Inclusive Community Expo, Manunggal TNI dan Pemuda Milenial Disabilitas di Baubau

- Jurnalis

Senin, 1 Februari 2021 - 22:17 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ifakta.co, KENDARI – Kemanunggalan TNI-Rakyat tidak saja di dalam kegiatan pembangunan sarana fisik, namun juga non fisik seperti penyelenggaraan Inclusive Community Expo 2021 oleh Kodim 1413/Buton bagi puluhan komunitas pemuda milenial dan penyandang disabilitas Kepulauan Buton (Kepton)

Hal ini dikatakan oleh Kapenrem 143/HO mayor Arm Sumarsono dalam rilisnya, Kendari, Sultra, Senin (1/2/2021).

Diungkapkan Kapenrem, Inclusive Community Expo merupakan wahana bagi berbagai komunitas pemuda milenial termasuk penyandang disabilitas untuk berkreasi dan menyalurkan aspirasi seni mereka.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Ruang ini sengaja dibangun bersama komunitas pemuda milenial dan penyandang disabilitas. Meski mungkin jarang, tapi ini juga bentuk perhatian TNI AD, khususnya yang berada di Kepulauan Buton untuk mengisi waktu dengan berbagai hal yang positif,”ujar Mayor Arm Sumarsono.

Menurut Sumrsono, hal itu juga sebagai salah satu upaya kreatif dari Dandim 1413/Buton (Letkol Inf Arif Kurniawan) dalam menindaklanjuti kebijakan Kasad (Jenderal TNI Andika Perkasa) dan Pangdam XIV/Hasanuddin (Mayjen TNI Andi Sumangerukka)

“Yaitu untuk membangun kemanunggalan TNI-Rakyat di era modern seperti saat ini baik secara fisik maupun non fisik,”tegasnya.

Lebih lanjut Sumarsono katakan bahwa kegiatan even Inclusive Community Expo 21 diselenggarakan selama 2 Minggu dan ditutup pada hari Sabtu (30/1/2021) di Kota Baubau, Sultra.

“Pada saat penutupan, puluhan komunitas pemuda milenial dan penyandang disabilitas mengapresiasi upaya Dandim terhadap mereka dengan mendaulat Dandim 1413/Buton Letkol Inf Arif Kurniawan sebagai Bapak Komunitas se – Kepton,”terang Sumarsono.

“Komunitas ini tidak saja berasal dari Baubau, namun juga dari Kabupaten Buton, Kabupaten Buton Selatan, Kabupaten Buton Tengah, bahkan Kabupaten Wakatobi,” tambahnya.

Senada dengan disampaikan Kapenrem, saat dihubungi via telepon Dandim Buton menyampaikan bahwa apa yang dilakukannya tersebut sebagai bentuk komitmen TNI AD dalam membangun kemanunggalan dengan rakyat.

“Terkadang kita lupa bahwa diantara kita masih banyak saudara-saudara kita yang belum beruntung dan membutuhkan kepedulian untuk menyalurkan aspirasi mereka.”ujar Letkol Inf Arif Kurniawan.

Sebagai Dandim, lanjut Arif, ini tentu amanah dari pimpinan baik Kasad, Pangdam XIV/Hasannudin yang harus dipegang teguh serta diimplementasikan untuk kepentingan rakyat.

“Termasuk juga dalam beberapa kesempatan Danrem 143/Halu Oleo, Brigjen TNI Jannie A. Siahaan selalu menekankan pentingnya pembangunan potensi dari generasi muda,”ujar lulusan Akmil tahun 2000 itu.

“Dan saya akan berusaha memberikan yang terbaik sampai akhir tugas saya, bagi rekan Komunitas lain yang ingin bergabung kami persilahkan,” imbuhnya.

Sementara itu saat acara penutupan Inclusive Community Expo 2021, Ketua Baubau Creative Forum (BBCF), LM Ishaq Anshari merasakan terbantu oleh Arif Kurniawan.

“Komunitas sangat terbantu, selama beliau menjabat Dandim, perhatiannya mampu memajukan komunitas di Kepton secara berkelanjutan,” ungkap Ishaq Anshari, Bau-Bau, Sabtu (30/1/2021).

Atas perhatiannya tersebut, mewakili komunitas se – Kepton, Ishaq Anshari mendaulat Arif sebagai Bapak Komunitas se – Kepton dengan didasarkan pada dedikasi, edukasi dan bimbingan Dandim kepada seluruh komunitas di Kepton.

” Dandim mendukung penuh kegiatan Inclusive Community Expo 21 yang di gelar selama 2 minggu di Baubau,” pungkas Ketua BBCF ini.

( Ham )

Berita Terkait

Pawai Alegoris Kirap Pusaka Tak Miliki Historical Basic Terhadap HUT Nganjuk
Jelang Lebaran, Dr. Nurdin Blusukan Pasar Sipon
AKP Ucu Nuryandi SH, Silaturahmi dan Deklarasi Menjaga Kondusifitas Wilayah
Stok Bahan Pokok di Kabupaten Tangerang Dipastikan Aman
Benyamin Lepas Ratusan Peserta Mudik Gratis Pemkot Tangsel
Polres Metro Tangerang Kota Gelar Apel Kesiapan  Ribuan Personel Operasi Ketupat 2024
Vihara Hemadhiro Mettavati Bagikan 255 Paket Sembako di Wilayah KecamaTeluk Naga
Jelang Mudik, Polisi Gelar Bakti Kesehatan di Terminal Poris Plawad Kota Tangerang

Berita Terkait

Kamis, 18 April 2024 - 23:23 WIB

Proses Eksekusi Pasar Kutabumi Berjalan Lancar

Kamis, 18 April 2024 - 21:53 WIB

Siap-siap, Pemkot Tangsel Mulai Rapihkan 5 Ruas Jalan dari Kabel Menjuntai

Kamis, 18 April 2024 - 13:16 WIB

Pasca Idul Fitri Danramil 12/Rajeg Adakan Halal Bi Halal

Rabu, 17 April 2024 - 22:56 WIB

Spesialis Curanmor di Tangerang, Berhasil Diamankan Unit Reskrim Polsek Teluknaga

Rabu, 17 April 2024 - 19:50 WIB

Pemkot Tangsel Angkut Ratusan Ton Sampah Selama Libur Lebaran

Rabu, 17 April 2024 - 18:36 WIB

Pj Bupati Tangerang Harap Adanya Inovasi Bisa Tingkatkan Literasi dan Minat Baca Masyarakat

Rabu, 17 April 2024 - 16:51 WIB

Babinsa Desa Kadu Komsos Bersama Ketua RW di Lingkungan

Rabu, 17 April 2024 - 16:45 WIB

Peltu Yusuf Wakili Danramil 03/Legok, Hadiri Apel Gabungan HKN Dan Halal Bi Halal Kecamatan

Berita Terbaru

Regional

Proses Eksekusi Pasar Kutabumi Berjalan Lancar

Kamis, 18 Apr 2024 - 23:23 WIB

dr. Cindya Klarisa Simanjuntak, Sp.PD dokter di RSUD Tamansari Jakarta, lulusan Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI)

Kesehatan

Diabetes: Kenali dan Kendali Segera!

Kamis, 18 Apr 2024 - 17:34 WIB

Regional

Pasca Idul Fitri Danramil 12/Rajeg Adakan Halal Bi Halal

Kamis, 18 Apr 2024 - 13:16 WIB

Eksplorasi konten lain dari ifakta.co

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca