Sertijab Dua Perwira Tinggi Polres Nganjuk

- Jurnalis

Sabtu, 20 Juni 2020 - 20:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ifakta.co, NGANJUK – Polres Nganjuk menggelar serah terima jabatan (Sertijab) dua perwira tingginya bertempat di Lapangan Apel Polres Nganjuk yang di hadiri oleh PJU Polres Nganjuk, para Kapolsek dan anggota ASN jajaran Polres Nganjuk pada Sabtu (20/06/2020).

Kapolres Nganjuk AKBP Handono Subiakto memimpin langsung pelaksanaan Sertijab Kabagops Polres Nganjuk dan Kasatlantas Polres Nganjuk.

Dalam sambutannya Kapolres Nganjuk menjelaskan, Sertijab merupakan bagian dari pembinaan di tubuh Polri.

“Sertijab adalah bagian dari pola pembinaan personel Polri untuk mengembangkan karier serta meningkatkan kinerja organisasi maupun kesatuan,” ujar Handono.

Ia juga mengatakan perlu adanya inovasi baru agar memberi suasana baru di lingkungan Bagops Polres Nganjuk maupun Satlantas Polres Nganjuk.

“Pergantian ini bertujuan untuk memberi inovasi serta nuansa baru demi meningkatkan kualitas pelaksanaan tugas yang telah di rintis oleh pejabat lama, baik di bidang pembinaan maupun operasional,” katanya.

Sebelumnya Kabagops Polres Nganjuk di pegang oleh Kompol H.Bambang Sutikno dan sekarang di serahkan kepada Kompol Wikha Ardilestanto.

Pejabat baru itu sebelumnya bertugas sebagai Kasubbagmutjab Bagbinkar Biro SDM Polda Jatim. Sedangkan Kabagops lama di alih tugaskan sebagai Analisis Kebijakan Perwira Polres Nganjuk.

Sementara itu sertijab berikutnya Kasatlantas Polres Nganjuk  AKP Hegy Renanta di gantikan oleh AKP Marita Dyah Anggraini yang sebelumnya menjabat sebagai Kasatlantas Polres Mojokerto. 

Sementara itu, AKP Hegy Renanta akan menjalankan tugasnya di tempat yang baru di kota dingin Malang sebagai Kabagops Polres Malang.

(may)

Berita Terkait

Bupati Ajak PT. Bukit Asam Tingkatkan Sinergitas dan Dukung Visi Misi MEMBARA
Bencana Banjir Landa Desa Gunung Megang Dalam: Ketinggian Air Capai Lebih Dari Satu Meter
Pangdam II/Sriwijaya Tinjau Taman Aspirasi Kodam II/Swj
Pangdam II/Sriwijaya Safari Ramadhan di OKI
Cetak Wartawan Masa Depan, PWI Nganjuk- PC PMII Gelar Diklat Jurnalistik dalam Rangkaian HPN 2025
Ciptakan Keamanan, Polsek Gondang Gelar Patroli Ngabuburit Jelang Berbuka
Ketua Umum Zona Merah Group Bersama Ormas MB-PKRI Pertanyakan Aset Inventaris RSUD dr. H.M. Rabain Muara Enim Senilai 10 milyar
BPBD Kota Prabumulih Bersama Warga, Lakukan Pencarian Korban Meninggal Terbawa Arus Sungai Kelekar

Berita Terkait

Senin, 10 Maret 2025 - 10:58 WIB

Bupati Ajak PT. Bukit Asam Tingkatkan Sinergitas dan Dukung Visi Misi MEMBARA

Minggu, 9 Maret 2025 - 20:06 WIB

Pangdam II/Sriwijaya Tinjau Taman Aspirasi Kodam II/Swj

Minggu, 9 Maret 2025 - 17:57 WIB

Pangdam II/Sriwijaya Safari Ramadhan di OKI

Sabtu, 8 Maret 2025 - 20:12 WIB

Cetak Wartawan Masa Depan, PWI Nganjuk- PC PMII Gelar Diklat Jurnalistik dalam Rangkaian HPN 2025

Sabtu, 8 Maret 2025 - 16:45 WIB

Ciptakan Keamanan, Polsek Gondang Gelar Patroli Ngabuburit Jelang Berbuka

Berita Terbaru