GMBI untuk bergabung bersama melakukan pengawasan.

Sementara itu Pembina GMBI Antony Montana SH, pada kesempatan itu mengatakan, bahwa kedatangannya ke kantor Wali kota Jakarta Barat pertema untuk bertemu dan sekaligus bersilaturohmi dengan Kasat Pol PP Jakbar.

“Dalam pertemuan itu kami membahas segala hal, terutama sinergitas GMBI dengan pemerintah,” kata Antony.

Sebagai lembaga masyarakat menurut Anton, GMBI akan selalu mendukung program-program pemerintah selagi untuk kepentingan masyarakat luas.

“Pasti kami dukung kinerja pemerintah selagi orientasinya kepentingan publik,” katanya kepada wartawan.

Ia juga berpesan kepada anggota GMBI agar menjaga nama baik lembaga dan profesional.

Berita Terkait

Tjokorda Ramaikan Bursa Jaksa Agung, Umar Abdul Aziz: Sosok Berintegritas Tinggi
Berbagi Kebahagiaan, Ditresnarkoba Polda Metro Beri Bantuan Ke Panti Asuhan Nurul Iman
Menekraf Dukung Pengembangan Industri Florikultura, Siap Berkolaborasi dengan IPBI
Jelang Ramadhan dan Mudik, Pahami Pentingnya Antiseptik Luka yang Mengandung Povidone-Iodine
Aktivis Minta Citata Jangan Buka Segel Bangunan Mie Gacoan Sebelum PBG Terbit
Mobil Konsep Suzuki eWX Hadir di IIMS 2025
Resmikan Irigasi di Kulonprogo, Kapolri Dorong Pertumbuhan Ekonomi dan Ketahanan Pangan
Avian Brand Tawarkan Promo Menarik di Acara Pameran dan Gathering Lelang Renotop

Berita Terkait

Jumat, 21 Februari 2025 - 16:20 WIB

Berbagi Kebahagiaan, Ditresnarkoba Polda Metro Beri Bantuan Ke Panti Asuhan Nurul Iman

Kamis, 20 Februari 2025 - 17:41 WIB

Menekraf Dukung Pengembangan Industri Florikultura, Siap Berkolaborasi dengan IPBI

Rabu, 19 Februari 2025 - 22:12 WIB

Jelang Ramadhan dan Mudik, Pahami Pentingnya Antiseptik Luka yang Mengandung Povidone-Iodine

Senin, 17 Februari 2025 - 18:09 WIB

Aktivis Minta Citata Jangan Buka Segel Bangunan Mie Gacoan Sebelum PBG Terbit

Minggu, 16 Februari 2025 - 09:38 WIB

Mobil Konsep Suzuki eWX Hadir di IIMS 2025

Berita Terbaru