Jelang Nataru, Terminal Kalideres Lakukan Pra Rampchek

- Jurnalis

Sabtu, 21 Desember 2019 - 12:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepala Terminal Kalideres, Jakarta Barat Revi Zulkarnaen

ifakta.co, Jakarta – Jelang perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru)2020, Dinas Perhubungan Terminal Kalideres Jakarta Barat menggelar pemeriksaan kelayakan jalan (Pra rampchek) pada sejumlah kendaraan bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP), di Terminal Kalideres, Jakarta Barat, Jumat 20 Desember 2019.

Kepala Terminal Kalideres Revi Zulkarnain mengatakan, kegiatan pra rampchek yang digelar ini melibatkan petugas Pengujian Kendaraan Bermotor (PKB) Kedaung Angke dan Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) Kementrian Perhubungan RI.

“Kami bersama petugas PKB Kedaung Angke dan BPTJ selama ini sudah memeriksa sebanyak 256 kendaraan bus, sejak tanggal 25 Nopember hingga tanggal 3 Desember 2019,” ujar Revi

Menurut Revi, kendaraan bus AKAP yang diperiksa adalah jurusan Pulau Sumatera dan Jawa. Namun dari hasil pemeriksaan petugas hanya terdapat kekurangan pada alat perlengkapan kendaraan seperti tidak adanya kotak obat, alat pemukul kaca, segitiga pengaman, dongkrak dan alat pemadam kebakaran.

“Busnya rata-rata masih bagus, cuma kelengkapan kendaraannya saja yang masih kurang. Jadi mereka hanya diberikan surat peringatan, agar segera melengkapi kekurangannya,” paparnya.

Selain itu, Revi menjelaskan, petugas akan menyatakan lulus jika bus tersebut sudah ditempel sticker tanda lulus uji kelayakan jalan saat diperiksa. Kemudian persyaratan teknis lainnya adalah administrasi seperti surat KIR, KPS, STNK, SIM dan juga syarat tehnis utama pada sistem rem, sistem kemudi, sistem lampu dalam kondisi baik serta semua alat perlengkapan kendaraan ada semua.

“Kegiatan pra rampchek diterminal bus Kalideres tujuannya, untuk memastikan kelaikan jalan kendaaran dan agar para penumpang selamat sampai ketempat tujuan. Kegiatan ini juga sesuai dengan instruksi Menteri Perhubungan RI dan Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta, agar memberikan pelayanan yang maksimal kepada pemudik saat liburan Natal 2019 dan tahun Baru 2020,” ujarnya.

Revi menyebut, pihaknya juga tidak segan-segan untuk mengambil tindakan tegas, jika ditemukan adanya pelanggaran berat. Namun menurut dia hingga saat ini belum ditemukan adanya kendaraan bus yang diperiksa dengan pelanggaran berat.

”Apabila dalam pemeriksaan ditemukan adanya bus dengan pelanggaran berat, maka kita akan lakukan penindakan yaitu kendaraan distop operasi atau dikandangkan,” tegasnya.

Posko Kesehatan dan Keamanan

Sementara itu, mulai tanggal 20 Desember 2019 sampai tanggal 2 Januari 2020, di areal terminal bus Kalideres juga menyiapkan sejumlah posko seperti posko kesehatan, posko pengamanan terpadu dan posko rampchek.

“Kita berharap pada angkutan Natal 2019 dan Tahun Baru 2020, agar semua para penumpang yang menggunakan bus dari terminal Kalideres ini dapat terlayani dengan baik dan selamat sampai ketempat tujuan,” imbuhnya. (Ham/my)

Baca juga :  Sudin Bina Marga Jakpus akan Revitalisasi Lima Trotoar di Wilayahnya

Berita Terkait

AMKI Gelar Syukuran Kantor Baru dan Rapat Konsolidasi Perdana
Lalu-lintas di Semanan Kusut, Macet Parah, Angkot Ngetem Sembarangan, dan tidak ada petugas
Resmi Ditutup, Berikut Ini Nilai Transaksi dan Capaian Pengunjung di Gelaran Event Jakarta Lebaran Fair
Bahagianya Ety Merasakan Rumahnya Kembali Layak Huni
Berbagi Kebahagiaan, Dewan Kota Jakarta Utara Santuni Ratusan Yatim Piatu
Peduli Sesama, PT KCN Gelar Bukber dan Santuni Anak Yatim
Mudik Lebaran 2025, Polres Pelabuhan Tanjung Priok Siagakan 502 Personel dan Buka 5 Pos Pengamanan-Pelayanan
Gunting Pita dan Bubuhkan Tanda Tangan Prasasti Jadi Penanda Posko Terpadu Pelabuhan Tanjung Priok Dibuka

Berita Terkait

Kamis, 17 April 2025 - 19:48 WIB

AMKI Gelar Syukuran Kantor Baru dan Rapat Konsolidasi Perdana

Sabtu, 12 April 2025 - 20:27 WIB

Lalu-lintas di Semanan Kusut, Macet Parah, Angkot Ngetem Sembarangan, dan tidak ada petugas

Senin, 7 April 2025 - 15:11 WIB

Resmi Ditutup, Berikut Ini Nilai Transaksi dan Capaian Pengunjung di Gelaran Event Jakarta Lebaran Fair

Kamis, 27 Maret 2025 - 19:17 WIB

Bahagianya Ety Merasakan Rumahnya Kembali Layak Huni

Kamis, 27 Maret 2025 - 18:25 WIB

Berbagi Kebahagiaan, Dewan Kota Jakarta Utara Santuni Ratusan Yatim Piatu

Berita Terbaru

Oplus_16908288

Berita Daerah

Karang Taruna Pinang Kota Tangerang Gelar Kegiatan Temu Karya

Kamis, 17 Apr 2025 - 20:49 WIB

Ketua Umum Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat Hendry Ch Bangun yang hadir dalam acara tersebut, mengapresiasi dan mengucapkan selamat atas terbentuknya AMKI.(foto:istimewa)

Megapolitan

AMKI Gelar Syukuran Kantor Baru dan Rapat Konsolidasi Perdana

Kamis, 17 Apr 2025 - 19:48 WIB