Polres Nganjuk Bongkar Bandar Pil Koplo di Desa Pelem Kertosono

- Jurnalis

Sabtu, 9 Januari 2021 - 21:51 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ifakta.co, NGANJUK – Seorang pria berinisial MN (32) warga Desa Pelem Kecamatan Kertosono diringkus Tim Rajawali 19 Satresnarkoba Polres Nganjuk karena kedapatan menyimpan ribuan obat daftar G di rumahya, pada Jumat (8/1/21) malam.

Menurut Kasubbaghumas Polres Nganjuk AKP Rony Yunimantara penangkapan MN berawal dari informasi masyarakat jika di Desa tersebut diduga telah terjadi peredaran obat kimia berbahaya daftar G.

“Berangkat dari informasi masyarakat, petugas melakukan investigasi ke lokasi tersebut dan kemudian melakukan penggerebekan,” jelas Rony melalui siaran tertulisnya, Sabtu (9/1).

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dikatakannya dari penyergapan di rumah tersangka, ditemukan seribu lebih obat daftar G. Pada petugas MN menjelaskan ribuan itu ia jual pada temannya yang ada di desanya maupun di luar desanya yang sudah menjadi langganannya.

Barang bukti yang di sita petugas sebanyak 1502 butir pil yang dibagi di beberapa bungkus plastik beserta uang tunai dan 1 buah telepon android.

“Kepada petugas MN mengaku membeli ribuan pil koplo itu dari seseorang bernama Jebrik yang berdomisili di Tulungagung,” ujar Rony menambahkan.

Dalam penggerebekan itu, MN ditangkap beserta dua orang langganannya.

Sementara itu, Kasat Narkoba Polres Nganjuk AKP Pujo Santoso dalam keterangannya mengatakan, kali ini tergolong bandar besar. Ia berjanji bersama tim akan mengembangkan kasus ini.

“Kami akan terus kembangkan kasus ini hingga bisa menangkap jaringan di atasnya yang sudah menjadi pemasok,” tegasnya.

Untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya itu para tersangka akan dijerat dengan Pasal 197 jo Pasal 196 UURI No.36 tahun 2009 tentang Kesehatan.

Berita Terkait

Bupati Ajak PT. Bukit Asam Tingkatkan Sinergitas dan Dukung Visi Misi MEMBARA
Bencana Banjir Landa Desa Gunung Megang Dalam: Ketinggian Air Capai Lebih Dari Satu Meter
Pangdam II/Sriwijaya Tinjau Taman Aspirasi Kodam II/Swj
Pangdam II/Sriwijaya Safari Ramadhan di OKI
Cetak Wartawan Masa Depan, PWI Nganjuk- PC PMII Gelar Diklat Jurnalistik dalam Rangkaian HPN 2025
Ciptakan Keamanan, Polsek Gondang Gelar Patroli Ngabuburit Jelang Berbuka
Ketua Umum Zona Merah Group Bersama Ormas MB-PKRI Pertanyakan Aset Inventaris RSUD dr. H.M. Rabain Muara Enim Senilai 10 milyar
BPBD Kota Prabumulih Bersama Warga, Lakukan Pencarian Korban Meninggal Terbawa Arus Sungai Kelekar

Berita Terkait

Senin, 10 Maret 2025 - 10:58 WIB

Bupati Ajak PT. Bukit Asam Tingkatkan Sinergitas dan Dukung Visi Misi MEMBARA

Minggu, 9 Maret 2025 - 22:38 WIB

Bencana Banjir Landa Desa Gunung Megang Dalam: Ketinggian Air Capai Lebih Dari Satu Meter

Minggu, 9 Maret 2025 - 20:06 WIB

Pangdam II/Sriwijaya Tinjau Taman Aspirasi Kodam II/Swj

Minggu, 9 Maret 2025 - 17:57 WIB

Pangdam II/Sriwijaya Safari Ramadhan di OKI

Sabtu, 8 Maret 2025 - 20:12 WIB

Cetak Wartawan Masa Depan, PWI Nganjuk- PC PMII Gelar Diklat Jurnalistik dalam Rangkaian HPN 2025

Berita Terbaru

Oplus_131072

Berita Daerah

Pangdam II/Sriwijaya Tinjau Taman Aspirasi Kodam II/Swj

Minggu, 9 Mar 2025 - 20:06 WIB

Oplus_131072

Berita Daerah

Pangdam II/Sriwijaya Safari Ramadhan di OKI

Minggu, 9 Mar 2025 - 17:57 WIB