Menko Perokonomian: Proses Mengurus IMB Bisa Diproses Lewat OSS

- Jurnalis

Jumat, 13 September 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA – Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution memastikan proses pengajuan Izin Mendirikan Bangunan (IMB) oleh investor dituntaskan melalui sistem layanan terintegrasi secara elektronik (OSS).

“Bagi investor yang mengajukan melalui OSS, nanti langsung diberikan izin, tidak lagi diselesaikan secara offline,” kata Darmin di Jakarta, Jumat (13/9/2019).

Darmin mengatakan selama ini pemberian IMB harus melalui proses rapat di tingkat kementerian terkait meski pendaftaran sudah diajukan melalui sistem OSS.

“Keputusan IMB diberikan masih melalui rapat panjang dan banyak bidang harus dibahas sebelum disetujui,” katanya.

Kedepannya, Darmin menjanjikan investor yang ingin mendapatkan IMB langsung memperoleh persetujuan dalam sistem OSS.

Setelah itu, Kementerian terkait akan memonitor pemberian izin tersebut dan mengawasi agar investor sudah memenuhi standar yang dibutuhkan dalam mendapatkan IMB.

“Kalau kementerian tidak mempunyai tenaga kompetensi, yang mengawasi dan melaksanakan adalah tenaga profesi, yang mempunyai sertifikat untuk menandatangani izin tersebut,” ujar Darmin.

Ia menambahkan tidak hanya IMB namun proses perizinan lainnya seperti izin lingkungan, yang selama ini prosesnya lama, juga nantinya menggunakan skema ini.

“Dengan begitu sistem OSS tidak lagi lama, tidak ada proses offline, karena yang membuat masalah itu offline,” kata Darmin. (amy)

Baca juga :  Pemerintah Dukung Kapabilitas IKM Lewat Dana Kemitraan Peningkatan Teknologi Industri

Berita Terkait

Indomilk Meluncurkan Kemasan Terbaru Edisi Timnas
TNI-Polri Jaga Kondusivitas Jelang Pilkada 2024, Patroli Sambang di Kelurahan Cimuning
Terlapor Penggelapan Uang Milik PT ARFIA MEGAH Masih Melenggang Bebas, PMJ Diminta Segera Menangkapnya
Acara Pelepasan Kapolsek Kemayoran Berjalan dengan Penuh Rasa Khidmat
Polda Metro Berhasil Gagalkan Peredaran 207 Kg Sabu Dan 90.000 Butir Ekstasi Jaringan Internasional
Jelang Pergeseran Logistik KPU, Sejumlah Personil Polri Amankan Gudang Logistik
5 Anabul Andalan Pengungkap Kejahatan, dari Kasus Narkoba Hingga Lacak DPO
Sholat Subuh Berjamaah Di Masjid Jami Al Amin Kelapa Gading

Berita Terkait

Kamis, 7 November 2024 - 17:35 WIB

Indomilk Meluncurkan Kemasan Terbaru Edisi Timnas

Kamis, 7 November 2024 - 16:47 WIB

TNI-Polri Jaga Kondusivitas Jelang Pilkada 2024, Patroli Sambang di Kelurahan Cimuning

Kamis, 7 November 2024 - 15:52 WIB

Acara Pelepasan Kapolsek Kemayoran Berjalan dengan Penuh Rasa Khidmat

Rabu, 6 November 2024 - 18:26 WIB

Polda Metro Berhasil Gagalkan Peredaran 207 Kg Sabu Dan 90.000 Butir Ekstasi Jaringan Internasional

Rabu, 6 November 2024 - 16:54 WIB

Jelang Pergeseran Logistik KPU, Sejumlah Personil Polri Amankan Gudang Logistik

Berita Terbaru

Nasional

Indomilk Meluncurkan Kemasan Terbaru Edisi Timnas

Kamis, 7 Nov 2024 - 17:35 WIB

Eksplorasi konten lain dari ifakta.co

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca