PDIP Nganjuk Donasikan 15 Ton Beras dan 2000 Liter Minyak Goreng ke Warga Terdampak Corona

- Jurnalis

Senin, 18 Mei 2020 - 18:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

iFAKTA.CO, NGANJUK – Di tengah pandemi COVID -19 yang masih mewabah, DPC PDI Perjuangan Kabupaten Nganjuk kembali menggelar bakti sosial dengan membagikan ribuan paket sembako pada warga Nganjuk yang terdampak, pada Senin 18 Mei 2020.

Bertempat di kantor DPC PDI Perjuangan di Jl.Raya Nganjuk Madiun Desa Pehserut Kecamatan Sukomoro. Nampak hadir Wakil Bupati Marhaen Djumadi, Ketua DPRD Nganjuk Tatit  H.C dan juga Anggota DPRD Provinsi Jatim Ida Bagus Nugroho.

Ketua DPC PDI Perjuangan sekaligus Ketua DPRD Kabupaten Nganjuk Tatit Heru Tjahjono dalam sambutannya menuturkan giat tersebut adalah kelanjutan dari baksos yang telah di gelar bulan lalu.

“Giat ini adalah rangkain dari baksos sebelumnya yang mana kami telah membagikan ribuan masker, handsanitizer, vitamin dan gentong,” kata Tatit Heru.

Ia juga menegaskan PDI Perjuangan akan terus berupaya untuk membantu masyarakat Nganjuk yang terdampak COVID -19, dan berkonsentrasi penuh dengan melakukan pendataan melalui struktural partai baik di tingkat Kecamatan maupun di tingkat Desa.

“Dari hasil pendataan struktural kami di bawah saat ini ada sekitar 3.000 warga Nganjuk yang sangat terdampak akibat COVID -19. Untuk itu PDI Perjuangan bergotong royong dengan seluruh elemennya hingga mampu mengumpulkan 15 Ton beras, 2000 liter minyak goreng dan 500 dus mie instan yang siap kami bagikan mulai hari ini,” kata Tatit Heru Tjahjono.

Sementara itu Wakil Ketua DPC Partai berlambang Moncong Putih yang juga orang No.2 di Nganjuk, Marhen Djumadi menyampaikan, bahwa sebagai kader PDIP dan petugas partai, ia sangat mengapresiasi konsistensi partainya dalam kepeduliannya membantu warga Nganjuk yang terdampak.

“Saya sangat mengapresiasi DPC PDI Perjuangan Nganjuk dalam bakti sosialnya sejak bulan lalu, serta atas kerja kerasnya untuk mengkoordinir paket sembako kali ini,” ungkap Wabup.

Hal itu di ungkapkan Marhaen menanggapi baksos sebelumnya berupa bantuan masker dan handsanitizer juga vitamin untuk di bagikan pada masyarakat Nganjuk yang terdampak.

“Saya akan terus memantau perkembangan PDIP Nganjuk, semoga kepedulian partai kami ini  bisa meringankan beban wong cilik khususnya dalam masa pandemi COVID -19,” ujar Wabup Marhaen.

Dan dari DPRD Provinsi Jatim Ida Bagus Nugroho menambahkan bakti sosial DPC PDI Perjuangan itu merupakan bentuk kepedulian yang harus terus menerus di terapkan semua pilar partai, hal ini sesuai dengan intruksi dari DPP Pusat.

“Sekjen DPP PDI Perjuangan juga menghimbau agar seluruh pengurus partai peduli dan bersinergi dengan teman- teman yang ada di lembaga eksekutif untuk segera meringankan beban rakyat yang terdampak akibat COVID -19 ini,” ungkap Ida Bagus Nugroho.

Mengawali baksos pembagian ribuan paket sembako itu DPC PDIP mengundang warga di sekitar kantornya untuk menerima langsung bantuan sembako dari para pilar partai PDI Perjuangan tersebut.

(may)

Baca juga :  Bakti Religi, Polres Polres Blitar Sambut Hari Jadi Polwan Ke- 75

Berita Terkait

Sang Pengemis Keadilan Syamsul Jahidin Lontarkan Surat Himbauan Terbuka ke RSUD Sekadau, Ini 6 Poin Pentingnya
Kapolres Nganjuk Kembali Perintahkan Razia Aplikasi Judi Online di HP Anggota
Siap Amankan Pengesahan Calon Warga Baru PSHT Pusat Madiun Cabang Nganjuk 2024, Polres Nganjuk Siagakan Personel Gabungan
Gelar Silaturahmi dengan Kades Se- Kabupaten Nganjuk, Kapolres Ajak Pelihara Kamtibmas
Dirlantas Polda Jatim Raih Penghargaan Level Asia sebagai “Best Innovator”
Sipropam Polres Nganjuk Gelar Pemeriksaan Berkala Senjata Api Laras Pendek Organik dan Amunisi
Silaturahmi Bersama Ulama Kamtibmas, Kapolres Nganjuk Sampaikan Pesan Persatuan
Polres Nganjuk Siapkan Tim Patroli Gabungan Skala Besar Untuk Amankan 1 Suro

Berita Terkait

Kamis, 25 Juli 2024 - 20:12 WIB

Kasdim 0510/Tigaraksa Hadiri Pemusnahan BB Kejari Kabupaten Tangerang

Kamis, 25 Juli 2024 - 15:52 WIB

Kejari Kabupaten Tangerang, Musnahkan Barang Bukti 86 Perkara Pidana Yang Telah Inkracht

Rabu, 24 Juli 2024 - 13:48 WIB

Dandim 0510/Tigaraksa Pantau Langsung Donor Darah: Jaga Stock Darah Untuk Masyarakat

Selasa, 23 Juli 2024 - 18:18 WIB

Gelar Pelatihan Video Kreatif, Benyamin: Wujudkan SDM Tangsel yang Unggul di Era Digital

Selasa, 23 Juli 2024 - 17:22 WIB

PT Karya Muda Indochem Group Gelar Santunan Anak Yatim Piatu

Selasa, 23 Juli 2024 - 17:02 WIB

Pj Bupati Apresiasi Kolaborasi Bapenda dengan IPPAT, Tingkatkan Perolehan PAD

Senin, 22 Juli 2024 - 00:21 WIB

Ulang Tahun Bisma, Cucu Pertama Sekjen Apdesi Kabupaten Tangerang Diisi Acara Tasyakuran

Senin, 22 Juli 2024 - 00:12 WIB

Proyek Siluman SPAL Diduga Dikerjakan Amburadul Tanpa Memikirkan Mutu dan Kualitasnya

Berita Terbaru

Kegiatan santunan anak yatim di SDN 01 Sidoko Gunung Kaler (Poto: ifakta.co/sibti)

Pendidikan

Peduli Sesama, SDN 01 Sidoko Gunung Kaler Santuni Yatim

Jumat, 26 Jul 2024 - 13:13 WIB

Eksplorasi konten lain dari ifakta.co

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca